42 Contoh Soal PKN Semester 1 Kelas 9 Tahun 2022, Pilihan Ganda dan Essay

- 7 September 2022, 06:52 WIB
Ilustrasi 42 Contoh Soal PKN Semester 1 SMP/MTS Kelas 9 Tahun 2022, Pilihan Ganda dan Essay
Ilustrasi 42 Contoh Soal PKN Semester 1 SMP/MTS Kelas 9 Tahun 2022, Pilihan Ganda dan Essay /Pixabay/Pixabay

1. Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 memiliki kedudukan lebih tinggi daripada pasal-pasalnya. Pernyataan tersebut menunjukkan bahwa Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 Merupakan...
a. Dasar filsafat negara
b. jiwa dan kepribadian bangsa
c. pokok kaidah negara yang fundamental
d. pernyataan kemerdekaan bangsa Indonesia

2. Kewajiban yang terdapat dalam pokok pikiran pertama Pembukaan UUD Negara Republik
Indonesia Tahun 1945, yaitu...
a. rakyat berkewajiban mendukung kebijakan pemerintah
b. pemerintah berkewajiban menyelenggarakan pemerintahan
c. negara berkewajiban melindungi seluruh bangsa Indonesia
d. masyarakat berkewajiban menjunjung keberagaman budaya

3. Nilai Pancasila diterapkan dalam sistem ekonomi nasional sebagaimana diatur dalam pasal 33 ayat 1 UUD 1945 yang berdasar atas asas …
a. efektif dan efisien c. kekeluargaan
b. kesederhanaan d. kemandirian

Baca Juga: Biodata Livy Renata Lengkap Umur, Keluarga, Hal Menarik hingga Akun Instagram

4. Tujuan negara dalam pembukaan UUD NRI tahun 1945 adalah...
a. menjaga ketertiban umum
b. melepaskan diri dari belenggu penjajahan
c. memajukan kesejahteraan individu ataupun golongan
d. melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia

5. Korupsi banyak dilakukan oleh oknum pejabat. Korupsi oleh oknum pejabat tidak sesuai dengan nilai Pancasila dalam kehidupan di lingkungan …
a. keluarga c. masyarakat
b. sekolah d. berbangsa dan bernegara

6. Tujuan nasional Indonesia yaitu mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.
Perwujudan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia adalah...
a. memberikan pelayanan kesehatan yang sama kepada semua masyarakat
b. mewajibkan semua masyarakat Indonesia memahami nilai-nilai Pancasila
c. menyamakan standar gaji bagi semua golongan pegawai negeri sipil
d. membuka kesempatan bagi seluruh rakyat ikut serta dalam pemilu

7. “atas berkat rahmat Allah yang maha kuasa dan dengan didorongkan dengan keinginan luhur supaya berkehidupan kebangsaan yang bebas, maka rakyat Indonesia menyatakan dengan ini kemerdekaanya.”peryataan tersebut mengandung konsekuensi bagi keberlangsungan negara Indonesia, yaitu...
a. Indonesia Berhak mengatur semua kehidupan kenegaraan sendiri
b. bangsa Indonesia mampu merdeka berkat kerja sama antarbagsa
c. segala sesuatu yang telah diperjuangkan akan berakhir dengan kebahagiaan
d. pemerintah Indonesia berkewajiban membebaskan bangsa Indonesia dari penjajahan

8. Pokok pikiran keempat Pembukaan UUD NRI Tahun 1945 menunjukkan bahwa Indonesia adalah negara Demokrasi. Dalam negara demokrasi rakyat adalah pemegang kedaulatan tertinggi di negara Indonesia. Konsekuensi dari pernyataan tersebut adalah...
a. pemerintah harus melaksanakan pemilihan umum secara berkala setiap empat tahun sekali
b. sistem ketatanegaraan Indonesia harus sesuai Undang-Undang Dasar Negara Republik
Indonesia tahun 1945
c. Dewan Perwakilan Rakyat dan Dewan Perwakilan Daerah harus menjadi Lembaga tertinggi sebagai penjelmaan kekuasaan rakyat
d. sistem negara yang terbentuk dalam undang-undang dasar harus berdasar atas kedaulatan rakyat dan berdasar atas permusyawaratan perwakilan

9. Melaksanakan ketertiban dunia merupakan tujuan negara Indonesia. Bentuk pelaksanaan ketertiban dunia bisa dilakukan Indonesia sebagaimana termuat dalam Pembukaan UUD Negara Republik Indonesia tahun 1945, yaitu...
a. menentang segala bentuk penjajahan di muka bumi
b. menolak segala bentuk eksploitasi kekayaan negara
c. memberi dukungan kepada negara yang mau melakukan ekspansi wilayah
d. menolak penggunaan senjata api dalam pelaksanaan perang antar negara

Halaman:

Editor: Moch Eko Ridwan

Sumber: kherysuryawan.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x