Menyebabkan Gangguan Kejiwaan, Berikut ini 5 Waktu Tidur yang Harus Dihindari

6 Desember 2021, 17:43 WIB
Ilustrasi waktu yang harus dihindari untuk tidur /Unsplash.com/Shane

MEDIA BLORA - Tidur adalah suatu hal yang tidak bisa dipisahkan dengan kehidupan sehari-hari untuk menjaga kesehatan.

Bukan hanya manusia, hewan pun memerlukan tidur untuk istirahat dan memulihkan energi pada tubuh.

Untuk menjaga kesehatan tubuh dan mental manusia memerlukan waktu tidur yang cukup, sesuai kondisi tubuh masing-masing.

Kurang tidur atau tidur secara berlebihan juga tidak baik bagi kesehatan, bahkan waktu untuk tidur juga perlu dipehatikan.

Baca Juga: Mimpi Menikah? Hati Hati, Berikut Ini Arti dan Maknanya

Banyak orang tidur pada waktu yang dianggap pas untuk istirahat, seperti pada saat selesai bekerja di sore hari atau tidur di siang hari.

Sebagimana dilansir MEDIA BLORA dari berbagi sumber, dalam Islam ada beberapa waktu yang sebisa mungkin disarankan untuk tidak tidur di waktu ini.

Berikut ini ada beberapa waktu yang harus dihindari untuk melakukan tidur.

1. Tidur di waktu pagi setelah shalat shubuh

Memang kadang diwaktu pagi ini, kita akan mengalami kantuk yang amat sangat. Namun sebisa mungkin kita harus menghindari tidur di saat ini.

Waktu pagi adalah salah satu waktu dimana berkah bagi umat Rasulullah SAW diturunkan.

Rasulullah SAW bersabda: “Ya Allah, berkahilah bagi umatku pada pagi harinya”. (HR. Abu Dawud).

Selain itu, kita sering mendengar orang tua kita mengatakan, jangan tidur pagi, nanti rezekinya di patok ayam.

Secara tidak langsung kalimat tersebut menandakan bahwa orang tua kita memberi tahu bahwa disaat pagi setelah subuh adalah waktu dimana rezeki sedang diturunkan oleh Allah SWT.

Adapun secara medis, tidur di waktu pagi setelah subuh dapat mengakibatkan obesitas, pusing kepala, lesu seharian, meningkatkan resiko diabetes, depresi, meningkatkan resiko terkena jantung, dan lain sebagainya.

2. Tidur setelah shalat Ashar dan menjelang Maghrib

Tidur di waktu ini sering dilakukan oleh sebagian orang, karena waktu ini adalah dimana tubuh merasa lelah dan butuh butuh istirahat.

Baca Juga: Manfaat Minum Air Putih Saat Bangun Tidur di Pagi Hari, Terhindar dari Diabetes dan Obesitas

Namun jika kita tidur di sore hari tepatnya pada waktu ashar hingga menjelang Maghrib akan membuat kita pusing, badan sakit dan linglung.

Tidur di waktu ini sebagian ulama mengatakan tidur selepas waktu Ashar dapat terganggu kejiwaannya. dan jika terlalu sering tidur di sore hari akan membuat jiwa atau pikiran semakin buruk.

Banyak juga Ulama yang mengatakan bahwa tidur di waktu ini akan mendatangkan berbagai penyakit.

3. Tidur sebelum shalat Isya’

Waktu yang satu ini juga sebisa mungkindihindari untuk tidur, karena Rasulullah SAW sendiri membenci  tidur  sebelum shalat Isya’.

Sebagimana diriwayatkan dari Abu Barzah r.a ”Bahwasannya Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wasallam membenci tidur sebelum shalat Isya’ dan mengobrol setelahnya” (HR. Bukhari 568 dan Muslim 647).

Mayoritas ahli ilmu menyatakan makruh hukumnya tidur setelah shalat Isya' dan megobrol setelahnya.

Salah satu alasan larangan tersebut tak lain adalah kekhawatiran terlewatnya waktu shalat Isya’.

Baca Juga: Jangan Biarkan Masuk Rumah, Ini 7 Hewan Pembawa Sial

4. Tidur setelah selesai makan

Tidur setelah makan akan mengakibatkan proses pencernaan tidak berjalan dengan lancar sehingga terjadi ketidaksempurnaan dalam proses pencernaan.

Tidur setelah makan dapat membahayakan kesehatan tubuh. Hal ini berkaitan dengan sistem organ dalam tubuh yang berfungsi untuk mencerna makanan dalam kondisi orang tersebut tidur.

5. Tidur sepanjang hari

Tidur sepanjang hari disini maksudnya yaitu tidur yang dilakukan secara terus-menerus tanpa mengingat waktu. Banyak tidur menurut Islam adalah makruh hukumnya. Karena, banyak tidur dapat membuat hati mati, menimbulkan penyakit malas, dan gangguan kesehatan tubuh.

Demikian waktu yang sebisa mungkin dihindari untuk tidur. Masih banyak waktu dalam sehari semalam untuk melakukan istirahat tidur.***

Editor: Moch Eko Ridwan

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler