Mudah Mengatakan Sabar dan Ikhlas, Tetapi dalam Kenyataan Sulit Menerapkannya.

28 Februari 2022, 10:30 WIB
Ilustrasi : Sabar dan Ikhlas /Pixabay/ Anemone123

MEDIA BLORA – Sabar dan ikhlas adalah dua kata yang sering sekali kita dengar. Baik ketika menenangkan seseorang  yang terkena musibah, atau hanya sekedar basa basi dalam berbicara.

Lalu bagaimanakah agar kita benar-benar dapat menerapkan kesabaran dan keikhlasan pada diri kita? MEDIA BLORA mengutip dari beberapa informasi, sebagai berikut cara untuk sabar dan ikhlas.

Berdasarkan wikipedia bahasa Indonesia, sabar diartikan sebagai suatu sikap menahan emosi dan keinginan, serta bertahan dalam situasi sulit dengan tidak mengeluh.

Sabar merupakan kemampuan mengendalikan diri, sikap yang mempunyai nilai tinggi dan mencerminkan kekokohan jiwa seseorang. 

Semakin tinggi kesabaran yang seseorang miliki maka semakin kokoh juga ia dalam menghadapi segala macam masalah yang terjadi dalam kehidupan. Sabar juga menunjukkan perilaku positif individu atau seseorang.

Baca Juga: Dapat Beasiswa S1 Hingga S2, Dinar Candy Tak Sabar Ingin Ospek dan Ketemu Senior

Sabar sering disandingkan dengan kata ikhlas. Pengertian ikhlas menurut bahasa artinya murni. Umar Sulaiman menyimpulkan ikhlas adalah upaya memurnikan maksud dan tujuan kepada Allah SWT dari segala noda atau hal yang merusak maksud dan tujuan tersebut.

Abu al Qasim al Qusyairi mengatakan bahwa orang yang ikhlas adalah yang berkeinginan untuk menegaskan hak-hak Allah SWT dalam setiap perbuatannya. Menurutnya, orang yang ikhlas akan berbuat sesuatu karena Allah, bukan untuk mendapatkan pujian atau sanjungan dari manusia.

Orang yang memiliki kesabaran dan keikhlasan hidupnya akan tenang, dan memang sulit untuk menerapkannya, tetapi ada beberapa cara yang dapat kita lakukan untuk menghadirkan kesabaran dan keikhlasan pada diri kita.

Cara belajar ikhlas dan sabar memang selalu harus diamalkan, bahkan sejak usia masih dini kita juga perlu mengajarkan mengenai cara tersebut.

Sabar dan ikhlas itu merupakan hal yang sangat penting dalam kehidupan. Dari kedua-duanya tersebut memang sudah tidak bisa kita pisahkan apapun alasannya. Berikut cara yang dapat dilakukan.

Hadirkan dalam Hati Niat Karena Allah

niat selalu menjadi nomor satu karena kita akan mendapatkan nilai sesuai dan tergantung dengan apa yang sudah kita niatkan. Apapun yang akan kita lakukan,selalu hadirkan niat karena Allah SWT.

Dengan mengamalkan cara belajar ikhlas dan sabar seperti ini, maka tanpa anda sadari hal ini akan muncul sendiri dalam diri.

Mengingat Allah dengan Berdzikir

Hanya dengan mengingat, hati akan menjadi tenang. Teruslah mengingat Allah apapun aktivitas anda. Allah lagi, Allah saja, Allah terus pokoknya.

Bahkan ada amalan yang bisa anda lakukan ketika waktu pagi juga petang yakni dzikir. Antara dzikir pagi dan petang dapat melindungi dari kejahatan dan marabahaya.

Rajin Membaca Al-Quran

Membaca Al-Quran itu obat. Jika sabar dan ikhlas belum bisa anda kantong atau pahami maka membaca Al-Quran menjadi salah satu cara belajar ikhlas dan sabar yang harus anda amalkan.

Oleh karena itu, luangkan waktu anda untuk membaca Al-Quran setidaknya satu hari itu satu halaman atau satu lembar. Akan lebih baik lagi jika anda juga membaca arti dan mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Juga: 30 Sholawat Terbaru 2021 yang Sering Dicari Lengkap dengan Lirik dan Teks Arab, Latin dan Terjemah

Menjalankan Puasa Sunnah

Menjalankan puasa sunnah juga menjadi salah satu cara belajar ikhlas dan sabar yang mendatangkan pahala.

Puasa juga mengajarkan kepada kita perihal menahan. Menahan dari segala hal yang membatalkan puasa dari terbit fajar sampai tenggelamnya senja.

Ada banyak sekali puasa sunnah yang bisa anda lakukan. Misalnya puasa Senin Kamis, Rafah, Yaumul bidh, Syawal dan yang lainnya.

Mengatur Emosi dan Pernafasan

Dengan kita mampu mengontrol emosi dan pernafasan, maka kita akan menjadi orang yang sabar dan ikhlas ketika menerima suatu hal yang tidak kita kehendaki. Mengatur pernafasan juga bisa membantu merilekskan otot yang tegang.

Baca Juga: Lirik Sholawat Addinulana Lengkap Teks Arab Full dari Awal Sampai Akhir

Selalu Berpikir Positif

Dengan anda mampu berfikir positif terhadap apa yang menimpa kehidupan, maka anda akan mampu melatih keikhlasan dan kesabaran. Ikhlas menerima semuanya dan selalu husnudzon dengan semua ketetapan yang Allah berikan.***

Editor: Muhammad Ma`ruf

Tags

Terkini

Terpopuler