Bacaan Sujud Sahwi, Dibaca Ketika Kelupaan Gerakan Sholat

- 29 Januari 2022, 15:14 WIB
llustrasi orang sujud sahwi saat shalat.
llustrasi orang sujud sahwi saat shalat. /Purwakawebid/pixabay.com

MEDIA BLORA - Berikut ini adalah bacaan sujud sahwi untuk bacaan sujud sahwi sama seperti bacaan sujud pada biasanya.

akan tetapi sebagian ulama menyunahkan membaca lafal khusus ketika sujud sahwi.

Gerakan sujud sahwi adalah sujud pengganti gerakan sholat yang kelupaan atau terlewatkan ketika melakukan sholat.

berikut ini bacaan sujud sahwi:

سُبْحَانَ مَنْ لَا يَنَامُ وَلَا يَسْهُو

Teks bacaan sujud sahwi latin: “Subhana man laa yanaamu wa laa yas-huu

Arti bacan sujud sahwi: "Maha Suci Dzat yang tidak mungkin tidur dan lupa".

Pelaksanaan sujud sahwi dapat dilakukan sebelum salam ataupun setelah salam, tergantung kasus lupanya.

maksudnya adalah jika sholat perlu ditambal karena lupa dan sadar ketika dalam kondisi masih sholat, maka hendaknya pelaksanaan sujud sahwi ketika sebelum salam.

Halaman:

Editor: Moh. Ali Ridlo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah