571 Medali Pada Olimpiade Tingkat Nasional dan Internasional Mampu Diraih MTs Ihyaul Ulum Pati, Luar Biasa

10 April 2022, 21:18 WIB
Prestasi Mts Ihyaul Ulum Pati Semankin Meningkat, Terbukti memborong Medali di ajang Nasional maupun Internasional /Foto/MTs Ihyaul Ulum

 

MEDIA BLORA – MTs Ihyaul Ulum, akhir-akhir ini memang mengalami perkembangan, terutama dalam mendulang prestasi. Terbukti tiga bulan ini medali mencapai hingga lima ratusan.

Madrasah Tsanawiyah Ihya’ul Ulum adalah salah satu sekolah swasta berbasik keagamaan yang berlokasi di  di Jalan RAA. Soewondo No.135 desa Wedarijaksa Kecamatan Wedarijaksa Kabupaten Pati.

Madrasah ini selain berlokasi di jantung kecamatan Wedarijaksa, letaknya juga strategis, karena berada di pinggir jalan raya arah menuju ke Tayu. Jika kesana menggunakan angkutan kota atau bus mini, maka tinggal turun sudah sampai di madrasah.

Aksesnya yang mudah dijangkau, menjadikan madrasah ini tepat untuk dipilih sebagai anak-anak yang ingin melanjutkan sekolah ke jenjang selanjutnya setelah dari Sekolah Dasar atau Madrasah Ibtidaiyah.

Para siswa yang bersekolah di madrasah ini selain berasal dari warga kecamatan Wedarijaksa sendiri, juga berasal dari Kecamatan Trangkil serta tidak sedikit pula yang berasal dari Kecamatan Pati.

Baca Juga: MTs Ihyaul Ulum Menambah Pundi-Pundi Medali, 100 Lebih Berhasil Dikumpulkan di Bulan Februari 2022

Perolehan medali bulan Maret ini bisa dikatakan sangat luar biasa, karena berhasil menambah lagi sebanyak 321 medali dalam satu bulan. Setelah bulan sebelumnya mengumpulkan 185 medali tercatat dari awal tahun 2022.

Awap bulan April ini, medali juga berhasil ditambah dengan hasil pengumuman terakhir pada olimpiade sains tanggal 5 April, sebanyak 65 medali. Sehingga jumlah keseluruhan memperoleh 571 medali.

Antusias siswa dalam mengikuti olimpiade rupanya mulai bangkit. Awalnya mereka merasa kesulitan dalam memenuhi persyaratan untuk mengikuti olimpiade. Namun, hal ini sudah tidak menjadi kendala lagi karena arahan dari pembimbing dan guru, akhirnya banyak yang mengikuti olimpiade.

Perolehan medali siswa terdiri dari emas, perak, dan perunggu, yang didapat dari olimpiade mata pelajaran umum dan agama. Tidak hanya itu, bahkan ada yang menjadi juara 1 dan banyak yang masuk 3 besar dari 6.000 an peserta olimpiade seluruh Indonesia.

Selain tingkat nasional, salah satu siswi juga telah berhasil mengikuti Olimpiade Science Internasional pada mata pelajaran IPA, dan berhasil memperoleh medali emas.

Bidang olimpiade yang diikuti secara online itu terdiri dari Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, IPA, Sejarah, Fisika, Matematika, Biologi, PPKn, PAI, Bahasa Arab, AlQur’an Hadis, Aqidah Akhlak, SKI, dan Fiqih.

Baca Juga: Cara Cek Nilai UT 2022 Melalui https://sia.ut.ac.id/ Cek Pengumuman Nilai Ujian Mahasiswa Universitas Terbuka

MTs Ihyaul Ulum juga menggali prestasi bukan di segi sains saja. Baru-baru ini siswa juga mengikuti perlombaan bulu tangkis umum se-kecamatan Wedarijaksa dalam rangka hari jadi IPNU, dan berhasil medapatkan juara 3.

Selain itu, tanggal 30 Maret 2022 kemarin, siswi MTs IU mengikuti POPDA Kabupaten Pati cabang olahraga karate. Meskipun masih belum bisa juara, tetapi ini merupakan langkah awal keikutsertaan MTs Ihyaul Ulum pada cabang olahraga ini.

Diharapkan kedepannya nanti MTs Ihyaul Ulum akan semakin meningkatan prestasi dengan adanya semangat anak yang selalu ingin berkompetisi.

Kesadaran anak untuk meningkatkan pengetahuan melalui mengikuti event-event yang terselenggara, baik melalui perlombaan secara online maupun yang secara langsung, adalah sangat diperlukan.

Pihak sekolah akan selalu mensupport anak dengan memberikan penambahan pelajaran juga pelatihan-pelatihan yang dilakukan setelah jam sekolah. Bahkan dalam kurikulum, mata pelajaran TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi) dimasukkan, dan diteruskan pada ekstrakurikuler komputer.

Siswa yang belajar di MTs Ihyaul Ulum diharapkan menjadi orang yang berilmu pengetahuan dan teknologi, serta memadai dalam iman dan taqwa atau menggiring generasi IPTEK dan IMTAQ.

Disamping itu, madrasah juga akan selalu berbenah diri dan akan memberikan sarana prasarana yang memadai untuk menyambut para pelajar di tahun pelajaran 2022/2023 tahun ini.

Perlu diinformasikan pula, bahwa MTs IU juga menyediakan pondok pesantren bagi siswa yang ingin belajar sambil mondok. Terdapat dua lokasi pondok yang bisa dipilih calon santri.

Penyediaan transportasi bagi siswa yang jauh dari jalan raya juga ada, dengan beberapa bus mini dan mobil angkutan yang siap mengantar jemput siswa. Hal ini tentunya untuk mempermudah siswa dalam akses ke sekolah.

Baca Juga: Sukses Borong Medali Olimpiade Nasional, MTs Ihya'ul 'Ulum Semakin Tingkatkan Prestasi Akademik

Dengan adanya pencapaian prestasi dan beberapa kegiatan ekstrakurikuler yang dijalankan di MTS IU ini, maka diharapkan di tahun ajaran baru nanti semakin banyak yang bergabung di MTs Ihyaul Ulum Wedarijaksa ini.***

Editor: Muhammad Ma`ruf

Tags

Terkini

Terpopuler