Inilah Manfaat Sujud untuk Penderita Covid 19 yang Wajib Diketahui

- 23 Agustus 2021, 21:32 WIB
Manfaat Sujud Bagi Penderita Covid 19
Manfaat Sujud Bagi Penderita Covid 19 /Pexels.com/Rodnae Production

MEDIA BLORA - Umat Islam tentunya tidak asing dengan sujud lantaran merupakan rukun dalam sholat. Dibalik itu, terkandung manfaat sujud yang luar biasa bagi penderita covid 19.


Dalam dunia medis, Gerakan sujud ini dikenal dengan sebutan Prouning. Gerakan ini memang sangat bermanfaat. Khususnya dalam mengembalikan Kesehatan sistem pernapasan.


Covid 19 sendiri merupakan wabah yang menyerang pada sistem tersebut. Orang yang terpapar virus ini mengalami masalah dalam sistem tersebut.


Tandanya, seseorang akan merasakan sesak. Biasanya disertai dengan batuk hingga sakit tenggorokan.


Ketika seseorang mengalami gejala tersebut hari ini, kebanyakan masyarakat mulai mengalami kepanikan. Pasalnya, virus ini masih mewabah di tanah air.


Sebagai upaya pencegahan atau penanganan, melanggengkan sholat tepat waktu tentu sangat dianjurkan. Selain merupakan perintah wajib bagi umat Islam, sholat yang terdapat Gerakan sujud ini dapat membantu dalam pemulihan.


Seperti dilansir di laman Dobrak.com Jumat 20 Agustus 2021, praktisi obat herbal dr. Zaidul Akbar memberi penjelasan terkait manfaat dibalik gerakan sujud tersebut.


Beliau mengatakan bahwa sujud dapat memanjangkan napas hingga mengembangkan paru-paru. Tentu saja, praktiknya dilakukan dengan mengambil pernapasan diafragma.


Teknik ini dilakukan dengan menahan napas beberapa detik dalam posisi sujud. Setelah itu, hembuskan napas melalui mulut.

Halaman:

Editor: M. In`Amul Muttaqin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah