5 Ciri Ciri Anak Yang Besar Kemungkinan Menjadi Tanda Sukses Masa Depannya

- 10 Juni 2023, 10:52 WIB
ciri ciri anak sukses
ciri ciri anak sukses /pixabay/wal_172619/

MEDIA BLORA – Impian menjadikan anak anak kita sukses tentu menjadi keinginan bagi sebagian besar orang. Di mana orang yang sukses selalu dikaitkan dengan kebebasan finansial, setiap kebutuhan dapat tercukupi dengan baik, termasuk kebutuhan primer sekunder dan tersier yang umumnya menempati urutan paling akhir.

Mempunyai anak-anak yang hebat dan sukses tentu merupakan keinginan dan kebanggaan banyak orang tua.

Menurut Margot Machol Bisnow dalam bukunya Raising an Entrepreneur mengemukakan ada lima karakteristik utama yang berkontribusi dalam pencapaian masa depan sukses anak-anak.

Penulis asal Amerika Serikat tersebut menemukan dari hasil risetnya mengemukakan dengan mewawancara 70 orang tua dari anak-anak yang sukses.

Lalu apa sajakah ciri ciri anak atau seseorang yang akan sukses di masa depan. Berikut lima tanda anak atau seseorang yang bisa jadi orang sukses di masa depan dan sekaligus contoh nama nama pengusaha hebat yang sukses di dunia :

1.Memiliki Minat Tinggi

Seorang yang memiliki minat tinggi untuk mengeksplorasi banyak hal juga bisa menjadi pertanda  akan sukses. Maka dari itu, Bisnow mengimbau para orang tua untuk memercayai anak ketika mereka ingin membuat pilihannya sendiri.

Baca Juga: Bertemu di Final Liga Champions 2023, Inilah Prediksi Skor dan Susunan Pemain Manchester City vs Inter Milan

Dengan demikian, mereka akan belajar untuk percaya pada kemampuannya sendiri sehingga mereka bisa belajar untuk jadi sosok yang sukses.

Salah satu contoh orang  yang sukses yang memiliki minat dan hasrat tinggi adalah Jack Ma

Jack Ma adalah bos e-commerce asal China ,Alibaba. Sebelum masyarakat dunia mengenalnya sebagai orang yang sangat sukses, ia pernah merasakan berkali-kali kegagalan. Namun, dengan sifatnya yang pantang menyerah dan mempunyai minat yang tinggi ia dapat melalui rintangan hingga menjadi sebesar ini.

Jauh sebelum menjadi bos Alibaba, Jack Ma pernah ditolak masuk universitas hingga 2 kali. Di kali ketiga, Jack Ma berhasil lulus ujian dan berkuliah di Hangzhou Teacher’s Institute. Tak hanya sampai di situ, ketika ia sudah lulus dari perguruan tinggi, ia sempat ditolak kerja di KFC. Dari 24 pelamar, hanya 23 yang diterima dan Jack Ma menjadi satu-satunya pelamar yang ditolak.

Hingga pada tahun 1995, jack Ma datang ke Negeri Paman Sam ini sebagai wakil pemerintah kota Hangzhou. Di sanalah ia menemukan potensi negaranya dan mendirikan China Pages. Ia mundur dari perusahaan tersebut dan kembali bekerja di Kementerian. Ia kembali mengundurkan diri dari pekerjaannya dan mengajak teman-temannya untuk membentuk perusahaan e-commerce yang saat ini kita kenal dengan nama Alibaba.

2.Berani Memulai

Keberanian untuk memulai sesuatu merupakan tanda anak akan sukses.Ia tidak takut memulai hal baru dan salah satu contoh orang yang berani memulai adalah Steve Jobs.Mungkin kita mengenal Steven Paul Jobs sebagai salah satu inovator teknologi yang sangat hebat. Sepanjang karirnya, ia berhasil mengembangkan dan merevolusi setidaknya enam industri, yaitu komputer pribadi, film animasi, musik, ponsel, komputer tablet, hingga penerbitan digital. Namun siapa sangka, Jobs pernah mengalami berkali-kali kegagalan.

Baca Juga: Oleskan Tumbuhan ini, Maka Penyakit Ambeien akan Sebuh Secara Alami

Pada tanggal 1 April 1976, Jobs beserta dua rekannya Wozniak dan Wayne mendirikan sebuah perusahaan Apple. Perusahaan tersebut kemudian menciptakan produk pertamanya yaitu keyboard Apple I. Setelah berhasil pada produk pertamanya, mereka kemudian meluncurkan produk komputer utuh yaitu Apple II. nama Jobs semakin terkenal ketika ia meluncurkan produk macintosh.

Namun, ia mengalami kegagalan hebat ketika ia dipecat dari perusahaannya sendiri, Apple. Setelah ia didepak dari perusahaan yang ia ciptakan sendiri, ia mulai bangkit dengan mendirikan perusahaan IT bernama NeXT Computer. Dari NeXT Steve Jobs kembali mengembangkan bisnis dengan membeli studio animasi Pixar. Jobs kemudian kembali lagi ke perusahaan Apple dan semakin meraup kesuksesannya,dan itulah keberanian memulai membuktikan kesuksesan Steve Job.

3.Tidak takut gagal

Salah satu contoh orang yang tidak takut gagal adalah Bill Gates

Kita mengenal Bill Gates sebagai orang terkaya di dunia sekaligus pendiri Microsoft, perusahaan perangkat lunak terbesar di dunia.  Saat ini  produk microsoft  sangat akrab dengan keseharian kita, khususnya bagi pebisnis yang banyak menghabiskan waktu di depan komputer. Tak heran jika kekayaan Bill Gates sangat besar.

Namun siapa sangka dibalik kesuksesannya ternyata Gates juga pernah merasakan kegagalan jauh sebelum Microsoft, Bill Gates pernah mendirikan sebuah perusahaan dengan nama Traf-O-Data. Traf-O-Data bertugas menganalisis dan mengolah data. Sayangnya, perusahaan itu bangkrut. Gates lalu membangun Microsoft beberapa tahun kemudian dan sukses besar.

4.Memiliki Sifat Gigih

Orang orang  yang memiliki sifat gigih biasanya tidak mudah menyerah ketika menghadapi tantangan sampai mereka menemukan solusi atau mendapatkan pelajaran baru. Selain itu, mereka juga memiliki sifat besar hati.

Salah satu contoh orang yang yang memiliki sifat Gigih adalah Jeff Bezos

Jeffrey Preston Bezos merupakan pengusaha terkaya di dunia sepanjang sejarah modern. Ia adalah pendiri, ketua, CEO, presiden dan pemilik saham mayoritas perusahaan teknologi terbesar di dunia Amazon.com. Meskipun ia kini menjadi pengusaha terkaya, namun ia juga pernah mengalami kegagalan.

Ia pernah merugi hingga ratusan juta dolar ketika ingin mengalihkan amazon menjadi penjual mainan. Tak hanya itu, disaat yang sama ia juga merugi ratusan juta dollar karena membeli perusahaan pembayaran, Accept.com dimana e-bay sudah melakukan langkah yang lebih maju dan lebih dikenal sehingga tidak dapat tersaingi. Namun, Bezos belajar dari kesalahannya, beradaptasi, dan akhirnya berkembang secara signifikan memasuki tahun 2000.

5.Memiliki Rasa Penasaran Tinggi

Dan yang terakhir memiliki penasaran tinggi ,dan contoh seseorang yang memiliki rasa penasaran tinggi adalah Tania Yuki, pendiri sekaligus CEO Shareablee mengungkapkan bahwa ketika dia berusia empat tahun, sang ayah selalu membiarkan dirinya mengembangkan keberanian dan keinginan mencoba hal baru. Sebagai contoh, Tania menceritakan kisah tentang dirinya yang menyentuh hampir semua barang di toko suvenir mewah meskipun ada perintah larangan menyentuh.

Saat itu, Tania sempat merasa berada dalam masalah ketika seorang petugas mengambil sesuatu dari tangannya. Namun hal tersebut tidak berlangsung lama usai ayahnya berkata, "Dia hanya ingin tahu”. Jika dia merusak sesuatu, aku akan membayarnya,".

Sifat ingin tahu semacam ini adalah ciri umum orang yang terus menciptakan jalan hidup mereka sendiri.

Demikianlah ciri ciri seseorang yang akan sukses di masa depan dan itu telah terbukti di miliki para tokoh atau pengusaha-pengusaha dan orang orang terkaya di dunia saat ini.***

Editor: M. In`Amul Muttaqin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x