Prediksi 50 Soal PAT IPA Kelas 8 Semester 2 dan Kunci Jawaban Sesuai Kisi-kisi Kurikulum Merdeka TA 2023 2024

23 Mei 2024, 12:05 WIB
Ilustrasi - Prediksi 50 soal PAT IPA kelas 8 Kurikulum Merdeka, pas untuk bahan belajar di rumah /pexels.com/Pixabay

MEDIA BLORA - Inilah prediksi 50 soal PAT IPA kelas 8 semester 2 sesuai kisi-kisi Kurikulum Merdeka beserta kunci jawaban, cocok digunakan sebagai latihan sebelum Pelaksanaan PAT Tahun Ajaran 2023 2024.

Para siswa dianjurkan untuk mencoba mengerjakan prediksi 50 soal PAT IPA kelas 8 semester 2 Kurikulum Merdeka tanpa melihat kunci jawaban terlebih dahulu, guna meningkatkan pemahaman dan keterampilan mereka dalam mapel IPA.

Prediksi 50 soal PAT IPA kelas 8 semester 2 ini dapat menjadi referensi tambahan bagi orang tua atau siswa kelas 8 SMP/MTs sebagai persiapan menuju PATK Semester 2 tahun ajaran 2023 2024.

Baca Juga: BARU! 40 Soal PAT Bahasa Arab Kelas 8 Semester 2 Kurikulum Merdeka beserta Kunci Jawaban TA 2023 2024

Semoga prediksi 50 soal PAT IPA kelas 8 semester 2 dan kunci jawaban ini bermanfaat sebagai sarana latihan yang efektif bagi siswa dalam menghadapi Penilaian Akhir Tahun (PAT) ) tahun ajaran 2023 2024.

Sebagaimana MEDIA BLORA rangkum dari berbagai sumber berikut prediksi 50 soal PAT IPA kelas 8 semester 2 yang pas untuk bahan belajar di rumah.

 1. Pak Doni menderita penyakit jantung coroner yaitu adanya penyumbatan pembuluh darah dalam jantung. Penyakit ini disebabkan oleh kebiasaannya yang buruk. Berikut ini upaya paling tepat yang harus dilakukan oleh pak Doni adalah ....

A. menghindari konsumsi minuman beralkohol dan mengurangi rokok
B berolah raga dengan keras untuk melatih kekuatan otot jantung
C. menjaga pola makan dengan menghindari makanan yang berserat
D. mengkonsumsi makanan bergizi tinggi dan tidak lupa mengkonsumsi obat

Jawaban A

2. Firza harus dilarikan ke rumah sakit akibat benturan yang sangat keras pada saat kecelakaan. Gangguan kelainan tulang yang dialami oleh Firza disebut ....

A. Polio
B. Kram
C. Osteoporosis
D. Fraktura

Jawaban D

3. Perhatikan peristiwa-peristiwa gerak tumbuhan berikut ini!
1) Mengatupnya daun kantong semar karena ada sentuhan
2) Gerak akar tumbuhan masuk ke tanah
3) Mengatupnya daun putri malu ketika disentuh
4) Menutupnya daun bunga kupu-kupu diwaktu malam hari.
Berdasarkan peristiwa tersebut, gerak nasti ditunjukkan oleh nomor ....

A. 1, 2, dan 3
B. 1, 3, dan 4
C. 2, 3, dan 4
D. 1, 2, 3, dan 4

Jawaban B

4. Besar daya yang dilakukan oleh seekor sapi yang menarik gerobak dengan gaya 7.000 N sehingga gerobak tersebut dapat berpindah sejauh 10 m dalam waktu 35 detik adalah ....

A. 2000 watt
B. 5000 watt
C. 12500 watt
D. 24500 watt

Jawaban A

5. Pak Anton akan menaikkan beberapa drum minyak ke atas sebuah truk dengan bantuan papan sebagai bidang miring untuk meringankan pekerjaannya. Jika bidang miring tersebut tingginya 1 m, panjangnya 5 m dan berat total drum minyak yang akan dipindahkan sebesar 1.880 N, maka gaya yang diperlukan adalah ….

A. 376 N
B. 9.400 N
C. 37,6 N
D. 940 N

Jawaban A

6. Monosodium glutamat (MSG) memiliki rasa yang khas tetapi penggunaannya harus dibatasi. Bahan campuran yang dapat menggantikan rasa dari MSG adalah ....

A. garam dan serbuk lada
B. gula dan asam
C. garam dan asam
D. gula dan garam

Jawaban D

7. Berikut beberapa benda yang menerapkan prinsip tuas :
1) Gunting
2) Pemotong kuku
3) Alat pemecah kemiri
4) Pembuka botol
5) Jungkat-jungkit
6) Pinset
Benda yang termasuk tuas jenis I ditunjukkan oleh nomor ….

A. 1, 2,dan 3
B. 1, 2, dan 5
C. 2, 4, dan 6
D. 3, 4, dan 6

Jawaban B

8. Pak Doni menderita penyakit jantung coroner yaitu adanya penyumbatan pembuluh darah dalam jantung. Penyakit ini disebabkan oleh kebiasaannya yang buruk. Berikut ini upaya paling tepat yang harus dilakukan oleh pak Doni adalah ....

A. menghindari konsumsi minuman beralkohol dan mengurangi rokok
B. berolah raga dengan keras untuk melatih kekuatan otot jantung
C. menjaga pola makan dengan menghindari makanan yang berserat
D. mengkonsumsi makanan bergizi tinggi dan tidak lupa mengkonsumsi obat

Jawaban A

9. Perhatikan ciri-ciri kelainan darah berikut:

1. Mudah lelah
2. Tidak bertenaga
3. Pusing dan sakit kepala
4. Wajah pucat
Ciri-ciri di atas adalah pertanda jika seseorang menderita penyakit ....

A. Leukimia
B. Anemia
C. Hipertensi
D. Varises

Jawaban B

10. Lapisan pelindung pada daun yang menginspirasi pembuatan cat mobil adalah....

A. floem
B. kutikula
C. epidermis
D. xylem

Jawaban B

Baca Juga: 50 Prediksi Soal beserta Kunci Jawaban PAT/UKK Bahasa Jawa Kelas 8 Semester 2 Kurikulum Merdeka TA 2023 2024

 11. Dalam suatu pertandingan, seorang pelari berlari pada lintasan 270 m dengan waktu tempuh 1,5 menit. Kelajuan pelari tersebut adalah ....

A. 30 m/s
B. 3 m/s
C. 0,3 m/s
D. 0,03 m/s

Jawaban B

12. Dua orang sedang mendorong sebuah mobil, Massa mobil adalah 500 kg. Satu orang memberi gaya sebesar 800 N dan salah satunya memberikan gaya sebesar 500 N. Kedua gaya diatas bekerja ke arah yang sama. Gaya ketiga yang bekerja pada mobil adalah sebesar 300 N tetapi bekerja ke arah yang berlawanan dengan gaya yang diberikan oleh dua orang tersebut. Gaya ini muncul karena adanya gaya gesek antara jalanan dengan roda mobil. Percepatan yang bekerja pada mobil adalah ....

A. 1 m/s2
B. 2 m/s2
C. 3 m/s2
D. 4 m/s2

Jawaban B

13. Perhatikan pernyataan berikut!
i. Melindungi organ internal
ii. Tempat utama menyimpan kalsium dan fosfor
iii. Memberikan bentuk pada tubuh dan mendukung tubuh.
iv. Sebagai alat gerak aktif bagi tubuh, sehingga tulang dapat bergerak.
Pernyataan yang benar mengenai fungsi rangka pada tubuh manusia ditunjukkan oleh ...

A. i, ii, iii dan iv
B. i, ii, dan iv
C. i, ii dan iii
D. i, iii dan iv

Jawaban C

14. Nadia mengamati komponen darah menggunakan mikroskop dengan ciri-ciri sebagai berikut:

1. Berbentuk bulat cakram bikonkaf.
2. Dalam jumlah banyak berwarna merah.
3. Mengandung Hemoglobin.
4. Mengikat O₂ dan CO₂ .

Berdasarkan pengamatan tersebut, Nadia menemukan komponen darah berupa ….

A. leukosit
B. eritrosit
C. trombosit
D. limfosit

Jawaban B

15. Sebagai salah satu organ penting dalam tubuh jantung memiliki tugas yang cukup berat. Fungsi dari bilik kiri adalah ....

A. memompa darah ke paru-paru
B. memompa darah ke seluruh tubuh
C. memompa darah ke paru-paru
D. memompa darah ke seluruh tubuh

Jawaban D

16. Pada saat kita menggelengkan dan menganggukkan kepala, sendi yang berperan adalah ....

A. sendi putar yang terdapat di antara tulang tengkorak dan tulang leher
B. sendi geser yang terdapat pada ruas-ruas tulang leher
C. sendi engsel yang terdapat di antara tulang tengkorak dan tulang leher
D. sendi pelana yang terdapat pada ruas-ruas tulang leher

Jawaban A

17. Perhatikan beberapa jenis penyakit berikut !
1) Kanker paru-paru
2) Katarak
3) Jantung koroner
4) Kemandulan

Penyakit tersebut merupakan penyakit yang disebabkan oleh zat adiktif, yaitu ....

A. kokain
B. alkohol
C. nikotin
D. ganja

Jawaban C

18. Perhatikan gejala psikis berikut ini ini:

1) Halusinasi
2) Delusi
3) Kehilangan fungsi motoric
4) Kehilangan ingatan
5) Penurunan berat badan

Ciri - ciri tersebut merupakan dampak psikis dari penyalahgunaan narkotika jenis…

A. sabu-sabu
B. ganja
C. heroin
D. depresan

Jawaban A

19. Perhatikan pernyataan berikut:
1) Mengurangi rasa percaya diri.
2) Meningkatkan harga diri.
3) Bergaul dengan siapa saja.
4) Mengenal dan menilai diri sendiri.
5) Menerapkan pola hidup sehat.

Upaya yang tepat untuk mengatasi atau menjaga diri dari bahaya nakoba ditunjukkan oleh nomor ...

A. 1, 2, dan 3
B. 1, 3, dan 4
C. 2, 3, dan 5
D. 2, 4, dan 5

Jawaban D

20. Perhatikan pernyataan berikut!
1) Mengangkut dan mengedarkan sari-sari makanan ke seluruh tubuh
2) Mengangkut dan mengedarkan oksigen ke seluruh tubuh
3) Menawarkan racun
4) Mengangkut sisa metabolisme sel untuk dibuang di ginjal
5) Tempat pembentukan vitamin D

Pernyataan yang merupakan fungsi darah ditunjukkan oleh nomor ….

A. 1, 2 dan 4
B. 2, 3 dan 4
C. 1, 3 dan 5
D. 3, 4 dan 5

Jawaban A

Baca Juga: 50 Contoh Soal PAT/UKK Prakarya Kelas 8 Semester 2 dan Kunci Jawaban Sesuai Kurikulum Merdeka TA 2023 2024

21. Perhatikan tabel uji makanan berikut!

Dari data di atas, dapat disimpulkan bahwa bahan makanan yang memiliki kandungan amilum paling tinggi adalah ....

A. 1, 3, dan 6
B. 1, 4, dan 7
C. 2, 3, dan 5
D. 5, 7, dan 8

Jawaban C

22. Sinta makan siang dengan nasi. Organ pertama kali yang mencerna secara kimiawi makanan tersebut adalah ....

A. mulut dan enzim ptialin
B. mulut dan enzim lipase
C. lambung dan enzim amilase
D. lambung dengan HCl

Jawaban A

23. Perhatikan pernyataan berikut :

1) Mulut
2) Hati
3) Lambung
4) Usus
5) Anus
6) Kerongkongan
7) Pancreas

Urutan saluran organ pencernaan utama yang dilalui makanan adalah ....

A. 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7
B. 1, 6, 3, 4, 7
C. 1, 6, 3, 4, 2
D. 1, 6, 3, 4, 5

Jawaban D

24. Organ pencernaan yang bersifat sangat asam, bertugas untuk membunuh bakteri dan mencerna protein adalah ....

A. mulut
B. usus Halus
C. lambung
D. usus besar

Jawaban C

25. Berikut ini pernyataan yang benar tentang gangguan pencernaan beserta penyebabnya adalah ...

A. Ulkus – adanya racun yang dikeluarkan oleh bakteri.
B. Sembelit – kurang mengkonsumsi makan berserat.
C. Diare – kelebihan asam lambung.
D. Gastritis – iritasi pada dinding kolon.

Jawaban B

26. Perhatikan tabel berikut!

Hubungan yang tepat antara enzim dan fungsinya pada tabel ditunjukkan oleh nomor ....

A. 1 dan 2
B. 2 dan 3
C. 1 dan 3
D. 3 dan 4

Jawaban C

27. Perhatikan pernyataan berikut!
1) Zat yang bisa menyebabkan ketergantungan pada penggunanya.
2) Zat yang dapat meningkatkan cita rasa makanan.
3) Zat yang berpengaruh psikoaktif diluar narkotika dan psikotropika.
4) Zat yang dapat memperbaiki kualitas atau gizi makanan.
Pernyataan yang benar mengenai zat aditif ditunjukkan oleh nomor ....

A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 4
D. 2 dan 3

Jawaban C

28. Perhatikan data berikut!

1) Pandan
2) Gula
3) Kunyit
4) Wortel
5) garam

Zat aditif makanan yang berfungsi sebagai pengawet dan pewarna berturut-turut ditunjukkan nomor ....

A. 1, 2 dan 3, 4
B. 2, 3 dan 4, 5
C. 1, 3 dan 2,5
D. 2, 5 dan 1, 3

Jawaban D

29. Perhatikan daftar komposisi makanan berikut!
1) sakarin
2) Kalium sorbat
3) Aspartam
4) asam askorbat

Bahan kimia yang berfungsi sebagai pemanis buatan adalah ....
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 3 dan 4

Jawaban B

30. Monosodium glutamat (MSG) memiliki rasa yang khas tetapi penggunaannya harus dibatasi. Bahan campuran yang dapat menggantikan rasa dari MSG adalah ....

A. garam dan serbuk lada
B. gula dan asam
C. garam dan asam
D. gula dan garam

Jawaban D

Baca Juga: Kumpulan Soal dan Kunci Jawaban PAT/UKK Informatika/TIK Kelas 8 Semester 2 Kurikulum Merdeka TA 2023 2024

31. Berapa volume udara residu yang terdapat di paru-paru?

A. 2000 mL

B. 1500 mL

C. 1000 mL

D. 500 mL

Jawaban: C

32. Dari opsi di bawah ini, yang bukan termasuk cara menjaga kesehatan pernapasan adalah...

A. Melakukan olahraga secara teratur

B. Menjaga pola makan

C. Tidak merokok

D. Berolahraga aktif di malam hari

Jawaban: D

33. Kesulitan bernapas karena penyempitan saluran pernapasan di paru-paru merupakan tanda penyakit...

A. Asfiksia

B. Asma

C. Bronkitis

D. Influenza

Jawaban: B

34. Dari zat-zat berikut, yang bukan hasil ekskresi hati adalah...

A. Getah empedu

B. Glukosa

C. Urea

D. Bilirubin

Jawaban: B

35. Kulit termasuk dalam sistem ekskresi karena...

A. Melindungi tubuh dari sinar matahari

B. Memiliki ujung saraf reseptor

C. Memiliki kelenjar keringat

D. Mampu melindungi tubuh dari kuman

Jawaban: C

36. Urutan langkah dalam proses inspirasi adalah...

A. Otot-otot eksternal tulang rusuk dan diafragma mengalami kontraksi

B. Otot-otot eksternal tulang rusuk mengalami kontraksi dan diafragma mengalami relaksasi

C. Otot-otot eksternal tulang rusuk mengalami relaksasi dan diafragma mengalami kontraksi

D. Otot-otot eksternal tulang rusuk dan diafragma mengalami relaksasi

Jawaban: A

37. Faktor-faktor berikut yang memengaruhi frekuensi pernapasan, kecuali...

A. Aktivitas tubuh

B. Suhu lingkungan

C. Jenis kelamin

D. Umur

Jawaban: B

38. Apabila kadar glukosa dalam urine mencapai 1.5%, kemungkinan besar individu tersebut mengidap penyakit...

A. Radang kandung kemih

B. Diabetes insipidus

C. Diabetes melitus

D. Gagal ginjal

Jawaban: C

 39. Sisa metabolisme tubuh yang dikeluarkan melalui paru-paru adalah...

A. Uap air dan karbon dioksida

B. Amonia dan asam amino

C. Air dan garam dapur

D. Uap air dan urea

Jawaban: A

40. Jika terdapat indikasi batu ginjal di dalam rongga ginjal, dapat menyebabkan...

A. Diabetes insipidus

B. Nefritis

C. Hematuria

D. Hidronefrosis

Jawaban: C

Baca Juga: Download Soal PAT/UKK PJOK Kelas 8 Semester 2 beserta Kunci Jawaban PDF Sesuai Kurikulum Merdeka TA 2023 2024

41. Hukum yang berlaku dalam pengukuran tekanan darah menggunakan tensiometer adalah...

A. Hukum Newton

B. Hukum Archimedes

C. Hukum Pascal

D. Hukum Boyle

Jawaban: C

42. Di antara pilihan di bawah ini yang dapat mempengaruhi besarnya suatu tekanan adalah...

A. Massa benda dan tekanan

B. Gaya gravitasi dan gaya tekan

C. Gaya gravitasi dan luas bidang

D. Gaya tekan dan luas bidang

Jawaban: D

43. Upaya untuk mendapatkan tekanan besar adalah...

A. Meningkatkan jumlah gaya tekan dan memperkecil luas bidang

B. Meningkatkan jumlah gaya dan memperbesar luas bidang

C. Mengurangi gaya tekan dan memperbesar luas bidang

D. Mengurangi jumlah gaya tekan dan memperkecil luas bidang

Jawaban: A

44. Struktur pada laring yang mencegah masuknya benda asing adalah...

A. Pita suara

B. Epiglotis

C. Silia

D. Tonsil

Jawaban: B

45. Jaringan paru-paru tempat pertukaran oksigen dan karbon dioksida adalah...

A. Laring

B. Bronkus

C. Bronkiolus

D. Alveolus

Jawaban: D

46. Jika seorang penyelam menyelam hingga kedalaman 3 m, dengan massa jenis air 1000 kg/m3 dan konstanta gaya gravitasi 10 N/kg, tekanan hidrostatis yang diberikan adalah...

A. 50.000 N/m2

B. 40.000 N/m2

C. 30.000 N/m2

D. 3000 N/m2

Jawaban: C

47. Sebuah drum besi mengapung di dalam air karena...

A. Massa jenis bahan pembuat drum lebih besar daripada massa jenis air

B. Massa jenis bahan pembuat drum lebih kecil daripada massa jenis air

C. Total massa drum lebih kecil daripada massa jenis air

D. Total massa drum lebih besar daripada massa jenis air

Jawaban: C

48. Teknologi di bawah ini yang bukan termasuk konsep hukum Archimedes adalah...

A. Dongkrak mobil

B. Jembatan Ponton

C. Hidrometer

D. Balon udara

Jawaban: A

 49. Jika Ali memberikan gaya sebesar 500 N untuk menarik gerobak hingga berpindah 10 m, usaha yang dilakukan Ali adalah...

A. 50 J

B. 5000 J

C. 500 J

D. 5 J

Jawaban: B

50. Jika berat suatu benda adalah 50 N dan saat berada di dalam air beratnya menjadi 45 N, gaya ke atas yang memberikan tekanan pada benda adalah sebesar...

A. 45 N

B. 50 N

C. 25 N

D. 5 N

Jawaban: D

Baca Juga: 50 Latihan Soal beserta Kunci Jawaban PAT/UKK Seni Budaya Kelas 8 Semester 2 Kurikulum MerdekaTA 2023 2024

Itulah artikel prediksi 50 soal PAT IPA kelas 8 semester 2 Kurikulum Merdeka Tahun Ajaran 2023 2024, beserta kunci jawaban yang dapat dijadikan sebagai latihan sebelum PAT semester 2 dilaksanakan.***

*Disclaimer

1. Konten ini dibuat untuk siswa atau orang tua dalam proses evaluasi belajar dalam menemukan soal dan kunci jawaban.

2. Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban.

3. Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi guru atau siswa mengeksplorasi jawaban lain yang lebih baik.

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Sumber: Berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler