Mengenal Penyebab dan Cara Efektif Membasmi Cacing Hitam di Kamar Mandi

26 November 2021, 15:30 WIB
Ilustrasi cara membersihkan cacing hitam dari kamar mandi /Tangkapan layar youtube.com / Chef koplak Channel

MEDIA BLORA - Cacing hitam sering masuk ke kamar mandi. Populasinya pun bisa meledak. Sebelum terjadi, langkah terbaiknya ialah membasmi cacing hitam di kamar mandi secepatnya.

Ketika cacing hitam hilang, kenyamanan beraktivitas di kamar mandi akan didapatkan. Tentunya, seseorang pun bisa terhindar dari masalah yang mungkin ditimbulkannya.

Penyebab Cacing Muncul di Kamar Mandi

Ada beberapa hal yang bisa menyebabkan kamar mandi dipenuhi dengan cacing. Di antaranya sebagai berikut.

  1. Kualitas Air

Salah satu penyebab cacing muncul di kamar mandi berawal dari kualitas air yang kurang baik.

Buruknya kualitas air memungkinkan telur cacing terbawa masuk ke dalam bak mandi. Setelah beberapa hari, telur ini akan menetas sehingga cacing kecil akan muncul.

Baca Juga: Hancurkan Sel Tumor dalam Waktu 3 Bulan, Ini Cara Ampuh dari dr. Zaidul Akbar

  1. Drainase Buruk

Selain kualitas air, buruknya drainase di area kamar mandi pun menyita perhatian dari cacing. Kondisi ini sangat disukai oleh hewan kecil tersebut.

Kelembapan area disadari oleh cacing. Ketika areanya berada dalam kondisi tersebut, cacing dari luar akan tertarik untuk mengunjunginya.

Biasanya, cacing akan memanfaatkan berbagai celah yang terdapat dalam kamar mandi. Entah itu saluran pembuangan, celah pada pintu masuk dan lain sebagainya.

Setelah itu, cacing akan tinggal di area tersebut. Tidak menutup kemungkinan jika cacing akan berkembang biak di sana.

Cara Menghilangkan Cacing di Kamar Mandi

Sebenarnya, cacing ini bisa diminimalkan dengan menjaga kebersihan dari kamar mandi. Tetapi bila sudah terlanjur datang, mau tidak mau Anda perlu mengusirnya.

Cara menghilangkan cacing di kamar mandi ini pun tidaklah sulit. Anda hanya perlu mempertahankan kondisi kamar mandi dalam posisi kering.

Kondisi kering ini tidak disukai oleh cacing. Ketika kondisinya kering, cacing yang sudah ada di tempat tersebut berpotensi pergi.

Baca Juga: Cara Membuat Akun Youtube, Mudah dan Cepat hanya dengan HP

Kemudian, Anda juga bisa mengusir cacing yang membludak di kamar mandi dengan bahan dapur. Bahan yang digunakan ialah garam.

Anda cukup membuat larutan garam yang nantinya disemprotkan atau dialirkan ke beberapa tempat persembunyian cacing.

Biasanya, cacing akan keluar dari tempat persembunyiannya. Kemudian, pergi meninggalkan area yang sudah disemprotkan larutan garam.

Alasannya, jika cacing tetap tinggal, cacing berisiko mati. Makanya, cacing lebih memilih untuk keluar dan pergi dari area tersebut.

Setelah keberadaan cacing sudah hilang, pastikan untuk mencegah kedatangannya lagi. Caranya dengan menutup akses bagi kemunculan cacing hitam, hingga menjaga kebersihan dan kekeringan kamar mandi.***

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Sumber: Beragam Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler