Resep Menu sarapan Sehat Orak-Arik Telur Jagung, Praktis, Nikmat Dan Mudah Dibuat

23 Mei 2022, 07:45 WIB
Ilustrasi Resep orak arik telur Jagung /Tangkapan layar youtube.com/Simple Rudy TV

MEDIA BLORA - Sarapan merupakan salah satu hal penting yang harus dilakukan untuk menjaga kesehatan tubuh.

Sebab melewatkan waktu sarapan memiliki dampak buruk bagi kesehatan.

Alasan sarapan banyak dilewatkan, biasanya karena terburu-buru berangkat bekerja atau pergi ke sekolah sedang menu sarapan masih belum siap.

Untuk mengatasi hal tersebut, resep Orak-Arik telur jagung bisa menjadi alternatif untuk menyiapkan menu sarapan sehat yang mudah untuk dibuat.

Resep Orak-Arik Telur Jagung ini merupakan menu sarapan yang sangat praktis dan enak.

Bahan utama untuk membuat menu sederhana ini yaitu telur dan jagung.

Baca Juga: Gus Baha Ungkap Alasan Neraka Banyak Dihuni Perempuan, Begini Alasannya

Sebagaimana yang kita ketahui bahwa telur dan jagung banyak mengandung nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.

Adapun sebagai bahan tambahannya adalah daging giling.

Hal ini yang membuat resep Orak-Arik Telur Jagung ini punya rasa yang begitu nikmat.

Oleh karena itu, resep Orak-Arik Telur Jagung ini wajib jadi menu sarapan yang tak boleh dilewatkan terutama di akhir pekan.

Waktu yang digunakan untuk menyiapkan menu Orak-Arik telur jagung yaitu 20 Menit.

Adapun bahan-bahan yang digunakan untuk menyiapkan 4 Porsi Orak-Arik telur jagung sebagai berikut.

Bahan:
4 butir telur
50 ml susu cair
1/2 sendok teh garam
1/8 sendok teh merica bubuk
30 gram keju cheddar, diparut halus

Baca Juga: Gus Baha Ungkap Perbedaan Alam Barzah Dan Alam Akhirat, Begini Penjelasanya

Bahan Tumisan:
2 siung bawang putih, dicincang halus
30 gram daging giling
100 gram jagung manis pipil
1 sendok teh daun seledri cincang, diperas
1/2 sendok makan margarin untuk menumis

Adapun sebagai bahan pelengkap yaitu 4 lembar roti tawar, dipotong segitiga, lalu dioven sampai kering

Cara Membuat Orak-Arik Telur Jagung:
1. Kocok lepas telur, susu cair, garam, merica bubuk, dan keju. Aduk rata.

2. Panaskan margarin. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan daging giling. Tumis sampai berubah warna.

3. Tambahkan jagung manis dan seledri. Aduk rata. Sisihkan ke pinggir wajan.

4. Masukkan campuran telur. Aduk-aduk sampai berbutir kasar. Masak sampai matang.

Baca Juga: Klasemen Terkini Perolehan Medali SEA Games 2021, Posisi Indonesia Di Peringkat Ketika Semakin Kuat

5. Sajikan dengan pelengkap.***

 

Editor: Ahmat Arif Muzazin

Tags

Terkini

Terpopuler