Penasaran Tarik Ulur Ongkos Naik Haji 2023 Akan Segera Diumumkan Segera

- 15 Februari 2023, 08:23 WIB
 Ongkos Naik Haji 2023 Akan Segera Diumumkan Segera
Ongkos Naik Haji 2023 Akan Segera Diumumkan Segera /Pixabay/fuad787041

MEDIA BLORA – Beberapa waktu yang lalu heboh tentang biaya haji atau ongkos naik haji yang melejit melambung tinggi hingga sampai di angka 70 juta yang artinya 2 kali lipat dari biaya naik haji di tahun sebelumnya.

Beberapa calon jama’ah haji yang sempat di temui MEDIA BLORA mengatakan seandainya ongkos naik haji jadi di angka 70 juta dengan terpaksa jika suami istri maka akan merelakan hanya salah satu yang berangkat karena jika di paksakan biaya untuk suami istri harus 140 juta dan tidak ada anggaran biaya tersebut kecuali mendapat rezeki yang tak terduga.

”Yo wes mas seng penting wes di niati ngibadah dene ora kuat danane kanggo wong loro yo piye meneh” (Ya sudah mas yang penting sudah berniat beribadah misalkan tidak kuat dananaya untuk 2 orang ya bagaimana lagi).Itulah ungkapan calon jama’ah haji yang sudah menabung untuk 2 orang suami istri yang sedianya akan berangkat haji bersama namun karena mendengar informasi biayanya naik 2 kali lipat maka maka mereka akan berangkat salah satu saja.

Informasinya Kemenag dan Komisi VIII masih melakukan penghitungan ulang terhadap usulan kenaikan biaya haji. Keputusan terkait biaya haji ini akan diumumkan pada 14 Februari namun batal dan di undur satu hari lagi.

Hal ini disampaikan langsung oleh Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU), Prof Hilman Latief. Hilman mengatakan keputusan terkait biaya akan disampaikan pada hari Rabu 15 Febuari 2023.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Sagitarius Hari Ini Rabu 15 Februari 2023: Butuh hiburan untuk kesehatan psikis Anda

Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas membahas bahwa biaya penyelenggaraan ibadah haji 2023. Per anggota jemaah disebut akan menanggung biaya sebesar Rp 69 juta.

Hal tersebut disampaikan Yaqut dalam rapat kerja bersama Komisi VIII di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.

Tahun ini pemerintah mengusulkan rata-rata BPIH per jemaah sebesar Rp 98.893.909, ini naik sekitar Rp 514 ribu dengan komposisi Bipih Rp 69.193.733 dan nilai manfaat sebesar Rp 29.700.175 atau 30 persen.

Kesimpulannya bahwa dana manfaat atau bahasa awamnya itu orang sering menyebut subsidi itu dikurangi, tinggal 30 persen. Yang 70 persen menjadi tanggung jawab jemaah dan itu artinya biaya ongkos naik haji tahun 2023 naik 100 persen.

Di sisi lain Wakil Ketua Komisi VIII DPR Marwan Dasopang mengungkap biaya akomodasi perhotelan hingga makan jemaah haji masih buntu alias deadlock. Dia meminta pemerintah melakukan negosiasi agar biaya haji bisa ditekan lagi agar masyarakat yang sudah menabung untuk berangkat 2 orang suami istri ada harapan untuk berangkat bersama sesuai cita citanya.

Sebenarnya masih ada celah yang sekiranya masih bisa dikoordinasikan untuk menurunkan harga. Terutama ada 3 hal item yang butuh dikoordinasikan yaitu biaya akomodasi perhotelan, katering, hingga pelayanan masyair.

Baca Juga: Ramalan Zodiak SCORPIO Besok Rabu 15 Februari 2023: Cari Tau Keberuntungan Anda di Sini

Komisi VIII DPR memberikan ruang pemerintah Indonesia untuk bisa bernegosiasi dengan Pemerintah Arab Saudi.

terkait dengan 3 hal tersebut karena layanan yang diberikan oleh Sarikah yaitu kebijakan Arab Saudi dan pada titik ini tidak ketemu sehingga akhirnya memberikan ruang bagi pemerintah untuk melakukan nego dengan berbagai pihak yang terkait dengan hal tersebut di Arab Saudi.

Lebih lanjut panja Komisi VIII akan menyodorkan alasan-alasan yang mengharuskan biaya hotel hingga makan bisa di down grade sehingga ketemu angka yang sesuai dalam diskusi lanjutan selanjutnya.

Rencananya Biaya Haji 2023 Diumumkan Hari ini 15/02/2023.

Pengumuman biaya haji 2023 yang sebelumnya direncanakan 14/02/2023 ini ditunda. Komisi VIII DPR dan Kementerian Agama (Kemenag) akan mengumumkan biaya haji hari ini 15/02/2023.

Panja Komisi VIII sudah melakukan pembahasan secara maraton hampir dua minggu terakhir.Sebuah pembahasan puncak dari segala pembahasan yang memang sangat menjadi perhatian publik dengan usulan pemerintah yang Rp 69 juta.

Masyarakat muslim Indonesia sangat berharap segera menemuan titik temu dan solusi ongkos naik haji tidak sampai di angka hampir 70 juta.

Hari ini 15/02/2023 akan disimpulkan sampai tingkat panja dan hasil panja akan disampaikan kepada Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas untuk segera ditetapkan secara resmi.Semoga sesuai harapan masyarakat muslim Indonesia.***

Editor: M. In`Amul Muttaqin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah