Manchester City Raih Gelar Premier League 2023-2024, Pep Guardiola Ungkap Momen Krusial dalam Persaingan Juara

- 21 Mei 2024, 15:31 WIB
Pep Guardiola, Pelatih Manchester City
Pep Guardiola, Pelatih Manchester City /x.com/mancity

MEDIA BLORA - Manchester City kembali menjuarai Premier League musim 2023/2024 setelah mengungguli Arsenal dalam persaingan yang ketat.

Pep Guardiola, manajer City, mengungkapkan momen-momen krusial yang menurutnya menjadi titik balik dalam perburuan gelar juara.

City menutup musim ini dengan kemenangan meyakinkan 3-1 atas West Ham di Stadion Etihad pada Minggu, 19 Mei 2024 malam WIB.

Kemenangan ini memastikan gelar Premier League yang keempat kalinya secara beruntun bagi Manchester City.

Baca Juga: Erling Haaland Kembali Sabet Gelar Top Skor Liga Inggris 2023-2024

Dengan finis di puncak klasemen dengan 91 poin dari 38 pertandingan, City unggul dua poin dari Arsenal yang menjadi runner-up.

Dikutip Media Blora dari berbagai sumber, Dalam wawancara setelah pertandingan, Guardiola mengakui bahwa ada beberapa momen di musim ini yang menjadi titik terendah bagi timnya.

Salah satunya adalah pertandingan tandang melawan Aston Villa, serta kekalahan di kandang melawan Liverpool, Tottenham, dan Crystal Palace, yang membuat mereka kehilangan enam poin berharga.

"Titik terendah adalah pertandingan tandang ke Aston Villa, tapi pertandingan di sini (Etihad) melawan Liverpool, Tottenham, Crystal Palace kami kehilangan enam poin, cara kami bermain tidak bisa dipercaya," ujar Guardiola.

Namun, Guardiola juga menyebutkan momen yang menurutnya menjadi titik balik dalam persaingan gelar juara.

Baca Juga: Dua Momen Kunci yang Membuat Arsenal Gagal Juara di Mata Mikel Arteta

Pada akhir pekan yang sama, Liverpool kalah di kandang melawan Crystal Palace dan Arsenal kalah melawan Aston Villa di kandang sendiri.

Kekalahan ini memberikan peluang bagi Manchester City untuk mengambil alih kendali dalam perburuan gelar.

"Jika Anda bilang titik baliknya akhir pekan itu, Liverpool kalah di kandang melawan Crystal Palace dan Arsenal melawan Aston Villa di kandang.

Di momen itu saya merasa, 'Oke, mereka kasih kami kesempatan, mereka tidak akan kasih kesempatan lain'. Kami memaksimalkannya," tambah Guardiola.

Keberhasilan Manchester City dalam meraih gelar Premier League musim ini tidak lepas dari konsistensi dan kualitas permainan yang ditunjukkan oleh pasukan Pep Guardiola sepanjang musim.

Meskipun menghadapi beberapa tantangan dan kehilangan poin di beberapa pertandingan kunci, City mampu bangkit dan memanfaatkan setiap kesempatan yang ada.

Gelar juara Premier League yang keempat kalinya secara beruntun ini semakin mengukuhkan dominasi Manchester City di kancah sepak bola Inggris.

Keberhasilan ini juga menunjukkan kemampuan Guardiola dalam memimpin tim dan memanfaatkan momen-momen krusial dalam persaingan ketat.

Baca Juga: Arne Slot Diumumkan sebagai Pelatih Baru Liverpool, Siap Hadapi Tantangan Besar

Dengan berakhirnya musim 2023/2024, para penggemar Manchester City tentu berharap tim kesayangan mereka dapat mempertahankan performa impresif ini dan meraih lebih banyak trofi di musim-musim yang akan datang.***

Editor: Muhammad Ma`ruf

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah