Bahaya Penyakit GERD, Jangan Disepelekan Karena Bisa Mengancam Jiwa, Begini Penjelasannya

- 12 Februari 2022, 10:10 WIB
Ilustrasi orang yang mengalami GERD atau asam lambung berlebih
Ilustrasi orang yang mengalami GERD atau asam lambung berlebih /freepik

MEDIA BLORA - Gastroesophageal reflux disease (GERD) atau yang dikenal dengan asam lambung menjadi penyakit yang umum ditemui.

GERD merupakan sebuah penyakit pencernaan yang mana asam lambung atau empedumengiritasi lapisan dalam saluran makanan.

Penyakit GERD tidak boleh dianggap enteng, secara umum penyakit ini memang tidak mengancam jiwa secara langsung, namun dapat mengakibatkan komplikasi yang sangat berbahaya.

Baca Juga: Daun Sirih Cina dan Manfaatnya Bisa Untuk Mengobati Tumor dan Darah Tinggi

Selanjutnya, jika penyakit GERD tidak segera diobati dan ditangani dapat menyebabkan iritasi dan peradangan pada dinding dalam kerongkongan.

GERD disebabkan oleh melemahnya katup atau sfingter pada esofagus bagian bawah, sehingga tidak mampu menutup dengan baik.

Dilansir MEDIA BLORA dari Dokter Spesialis Gastroenterologi FKUI-RSCM Prof. Dr. dr. Ari Fahrial Syam, SpPD-KGEH, MMB, FINASIM. pada artikel Galajabar.com yang berjudul "Jangan Anggap Enteng Penyakit GERD, Jika Diabaikan Bahaya! Bisa Mengancam Jiwa, Begini Gejala Utamanya." Ini penjelasannya.

"Lama-kelamaan akan menyebabkan luka kronis, penyempitan pada kerongkongan bawah, sampai terjadi kanker esofagus."

Salah satu gejala penyakit ini adalah sensasi nyeri dan rasa terbakar (heartburn) pada dada dan mulut terasa pahit.

Halaman:

Editor: Moch Eko Ridwan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah