Profil dan Biodata Desy Genoveva, Desy JKT48, Lengkap dengan Akun Tiktok, Instagram dan Twitter

16 Januari 2022, 20:45 WIB
Desy Genoveva /Instagram.com/@desygenoveva_

MEDIA BLORA - Berikut ini profil dan biodata Desy JKT48 atau Desy Genoveva, lengkap dengan akun TikTok, Instagram dan Twitter yang dikenal fasih dengan bahasa ngapak nya.

Desy Genoveva memiliki nama lengkap Maria Genoveva Natalia Desy Purnamasari Gunawan.

Desy JKT48 atau Desy Genoveva lahir 25 Desember 1996.

Desy JKT48 adalah salah seorang artis, penyanyi, komedian, pembawa acara, dan produser atau konten kreator asal Indonesia, yang sebelumnya merupakan anggota JKT 48 asal Cilacap, Jawa Tengah, Indonesia.

Desy Genoveva awalnya adalah Fans JKT 48 yang meng-oshi-kan Sonia ini merupakan anggota generasi ketiga tertua dari JKT 48 yang pernah gagal memasuki audisi JKT48 Generasi kedua.

Desy Genoveva masuk Tim KIII sejak 1 Desember 2016. Ia adalah member tertinggi di JKT 48 dengan Postur 174 cm / 57 kg.

Baca Juga: Profil dan Biodata Memes Prameswari yang Dikabarkan Sedang Terlibat Kerjasama dengan Denny Caknan.

Selain itu, Desy JKT 48 juga sempat menjadi seorang admin dari akun resmi JKT 48 pada sekitar tahun 2016.

Pada 11 September 2016, Desy Genoveva resmi bergabung di JKT 48 Band sebagai Lead Guitarist yang menggantikan Dhike yang lulus pada 13 September 2016.

Pada 25 Oktober 2020, ketika pertunjukan theater team KIII Saka Agari yang disiarkan secara daring, Desy Genoveva  mengumumkan ia lulus dari JKT 48 dan akan melanjutkan karirnya di dunia hiburan.

Desy telah menggelar konser kelulusannya bersama 4 anggota JKT 48 lainnya, seperti Beby, Rona, Nadila, dan Frieska, dalam JKT 48 9th Anniversary Concert SOL/LUNA di Studio 14 RCTI+ MNC Studios, Jakarta Barat, pada 18 Desember 2020.

Desy Genoveva sendiri memang sudah sering muncul di berbagai acara di stasiun televisi Indonesia secara individu, baik sebagai pengisi acara tetap maupun sebagai bintang tamu, dengan tingkah kocaknya dan logat ngapak nya yang khas.

Baca Juga: Biodata dan Profil Gus Ulin Nuha dari Cilacap yang Viral dengan Shalawat Ya Thoybah

Profil Desy Genoveva ex JKT 48 :

Nama Lengkap: Maria Genoveva Natalia Desy Purnamasari Gunawan

Nama Panggung: Desy Genoveva, Desy JKT48

Nama Panggilan: Desy

Tempat, Tanggal Lahir: Yogyakarta, 25 Desember 1996

Kewarganegaraan: Indonesia

Pendidikan: SMA Yos Sudarso Cilacap

Saudara: Christoper Willy Pratama Gunawan

Profesi: Komedian, Presenter, Penyanyi

Hobi: Main Game

Tinggi: 1,74 m

Twitter: @desygenoveva_

Instagram: @desygenoveva_

TikTok: @desygenoveva_

Baca Juga: Profil dan Biodata Ustadzah Mumpuni Cilacap yang Dijuluki Ustadzah Ngapak, Lengkap dengan Akun Media Sosial

YouTube: DESY GENOVEVA OFFICIAL

Itulah profil dan biodata Desy JKT48 atau Desy Genoveva, lengkap dengan akun TikTok, Instagram dan Twitter yang dikenal fasih dengan bahasa ngapak nya.***

Editor: Muhammad Ma`ruf

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler