Dalil Al Qur'an tentang Khamr Pada Surat Al Maidah Ayat 90-91, Lengkap dengan Asbabun Nuzul dan Terjemah

- 6 September 2022, 09:52 WIB
Al Qur'an Surat Al Maidah Ayat 90-91 Lengkap dengan Asbabun Nuzul
Al Qur'an Surat Al Maidah Ayat 90-91 Lengkap dengan Asbabun Nuzul /Muhammad Ma'ruf/MEDIA BLORA

Artinya: Wahai orang-orang yang beriman! Sesungguhnya minuman keras, berjudi, (berkurban untuk) berhala, dan mengundi nasib dengan anak panah, adalah perbuatan keji dan termasuk perbuatan setan. Maka jauhilah (perbuatan-perbuatan) itu, agar kamu beruntung. (Q.S. al-Māidah/5: 90)

Dengan minuman keras dan judi itu, setan hanyalah bermaksud menimbulkan permusuhan dan kebencian di antara kamu, dan menghalang-halangi kamu dari mengingat Allah dan melaksanakan shalat, maka tidakkah kamu mau berhenti?. (Q.S. al-Māidah/5: 91)

Baca Juga: Isi Kandungan Surat Al Maidah Ayat 90 -91 tentang Khamr, Lengkap dengan Terjemah dan Teks Arab

Adapun Asbabun Nuzul Surat Al Maidah Ayat 90-91 sebagai berikut:

Asbabun Nuzul

Diriwayatkan dari Abu Hurairah r.a.: Saat Rasulullah Saw. datang di Madinah, masih banyak yang meminum khamr dan makan dari hasil judi.

Mereka bertanya tentang kedua hal tersebut, maka turunlah Q.S. alBaqarah/2: 219. Dipahami oleh sebagian mereka bahwa itu hanya dosa besar, bukan haram.

Karena dipahami seperti itu, kebiasaan buruk ini masih tetap dilanjutkan. Ketika ada kaum muhajirin menjadi imam shalat dalam keadaan mabuk, terjadilah kesalahan dalam membaca Al-Qur’an.

Lalu turunlah Q.S. al- Nisā’/4: 43 yang berisi larangan mengerjakan shalat dalam keadaan mabuk.
Meskipun sudah turun ayat ini, yang memberi isyarat lebih jelas dan tegas, agar dihindari, dijauhi dan tidak dilakukan, kebiasaan buruk itu masih juga dilakukan.

Akhirnya turunlah Q.S. al-Māidah/5: 90-91, yang menegaskan keharaman khamr sehingga mereka pun berkata, ‘Ya Allah, kami (bertekad) berhenti dari meminumnya’.

Halaman:

Editor: Muhammad Ma`ruf

Sumber: MODUL PAI Kelas XI SMK/SMA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah