5 Weton Paling Cepat Kaya Dan Anti Pantang Menyerah Menurut Kitab Primbon Jawa

- 4 Oktober 2021, 21:59 WIB
 Tujuh weton paling jago dalam mencari uang menurut Primbon Jawa/tangkapan layar
Tujuh weton paling jago dalam mencari uang menurut Primbon Jawa/tangkapan layar /Naura Komputer

MEDIA BLORA - Weton merupakan penanggalan jawa yang digunakan orang jawa. 

Dalam budaya Jawa, weton adalah perhitungan hari lahir seseorang yang digunakan sebagai patokan untuk menunjuk ramalan tertentu.

Cara menghitung weton berdasarkan hari dan pasaran, ada juga yang dihitung berdasarkan bulan dan tahun kelahiran.

perhitungan weton digunakan orang jawa untuk melangsungkan pernikahan, kenduren dan acara penting lainya.

karena weton tidak bisa di lakukan sembarang orang, maka weton diserahkan kepada orang yang dituakan dan memiliki ilmu untuk melakukanya.

Baca Juga: Arti Mimpi Bersetubuh dengan Istri atau Dengan Kekasih Menurut Tafsir Al Ahlam, primbon Jawa dan psikologi

Sebagaimana dikutip MEDIA BLORA dari Jurnal Soreang dengan artikel yang berjudul Menurut Primbon Jawa, 5 Weton Ini Disebut Paling Cepat Kaya, Pantang Menyerah Salah Satu Kuncinya

 

Berikut lima weton paling cepat kaya menurut Primbon Jawa seperti dilansir Jurnal Soreang pada kanal Youtube Naura Komputer.

1. Rabu Pahing

Baca Juga: Jenis Baju Atasan yang Wajib Dimiliki Setiap Wanita

Weton pertama yang disebutkan paling cepat kaya menurut Primbon Jawa adalah weton kelahiran Rabu Pahing.

Seseorang dengan weton Rabu Pahing ini akan selalu kebanjiran rezeki dalam hidupnya.

Selain itu, weton ini juga dikenal sebagai sosok yang cerdas dan pintar karena selalu menuntutu ilmu demi kebaikan hidupnya.

Baca Juga: Link Streaming Anime Mieruko Chan Episode 1

2. Selasa Pahing

Selanjutnya, weton yang paling cepat kaya menurut Primbon Jawa adalah weton Selasa Pahing.

Seseorang dengan weton ini dikenal sebagai sosok yang disegani orang lain, sehingga selalu mereka selalu kebanjiran rezeki.

Selain itu, orang dengan weton Selasa Pahing juga ternyata memiliki sikap yang mengayomi orang lain.

Weton Selasa Pahing ini cocok untuk dijadikan sebagai pemimpin karena selalu memberikan pengaruh besar terhadap masyarakat.

Baca Juga: Arti Mimpi Mendapatkan Uang Menurut Kitab Primbon Jawa, Pertanda Apakah Itu?

3. Rabu Legi

Tak berbeda dengan Selasa Pahing, seseorang dengan weton Rabu Legi juga ternyata selalu kebanjiran rezeki.

Hal tersebut dikarenakan sosok dengan weton Rabu Legi ini sangat dihormati, disegani, dan mengayomi orang lain.

Seseorang dengan weton ini memiliki sikap yang sederhana, pekerja keras, tidak mudah menyerah, pandai berteman, dan mudah menerima masukan.

Baca Juga: Kakek 001 Pemain Drama Squid Game, Berikut Biodata Lengkapnya

4. Senin Wage

Seseorang dengan weton Senin Wage disebutkan dalam Primbon Jawa sebagai sosok yang tidak akan pernah surut mendapatkan rezeki.

Selain itu, orang dengan weton ini memiliki kecerdasan, suka mencari ilmu, sederhana, dan muda bermasyarakat.

5. Kamis Legi

Seseorang dengan weton Kamis Legi disebutkan bahwa rezekinya akan terus melimpah dan tidak akan penrah surut.

Baca Juga: Link Nonton Squid Game Episode 1 2 3 4 5 6 7 8 9 Sub Indo di Netflix, Berikut Link Download dan Stremingnya

Selain itu, ternyata seseorang dengan weton ini selalu mendapatkan keberuntungan dalam hal apapun.

Bukan hanya itu, orang dengan weton ini juga akan selalu diliputi kebahagiaan dan kesejahteraan semasa hidupnya.

Orang dengan weton Kamis Legi juga dikenal sebagai sosok yang tidak mudah menyerah ketika mendapatkan kesulitan.

Disclaimer: Tulisan ini dibuat untuk tujuan hiburan belaka, sedangkan kepercayaan kembali kepada keyakinan masing-masing.***(Ilham Maulana/Jurnal Soreang)

Editor: Ahmat Arif Muzazin

Sumber: Jurnal soreang PRMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah