Resep dan Cara membuat Sup Ceker dan Daging Ayam yang Enak

- 14 Januari 2022, 06:00 WIB
Ilustrasi sup ceker ayam, menu masakan sehari-hari ini segar dan juga murah meriah.
Ilustrasi sup ceker ayam, menu masakan sehari-hari ini segar dan juga murah meriah. /Tangkap layar Youtube.com/Mas zhagat



MEDIA BLORA - Tambahkan menu makanan kita dengan Sup Ceker dan Daging Ayam, supaya keluarga lebih suka makan dirumah.


Sup Ceker dan Daging Ayam dengan rasa yang Enak mudah kita buat sendiri tanpa repot untuk mebeli diwarung.


Karena membeli diwarung rasanya belum tentu Enak seperti Sup Ceker dan Daging Ayam buatan sendiri.

Baca Juga: Resep, Cara membuat Bakso Daging Sapi Rumahan dengan Rasa Kuah yang Lezat


Sup Ceker dan Daging Ayam lebih hemat kita buat sendiri dirumah.


Dibawah ini Resep dan Cara membuat Sup Ceker dan Daging Ayam yang Enak.


Bahan:

- 250 gram Daging Ayam

- 250 gram Ceker Ayam

- 5 batang buncis

- 1/2 potong kol

- 2 buah wortel

- 2 lembar daun bawang

- 1 lembar daun seledri

- 1 buah tomat


Bumbu halus:

- 1/2 sdt merica

- 1/2 ujung kuku biji pala

- 1/4 ruas jahe

- 5 siung bawang merah

- 2 siung bawang putih

- 2 butir kemiri

- gula garam dan royco secukupnya


Cara memasak:

1. Didihkan air dalam satu panci kecil.

2. Cuci bersih Daging dan Ceker Ayam.

3. Lalu rebus di air yang sudah mendidih.

4. Sesekali saring kotoran dari Ceker/lemak yang mengapung di air, supaya kuah tetap bening.

5. Cuci bersih sayuran, lalu potong sesuai keinginan.

6. Jika Ceker dan Daging sudah mulai empuk, masukkan potongan wortel.

7. Kemudian masukkan irisan kol, aduk dan biarkan sayuran layu.

8. Tumis bumbu halus dengan minyak secukupnya.

9. Aduk agar bumbu tidak menggumpal.

10. Jika sudah harum, matikan api lalu tuangkan tumisan bumbu ke dalam kuah sayur Sup, aduk rata.

11. Tambahkan gula garam dan royco secukupnya.

12. Aduk, tes rasa.

13. Terakhir masukkan potongan tomat, buncis dan irisan daun bawang dan seledri.

14. Aduk dan tunggu sebentar, lalu matikan api dan angkat.

15. Jangan lupa taburi bawang goreng.***

Editor: Moh. Ali Ridlo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah