Luar Biasa, Inilah Pahala Istri Yang Mencuci Pakaian Suami

- 2 Desember 2022, 06:07 WIB
Luar Biasa, Inilah Pahala Istri Yang Mencuci Pakaian Suami
Luar Biasa, Inilah Pahala Istri Yang Mencuci Pakaian Suami /Mambee/

MEDIA BLORA - Mencuci pakaian merupakan tugas sehari-hari yang tidak bisa ditinggalkan.

Sebab, jika pakaian tidak segera dicuci akan bertambah lagi dengan pakaian kotor berikutnya dan akhirnya pakaian kotor akan menggunung.
 
Selain itu, pakaian yang tidak segera dicuci, selain menimbulkan bau yang tidak sedap juga bisa menyebarkan kuman.
 
Sebagian istri mengeluh karena hampir setiap hari mencuci pakaian suami yang sering gonta-ganti baju.
 
Mencuci pakaian kotor juga tidak hanya berhenti pada proses pencucian. Setelah pakaian dicuci, dilanjutkan dengan proses penjemuran, setelah kering pakaian dilipat, disetrika dan disimpan dalam almari.
 
 
Proses tersebut berlangsung terus menerus seperti halnya Anda menggunakan pakaian yang setiap waktu harus berganti sesuai dengan situasi dan kondisi.
 
Dalam pandangan Islam, sebenarnya tanggung jawab untuk menyediakan pakaian yang layak dan bersih merupakan tugas dari suami karena termasuk pemenuhan nafkah yang harus dipenuhi.
 
Oleh sebab itu, bagi perempuan yang ikhlas untuk mencuci pakaian suami dijanjikan pahala yang Luar Biasa.
 
Dikutip MEDIA BLORA dari berbagai sumber, ternyata istri yang mencuci pakaian suami mendapatkan pahala yang Luar Biasa. Hal tersebut sesuai dengan hadits berikut ini.
 
 
"Apabila seorang istri mencuci pakaian suaminya maka Allah akan catat untuknya 2000 (dua ribu) macam kebaikan, Allah ampuni 2000 (dua ribu) macam kekhilafan dan semua makhluk yang tersentuh sinar matahari akan selalu setia memohonkan ampunan untuk istri tersebut." (Riwayat Ibnu Mas'ud)
 
Berdasarkan hadits diatas pahala istri yang mencuci pakaian kotor suami tidak hanya sebatas mendapatkan pahala yang besar. Melainkan juga diampuni segala dosa-dosanya.
 
Padahal Kenyataannya kebanyakan para istri tidak hanya mencuci pakaian, tetapi juga menjemur, melipat dan menyetrika pakaian suami.
 
Semua pekerjaan mengurus pakaian suami, memang terlihat biasa karena sudah menjadi rutinitas setiap harinya. Oleh karena itu tidak dihitung sebagai sesuatu yang istimewa namun dibalik itu ada keutamaan yang Luar Biasa.
 
 
Namun yang perlu digarisbawahi bahwa hal itu harus dilakukan dengan ikhlas dan mengharapkan ridho Allah SWT.
 
Demikian ulasan tentang pahala istri yang dengan ikhlas mencuci pakaian kotor suaminya. Semoga bermanfaat.***
 

Editor: Ahmat Arif Muzazin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x