Tafsir Mimpi Haid Menurut Primbon Jawa, Psikologi, dan Tafsir Al Ahlam

23 Desember 2021, 05:30 WIB
Ilustrasi sakit perut karena datang bulan / pexels /

MEDIA BLORA - Berikut ini adalah tafsir Mimpi Haid menurut Primbon Jawa, Psikologi, dan Tafsir Al Ahlam.

Bagi perempuan, haid biasanya terjadi pada saat berusia 12 tahun ke atas

haid terjadi pada perempuan rutin setiap bulan dan biasanya disertai dengan nyeri pada bagian tertentu.

Namun, ternyata haid tidak hanya terjadi pada dunia nyata, akan tetapi juga terjadi pada mimpi.

mimpi haid tentu saja mempunyai arti menurut Primbon Jawa, Psikologi, dan Tafsir Al Ahlam.

Baca Juga: Arti Mimpi Ciuman, Menurut Psikologi, Mitos, dan Primbon Jawa

 

 

Sebagaimana dikutip MEDIA BLORA dari Ringtimes Bali dengan artikel yang berjudul Arti Mimpi Haid Menurut Primbon Jawa, Psikologi, dan Tafsir Al Ahlam

Dilansir dari kanal YouTube Mimpi Pedia pada tanggal 2 November 2021, berikut adalah arti mimpi haid:

1. Menurut primbon Jawa

Mimpi haid menurut primbon Jawa ternyata merupakan suatu pertanda yang sangat baik dan bagus bagimu.

Baca Juga: Arti Mimpi Buang Air Besar Menurut Primbon Jawa, Psikologi, dan Tafsir Al Ahlam

Mimpi tersebut berarti, bahwa kamu akan mendapatkan rezeki dari hal yang tidak terduga, seperti diberi oleh seseorang.

Semakin lama haid di dalam mimpi, maka rezeki yang akan kamu dapatkan juga akan semakin berlimpah.

Sehingga, kamu bisa membayar hutang atau keperluan hidup lainnya, seperti biaya sekolah dan lalin-lain.

Jadi, kamu sebaiknya bersyukur jika mimpi seperti itu dan perbanyak berusaha agar rezeki tersebut makin berlimpah dan berkah.

Baca Juga: Arti Mimpi Kebakaran Menurut Primbon Jawa, Benarkah Pertanda Buruk Akan Menimpa?

2. Menurut psikologi

Berbeda dengan pendapat sebelumnya, mimpi haid menurut psikologi menandakan, bahwa kamu sedang merasa cemas atau gelisah.

Kegelisahan tersebut biasanya berasal dari lingkungan atau orang-orang yang ada di sekitarmu, karena memiliki masalah dengan mereka.

Jadi, disarankan untuk menyelesaikan masalah tersebut dengan segera agar tidak ada hal yang membuatmu gelisah lagi.

3. Menurut tafsir Al Ahlam

Menurut tafsir Al Ahlam, mimpi tentang haid termasuk salah satu pertanda yang sangat baik bagi pemimpinya.

Mimpi tersebut memiliki arti, bahwa derajatmu akan segera terangkat dan dimuliakan oleh orang banyak.

Baca Juga: 5 Arti Mimpi Bertemu Mantan Pacar yang Sudah Menikah Menurut Kitab Primbon Jawa

Contohnya, seperti ketika kamu belum memiliki pekerjaan, maka dalam waktu dekat kamu akan menemukan kerjaan yang cocok untukmu.

Selain itu, jika kamu belum memiliki pasangan, maka sebentar lagi orang tersebut akan datang kepadamu dan kalian berdua akan hidup bahagia selamanya.***(Rian Ade Maulana/Ringtimes Bali)

Editor: Ahmat Arif Muzazin

Sumber: Ringtimes Bali (PRMN)

Tags

Terkini

Terpopuler