Niat Puasa Bulan Muharram, Tasua, dan Asyura: Lengkap dengan Waktu Pelaksanaannya

7 Agustus 2022, 20:14 WIB
Bacaan Niat Puasa Muharram, Tasua, dan Asyura /Pixabay/mohamed_hassan

MEDIA BLORA - Saat memasuki bulan Muharram, Allah SWT menjanjikan kepada umatnya akan memberikan pahala yang sangat besar dan berlipat atas amal yang dikerjakan seluruh umatnya.

Salah satu amalan yang biasa dilakukan umat Muslim di bulan Muharram adalah puasa sunnah.

Berikut ini waktu pelaksanaan puasa sunnah 1 Muharram dan niatnya.

 

Puasa paling utama pada bulan Muharram yaitu di hari yang ke 10 beserta satu hari sebelum dan sesudahnya, yaitu tanggal 9 dan 11.

Baca Juga: Tanpa Ada Syarat Apapun, Cukup Baca Amalan Ini untuk Memunculkan Aura Wajah Glowing dan Cerah Berseri-seri

Adapun puasa di hari ke 9 dan 10 biasa disebut puasa Asyura.

Atau bisa juga puasa di hari yang ke 10 saja atau puasa Tasua.

Dikutip MEDIA BLORA dari berbagai sumber, inilah niat puasa Muharram, Tasua, dan Asyura:

Bacaan niat puasa Muharram:

Nawaitu shaumal Muharrami lilahi ta’ala

Artinya : Saya niat puasa Muharram karena Allah ta’ala.

Baca Juga: Ingin Rezeki Anda Mengalir Terus Menerus? Cukup Lakukan Amalan dan Doa Berikut Ini, Insyaallah Berkah

Bacaan niat puasa Tasua:

Nawaitu shauma Tasu’a-a lilahi ta’ala

Artinya : Saya niat puasa Tasu’a karena Allah ta’ala.

Bacaan niat puasa Asyura:

Nawaitu shauma Asyura-a lilahi ta’ala

Artinya: Saya niat puasa Asyura karena Allah ta’ala.

Baca Juga: Masyarakat Diminta Waspada, Presiden Jokowi Dapat Bocoran dari Sekjen PBB : Tahun Depan Dunia akan Gelap

Demikianlah niat dan waktu puasa Muharram, Tasua dan Asyura, Semoga bisa bermanfaat.***

Editor: Muhammad Ma`ruf

Tags

Terkini

Terpopuler