Target Juara Proliga 2023: Berikut Daftar Pemain Proliga 2023 Putra Surabaya BIN Samator, Ada Rivan Nurmulki

3 Januari 2023, 12:15 WIB
Berikut daftar pemain Surabaya BIN Samator di Proliga 2023. /Instagram.com/@surabayasamator

MEDIA BLORA - Berikut ini informasi lengkap daftar pemain Proliga 2023 Putra tim Surabaya BIN Samator yang akan meramaikan persaingan juara Proliga 2023.

Surabaya BIN Samator adalah salah satu tim voli Proliga 2023 Putra yang tentunya menargetkan menjadi juara dengan daftar pemain yang diperkuat pemain timnas seperti Rivan Nurmulki, Agil Anggara dkk.

Tak hanya pemain lokal saja tim Surabaya BIN Samator tentunya juga diperkuat dengan pemain asing yang tentunya akan menambah daya serang dalam turnamen voli Proliga 2023.

Baca Juga: Jadwal Pembuka Pertandingan Proliga 2023 Putri, Tim Bandung BJB Tandamata vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia

Seperti diketahui bersama bahwa Jadwal turnamen bola voli Proliga 2023 rencananya akan berlangsung mulai tanggal 5 Januari hingga 19 Maret 2023 yang berlangsung di 8 kota di Indonesia.

Delapan kota yang akan menjadi tuan rumah turnamen bola voli tertinggi di Indonesia Proliga 2023 seperti Bandung, Purwokerto, Palembang, Gresik, Malang, Semarang, Solo, dan akan berakhir di Yogyakarta.

Setelah 2 tahun sebelumnya Proliga sempat terhenti akibat pandemi Covid dan turnamen Proliga 2022 yang dllaksanakan di satu tempat dengan protokol kesehatan yang ketat.

Akhirnya pada turnamen voli Proliga 2023 kali ini bisa dilaksanakan di berbagai tempat dan disaksikan langsung oleh para penggemar bola voli di seluruh tanah air.

Sekedar informasi bahwa pihak panitia pelakasana Proliga 2023 saat ini mendukung pemesanan tiket online melalui website Goers.

Baca Juga: Berikut Info Lengkap Daftar Harga Tiket Proliga 2023 Putaran 1 di Bandung dan Jadwal Pertandingan 5-8 Januari

Jadi untuk Anda penggemar voli Proliga 2023 bisa membelinya secara online lewat website Goers.

Sebagaimana dilansir tim MEDIA BLORA dari berbagai sumber berikut prediksi daftar pemain Proliga 2023 Surabaya BIN Samator :

Untuk info lengkapnya, berikut ini adalah daftar pemain voli Putra Surabaya BIN Samator yang akan berlaga di Proliga 2023.

1. Bagas Farhan Ramadhan (Setter)

2. Paulo Iury Lamounier (Setter)

3. Rama Fazza Fauzan (Opposite)

4. Rivan Nurmulki (Opposite)

5. Luka Babić (Opposite)

6. Galih Bayu Saputra (Outside Hitter)

7. Ageng Wardoyo (Outside Hitter)

8. Agil Anggara (Outside Hitter)

9. Daouda Yacoubou (Outside Hitter)

10. Tedy Oka Syahputra (Middle Blocker)

11. Hadi Suharto (Middle Blocker)

12. Devan Rizky Hamdani (Setter)

Pelatih utama: Ryan Masajedi dan asisten pelatih: Sigit Ari Widodo

 

Demikian informasi daftar pemain voli putra Surabaya BIN Samator yang akan berlaga di Proliga 2023.

Sebagaimana MEDIA BLORA lansir dari berbagai sumber berikut Jadwal Proliga Pekan 1: 5-8 Januari 2023 di GOR Sabilulungan Jalak Harupat, Bandung

Baca Juga: Jangan Sampai Ketinggalan! Inilah Info Lengkap Daftar 14 Tim Lengkap dengan Jadwal Peserta Voli Proliga 2023

5 Januari 2023

12:00 WIB: Putri - Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Bandung BJB Tandamata

14:00 WIB: Putra - Jakarta BNI 46 vs Jakarta Lavani Allo Bank

16:00 WIB: Putra - Surabaya BIN Samator vs Palembang Bank Sumsel Babel

18:30 WIB: Putra - Jakarta STIN BIN vs Kudus Sukun Badak

6 Januari 2023

14:00 WIB: Putri - Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Pertamina Fastron

16:00 WIB: Putra - Jakarta Pertamina Pertamax vs Jakarta Lavani Allo Bank

18:30 WIB: Putra - Jakarta Bhayangkara Presisi vs Palembang Bank Sumsel Babel

7 Januari 2023

12:00 WIB: Putri - Jakarta Elektrik PLN vs Jakarta BIN

14:00 WIB: Putra - Kudus Sukun Badak vs Surabaya BIN Samator

16:00 WIB: Putri - Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Jakarta Pertamina Fastron

18:30 WIB: Putra - Jakarta STIN BIN vs Jakarta BNI 46

8 Januari 2023

Baca Juga: Berikut Jadwal Pertandingan Pembuka Turnamen Voli Proliga 2023 Putra dan Putri, pada 5 Januari di Bandung

12:00 WIB: Putra - Surabaya BIN Samator vs Jakarta Pertamina Pertamax

14:00 WIB: Putra - Jakarta Bhayangkara Presisi vs Jakarta BNI 46

16:00 WIB: Putri - Jakarta BIN vs Bandung BJB Tandamata

18:30 WIB: Putra - Jakarta STIN BIN vs Jakarta Lavani Allo Bank

Demikianlah informasi tentang daftar pemain Proliga 2023 Putra dari tim Surabaya BIN Samator lengkap dengan jadwal tim peserta turnamen di GOR Sabilulungan Jalak Harupat, Bandung untuk putaran pertama voli Proliga 2023.***

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler