Doa Buka Puasa Senin Kamis, Penting Juga untuk Diketahui

- 28 Agustus 2022, 20:10 WIB
Ilustrasi Doa Buka Puasa Senin Kamis, Penting Juga untuk Diketahui
Ilustrasi Doa Buka Puasa Senin Kamis, Penting Juga untuk Diketahui /Freepik.com/freepik

MEDIA BLORA - Inilah doa buka puasa Senin Kamis, yang harus dibaca saat buka puasa agar puasa lebih sempurna.

Dalam melaksanakan ibadah puasa Senin kamis alangkah baiknya saat buka membaca doa buka puasa.

Agar ibadah puasa Senin Kamis akan lebih sempurna dan penuh dengan pahala dari Allah, baca doa ketika buka puasa.

Baca Juga: Hukum dan Anjuran Puasa Senin Kamis, Simak di Sini Penjelasannya

Lalu, bagaimana bacaan doa buka puasa Senin Kamis, simak artikel berikut!

Dirangkum MEDIA BLORA dari berbagai sumber, berikut doa buka puasa Senin Kamis yang harus diketahui.

Dalam melaksanakan ibadah puasa Senin Kamis, niat begitu penting, lebih sempurna lagi dalam buka dengan doa buka puasa.

Mengucapkan rasa syukur kepada Allah SWT atas nikmat dariNya yang begitu luar biasa.

Ada dua doa buka puasa Senin Kamis yang bisa Anda pilih dan ketahui.

Keduanya sama-sama mengucap rasa syukur kepada Allah SWT.

Berikut doa buka puasa Senin Kamis:

1. Doa Buka Puasa Senin Kamis versi Pertama

Pertama dapat melafalkan doa buka puasa Senin Kamis seperti yang sering dilafalkan ketika buka puasa Ramadhan, yakni:

"Allahumma lakasumtu wabika aamantu wa'alaa rizqika afthortu birohmatika yaa arhamar roohimiin."

Artinya: "Ya Allah, untuk-Mu atau karena-Mu aku berpuasa, dengan-Mu aku beriman, dan atas rezeki-Mu aku berbuka, dengan rahmat-Mu, Ya Allah Tuhan Maha Pengasih."

Baca Juga: Niat Puasa Senin Kamis, Penjelasan Lengkap Simak di Sini

2. Doa Buka Puasa Senin Kamis versi Kedua

Ada juga doa buka puasa Senin Kamis yang sesuai sunnah Rasulullah SAW, yaitu :

"Dzahabaz zhama'u wabtallatil 'uruqu wa tsabatal ajru, insyaallah,"

Artinya: "Telah hilang rasa haus, telah basah urat-urat, dan telah pasti ganjaran, dengan kehendak Allah Ta'ala."
(HR Abu Dawud, Daruquthni, Hakim, dan Nasa'i).

Baca Juga: Berbagai Keutamaan Sholat Dhuha, Salah satunya Termasuk Sedekah yang Baik, Ini Penjelasannya

Demikian terkait doa buka puasa Senin Kamis yang harus diketahui untuk menyempurnakan ibadah puasanya.***

Editor: Moch Eko Ridwan

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah