Aksi Bakti Sosial Mahasiswa KKN IK IAIN Kudus di Tambakromo Pati Sebagai Wujud Kepedulian Terhadap Masyarakat

- 13 September 2021, 07:34 WIB
Bakti sosial KKN IK IAIN Kudus
Bakti sosial KKN IK IAIN Kudus /Muhammad Ma'ruf/Mahasiswa KKN IAIN Kudus

MEDIA BLORA - Pada Jum'at,  10 September 2021, Mahasiswa KKN IK IAIN Kudus melakukan Aksi Bakti Sosial (Baksos)sebagai Wujud Kepedulian Terhadap Masyarakat Kurang Mampu di Desa Tambakromo Pati.

 Sebagai wujud dari rasa kepedulian atau rasa kemanusiaan terhadap sesama manusia, BMT FASTABIQ bersama Mahasiswa KKN IK IAIN KUDUS Desa Tambakromo Pati,  mengadakan kegiatan bakti sosial Jum'at (10/9/2021).

Kegiatan bakti sosial ini ditujukan untuk memberikan perhatian kepada masyarakat kurang mampu dalam bentuk pemberian bantuan sembako.

Baca Juga: KKN IK IAIN Kudus Mengabdi di Desa Angkatan Kidul Tambakromo Pati, Berikut Program Kerjanya

Baca Juga: Teks Maulid Simtudduror Habib Ali bin Muhammad Al Habsyi, Full dari Awal Sampai Akhir

BMT FASTABIQ bersama dengan Mahasiswa KKN IK IAIN KUDUS untuk mendapatkan daftar masyarakat miskin yang benar-benar layak untuk dibantu.

pemberian bantuan kepada masyarakat kurang mampu
pemberian bantuan kepada masyarakat kurang mampu Mahasiswa KKN IAIN Kudus

Pemberian bantuan dilakukan dengan mendatangi secara langsung daftar masyarakat yang telah ditentukan sebelumnya.

Hal ini dilakukan untuk melihat kondisi penerima bantuan secara langsung sekaligus memotivasi mereka agar tetap semangat dalam menjalani hidup sehingga pemberian bantuan dapat tepat sasaran.

Halaman:

Editor: Muhammad Ma`ruf


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x