Waspada ! Inilah Kesalahan Merawat Aglonema yang Biasa Dilakukan Pemula

- 27 Oktober 2021, 04:52 WIB
Ilustrasi kesalahan merawat aglonema bagi pemula
Ilustrasi kesalahan merawat aglonema bagi pemula /Yahya Rikma Channel

Diketahui bahwa terlalu sering menyiram membuat media tanam semakin lembap dan basah. Kondisi ini memungkinkan akar tanaman lebih mudah membusuk. Akibatnya, pertumbuhan tanaman tidak maksimal dan tanaman dapat segera mati.

Supaya tidak salah, berikan penyiraman secara terukur. Anda cukup menyiraminya di tiap 3 hari sekali.

Membiarkan Aglonema tanpa Cahaya Matahari

Aglonema memang sering dijadikan sebagai tanaman hiasan di dalam rumah. Tanaman ini bisa meningkatkan estetika dari sebuah ruangan.

Hanya saja, bukan berarti bahwa tanaman tersebut memang ditempatkan pada ruangan terus menerus tanpa memperoleh cahaya matahari sama sekali.

Justru, kurangnya penyinaran membuat aglonema kehilangan keistimewaannya. Daunnya akan menjadi lebih gelap. Tidak jarang jika tanaman hias ini pun kesulitan dalam menunjang pertumbuhannya.

Baca Juga: Simpel, Begini Cara Mencangkok Aglonema yang Layak Dicoba dan ini Bahan yang Dibutuhkan

Sebaliknya, membiarkan tanaman berada di bawah sengatan matahari penuh pun tidak baik. Terlebih, aglonema sendiri bukan tanaman yang cocok untuk kondisi tersebut.

Jika dibiarkan seperti itu, aglonema dapat mengalami kelayuan. Daunnya mengering dan perlahan mengalami kematian.

Untuk menghindarinya, upayakan untuk memberikan pencahayaan dengan takaran yang pas. Setidaknya, berikan penyinaran matahari pagi selama 2-4 jam. Barulah Anda bisa memasukkannya lagi ke dalam rumah.

Halaman:

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah