Obat Alami untuk Asam Urat yang Tak Kunjung Sembuh

7 November 2022, 21:52 WIB
Ilustrasi, Obat Alami untuk Asam Urat yang Tak Kunjung Sembuh. /

MEDIA BLORA - Berikut obat alami untuk sakit asam urat yang tak kunjung sembuh dan wajib Anda coba.

Untuk obat alami ini sangat cocok bagi Anda yang menderita sakit asam urat yang tak kunjung sembuh.

Diketahui, sakit asam urat adalah dimana kondisi yang dapat menyebabkan gejala nyeri yang sangat tak tertahankan.

Baca Juga: Sangat Ampuh! Obat Alami untuk Asam Urat yang Perlu Anda Coba

Selain nyeri, asam urat juga akan menimbulkan pembengkakan, serta adanya rasa panas di area persendian.

Semua sendi di tubuh dapat terkena sakit asam urat, tetapi yang paling sering terserang pada daerah jari tangan, lutut, pergelangan kaki, dan jari kaki.

Pada umumnya, sakit asam urat lebih mudah menyerang laki-laki, tetapi khususnya mereka yang berusia di atas 30 tahun.

Untuk mengatasi sakit asam urat, Anda dapat mengkonsumsi bahan alami dibawah ini untuk meredakan rasa sakit.

Dari bahan yang mudah didapat, obat alami ini sangat ampuh untuk mengatasi sakit asam urat yang tak kunjung sembuh.

Bagi Anda yang mengalami sakit asam urat, cocok mengkonsumsi obat dari bahan alami ini untuk mengatasinya.

Dikutip MEDIA BLORA dari berbagai sumber. Berikut obat alami untuk asam urat yang tak kunjung sembuh.

Baca Juga: Sangat Ampuh! Obat Batuk Alami untuk Ibu Hamil, dari Bahan Herbal yang Mudah di Dapat

1. Konsumsi Air putih

Dengan memperbanyak konsumsi air putih, maka tubuh akan menghasilkan lebih banyak urine.

Hal ini lah yang akan membuat kadar asam urat lebih banyak terbuang dengan urine.

sehingga tidak akan ada lagi penumpukkan asam urat dalam tubuh.

2. Jahe

Diketahui, jahe mengandung zat anti radang yang dapat membantu mengurangi pembengkakan dan rasa nyeri yang berlebihan akibat asam urat.

Untuk cara membuatnya, campurkan satu sendok makan jahe parut ke dalam air hangat.

Lalu, kompres bagian tubuh Anda yang mengalami asam urat dengan handuk atau kain yang sudah direndam dengan air tersebut selama 15 hingga 30 menit.

3. Kopi

Kopi memiliki kandungan mineral, polifenol, dan kafein yang dapat meningkatkan metabolisme purin menjadi asam urat dan meningkatkan proses pembuangan melalui urine.

Dengan manfaat tersebut, kopi dapat mencegah asam urat mengendap dan merusak tulang dan sendi dalam tubuh.

4. Kunyit

Selain untuk tambahan bumbu masak, kunyit juga memiliki manfaat kesehatan tubuh, salah satunya dapat mengatasi asam urat.

Dalam kunyit ada kandungan curcumin sebagai anti radang yang dapat mengatasi nyeri sendi akibat asam urat.

5. Buah dan sayuran yang kaya vitamin C

Untuk diketahui, buah-buahan dan sayuran yang memiliki vitamin C dipercaya dapat mengurangi kadar asam urat tinggi.

Baca Juga: Obat Batuk Alami untuk Ibu Hamil dan Sangat Cocok di Konsumsi Siapa Saja

Untuk buah-buahan yang memiliki vitamin C banyak adalah jambu, jeruk, kiwi, mangga, pepaya, nanas, tomat, dan semangka.

Sementara untuk sayuran yang memiliki vitamin C banyak adalah bayam, kembang kol, brokoli, kentang, cabai, dan paprika.

Demikian penjelasan tentang Obat Alami untuk Asam Urat yang Tak Kunjung Sembuh.***

Editor: Ahmat Arif Muzazin

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler