Contoh Soal UTS PAI SD Kelas 6 Semester 2 Tahun Ajaran 2022 2023 Beserta Kunci Jawaban

- 9 Februari 2023, 08:33 WIB
Ilustrasi Contoh Soal UTS PAI SD Kelas 6 Semester 2 Tahun Ajaran 2022 2023 Beserta Kunci Jawaban
Ilustrasi Contoh Soal UTS PAI SD Kelas 6 Semester 2 Tahun Ajaran 2022 2023 Beserta Kunci Jawaban /pexels.com

MEDIA BLORA – Pada kesempatan kali ini, kami akan menyajikan beragam contoh soal UTS PAI kelas 6 SD semester 2 yang sesuai dengan Kurikulum 2013 tahun 2023 disertai dengan pembahasan kunci jawaban.

Jika kamu merupakan siswa-siswi kelas 6 SD yang sedang mempersiapkan diri untuk mengikuti UTS PAI semester 2, kamu bisa mencoba belajar dengan latihan contoh soal UTS PAI yang kami sajikan.

Ragam contoh soal UTS PAI kelas 6 SD yang kami sajikan ini sudah disertai dengan pembahasan kunci jawaban, sehingga dapat memudahkan kamu dalam belajar dan memahami contoh soal UTS PAI Semester 2 tahun 2023.

Sebagaimana dikutip MEDIA BLORA dari berbagai sumber, berikut beberapa contoh soal UTS PAI kelas 6 SD semester 2 yang sesuai dengan Kurikulum 2013 tahun 2023.

1. Perbedaan manusia di hadapan Allah Swt. terletak pada ....

a. pangkatnya

b. jabatannya

c. kekayaannya

d. ketakwaannya

Jawab: d

Pembahasan:

Di hadapan Allah Swt. yang membedakan antara manusia satu dengan yang lain terletak pada ketakwaan mereka bukan karena jabatan, kekayaan, kecantikan dan sebagainya.

 Baca Juga: Latihan 20 Soal UTS Bahasa Jawa Kelas 9 Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Kunci Jawaban Tahun Ajar 2022 2023

2. Orang kaya dapat membantu sesamanya dengan ....

a. ilmunya

b. hartanya

c. kepandaiannya

d. pendidikan

Jawab: b

Pembahasan:

Orang berilmu membantu orang lain dengan ilmunya. Orang kaya membantu dengan kekayaannya. Hendaknya kaum muslimin menjadi satu tangan dalam membantu orang yang membutuhkan.

3. Surah yang memerintahkan untuk saling mengenal dan bersaudara dengan sesama muslim adalah surah ....

a. al-Fil

b. al-‘Alaq

c. al-Maidah

d. al-Hujurat

Jawab: d

Pembahasan:

Surah yang memerintahkan untuk saling mengenal dan bersaudara dengan sesama muslim adalah surah al-Hujurat.

4. ”Suatu hari Rudi melihat Anton sedang berada di kebun milik Sani. Ketika Rudi bertemu dengan teman-temannya, ia menceritakan bahwa Anton sedang mencuri buah rambutan milik Sani. Padahal belum tentu jika Anton mencuri buah milik Sani.”

Jika kamu adalah teman Rudi, sikap baik yang kamu lakukan adalah ....

a. memercayai perkataan Rudi dan menganggap bahwa Anton mencuri rambutan

b. menolak perkataan Rudi dengan marah-marah

c. memberi saran kepada Rudi untuk menanyakan kepada Anton dan Sani apakah perbuatan itu benar atau hanya prasangka buruk saja

d. tidak peduli dengan perkataan Rudi dan meninggalkannya

Jawab: c

Pembahasan:

Memberi saran kepada Rudi untuk menanyakan kepada Anton dan Sani sikap yang paling tepat dalam menghadapi kasus tersebut.

 Baca Juga: Kumpulan Soal UTS Bahasa Jawa Kelas 9 Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Kunci Jawaban Tahun Ajar 2022 2023

5. Sebutkan contoh perbuatan tolong-menolong dalam kebaikan!

Jawab: Kreativitas siswa, misalnya menjenguk teman yang sakit, membantu orang tua memasak, dan sebagainya.

6. Apa perintah yang terkandung dalam surah al-Hujurat ayat 13?

Jawab: Surah al-Hujurat ayat 13 berisi perintah agar manusia saling mengenal, semakin dekat terhadap sesama, dan saling memberi manfaat.

7. Mengapa kita dilarang saling membantu dalam perbuatan dosa? Sebutkan contohnya!

Jawab: Perbuatan dosa pasti akan merugikan diri sendiri dan orang lain. Dengan demikian kita sama saja membantu seseorang untuk berbuat buruk. Oleh karena itu, tolong-menolong dalam perbuatan dosa dilarang oleh Allah Swt., misalnya membantu teman berbuat curang ketika ulangan dengan memberikan jawaban. Hal itu sama saja dengan tolong-menolong kepada perbuatan dosa karena akan merugikan temanmu sendiri yang tidak mau berusaha dan dirimu sendiri.

8. Sebutkan manfaat saling menolong dalam kebaikan!

Jawab: Memiliki dan disukai banyak teman; dapat memberikan manfaat kepada orang lain; orang yang ditolong merasa senang dan terbantu; serta dapat mempererat persaudaraan dan persahabatan.

9. Sebutkan perintah Allah Swt. dalam surah al-Maidah ayat 2!

Jawab: Surah al-Maidah ayat 2 berisi perintah saling tolong-menolong dalam kebaikan.

 Baca Juga: Kumpulan Contoh Soal PTS PAI Kelas 5 SD Semester 2 Tahun 2022 2023 Beserta Kunci Jawaban

10. Sebutkan larangan Allah Swt. dalam surah al-Maidah ayat 2!

Jawab: Larangan Allah Swt. dalam surah al-Maidah ayat 2 adalah agar tidak tolong-menolong dalam perbuatan dosa.

11. Apa yang dimaksud dengan ghibah?

Jawab: Menyebarkan dan menampakkan aib dan keburukan saudaranya kepada orang lain.

12. Sebutkan contoh sikap berburuk sangka!

Jawab: Ketika kita gagal dalam ujian, kita beranggapan bahwa orang yang lulus tersebut berbuat curang.

Demikianlah beberapa contoh soal UTS PAI kelas 6 SD semester 2 tahun 2023 yang sesuai dengan Kurikulum 2013 yang dapat kami sajikan untuk memudahkan kamu dalam belajar.***

Editor: M. In`Amul Muttaqin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah