Siapa Nama Lengkap Anak Nafa Urbach? Berikut Profil dan Biodata Nafa Urbach beserta Keluarga dan Agama

7 September 2021, 20:12 WIB
Nafa Urbach rayakan Natal bersama Zack Lee dan Mikhaela Lee Juwono. /- Foto : Instagram @nafaurbach

MEDIA BLORA - Banyak yang kepo dan ingin tahu terkait siapa nama lengkap anak dari artis Cantik Nafa Urbach.

Berikut Biodata Nafa Urbach, lengkap informasi terkait Agama, Keluarga, Film dan Iklan yang Pernah Dibintangi.

Nafa Urbach mempunyai nama lengkap Nafa Indria Urbach. Nafa Lahir pada 15 Juni 1980. Nafa Urbach adalah pemeran dan penyanyi yang berkebangsaan berkebangsaan Indonesia.

Ia mengawali kariernya di dunia hiburan Indonesia dengan menjadi penyanyi yang bergenre slow rock di usia remaja.

Baca Juga: Nafa Urbach Vs Pinjol, Simak Aksi Nafa Urbach Hingga Dimaki Preman

Nafa Urbach adalah anak ketiga dari empat bersaudara dari pasangan Ronald Walter Urbach dan Neneng Kusuma.

Bintang film serta penyanyi yang berparas cantik ini keturunan Blasteran Belanda-Jerman-Yahudi-Jawa.

Nafa Urbach menikah dengan aktor Zack Lee pada 16 Februari 2007 di Gereja Immanuel Jakarta.

Ia sempat mengandung selama 1,5 bulan hingga ia keguguran sekitar pertengahan bulan Agustus 2007.

Nafa kemudian berpindah agama dari Islam ke Kristen saat berhubungan dengan Zack.

Ia telah memutuskan untuk mengikuti agama tersebut, yang didasari oleh ibunya setelah sembuh dari kanker ketika ia masih kecil.

Baca Juga: Profil dan Biodata Wenny Ariani yang Sedang Heboh Masalah Status Anak dengan Rezky Aditya, Beginilah Akhirnya

Pada tanggal 8 Februari 2011 Nafa melahirkan anak perempuan yang bernama Mikhaela Lee Jowono.

adapun daftar Album yang pernah ia garap adalah sebagai berikut:

  • Bagai Lilin Kecil (1995)
  • Hati Tergores Cinta - bersama Rudy Chysara (1996)
  • Hatiku Bagai Terpenjara (1996)
  • Hati Yang Kecewa (1997)
  • Hatiku Bagai Di Sangkar Emas (1998)
  • Gita Cinta - bersama D'Urbach (1999)
  • Tiada Dusta Di Hatiku (1999)
  • Jujur Saja (2001)
  • Berlari (2004)
  • Cinta Abadi (2009)
  • Ku Tak Sempurna (2010)

Baca Juga: Heboh - Muncul Foto Rezky Aditya Gendong Seorang Anak, Apakah Betul Itu Hasil Hubungannya dengan Wenny Ariani?

Pada tahun 2018 Nafa Urbach membintangi Film dengan Judul Kembang Kantil dalam film ini ia berperan sebagai Santi.

Pada Tahun 2020 Nafa Juga Membintangi film Mangga Muda dan di sini ia berperan sebagai Siska.

Pada Tahun 2021 ini, Nafa urbach membintangi film diantaranya Ashiap Man
Iblis dalam Kandungan dan Kuntilanak 3.

Baca Juga: Biodata Lengkap Adam Rosyadi, Agama, Keturunan dan Keluarga

adapun Iklan yang pernah dibintangi antara lain adalah sebagai berikut:

  • Hemaviton
  • Hassenda
  • Pagoda Pastilles
  • Mie Sedaap
  • TOP Coffee
  • Yesta Lotion
  • Kangen Water
  • Zango Mango
  • Rindy

Baca Juga: Biodata Putri Delina, Saudara Kandung Rizky Febian Anak Komedian Sule

Demikianlah Biodata Lengkap dari Nafa Urbach.***

Editor: Muhammad Ma`ruf

Sumber: Wikipedia

Tags

Terkini

Terpopuler