Latihan Soal Sejarah Lengkap Kunci Jawaban untuk Semester Genap Kelas XI Tahun Pelajaran 2023

- 12 Maret 2023, 13:15 WIB
Ilustrasi - latihan  soal dan kunci jawaban
Ilustrasi - latihan soal dan kunci jawaban /pexels.com

 

MEDIA BLORA – Berikut disajikan contoh soal Sejarah disertai kunci jawaban yang dibuat untuk membantu siswa belajar  dan siap menghadapi ujian semester genap.

Berlatih mengerjakan soal dapat menjadikan para siswa kelas sebelas semakin menambah pengalaman dengan mengetahui soal lainnya selain yang dari guru berikan.

Dengan berlatih mengerjakan soal-soal dari media lainnya, sa;ah satunya media internet ini maka siswa akan lebih siap dalam menghadapi ujian.

Soal sejarah berikut untuk siswa kelas XI SMA/MA yang disertai kunci jawaban semoga dapat membantu dalam belajar.

Baca Juga: Soal Sejarah dan Kunci Jawaban Ulangan Tengah Semester Genap Sejarah XI Tahun Pelajaran 2023

Contoh Soal sejarah untuk kelas XI SMA/MA         

1.Perlawanan rakyat Maluku diawali dengan keluhan rakyat yang tidak ditanggapi pemerintah kolonial sehingga terjadi peperangan. Adapun orang yang menyampaikan daftar keluhan ke pemerintah kolonial sekaligus pemimpin perlawanan rakyat Maluku adalah...

A.Martha Cristina Tiahahu

B.Sisingamangaranja

C.Sultan Hasanuddin

D.Kapitan Pattimura

E.Teungku Umar

kunci jawaban: D

2.Dengan taktik adu domba, Belanda berhasil membuat kerajaan Banjarmasin terpecah menjadi 3 kelompok yang salin berebut kekuasaan. Dari ke 3 kelompok, terdapat kelompok yang disenangi rakyat dan dicalonkan menggantikan Sultan Adam, yaitu...

A.Kelompok Pangeran Prabu Anom

B.Kelompok Pangeran Tamjidillah

C.Kelompok Pangeran Haerun

D.Kelompok Pangeran Hidayatullah

E.Kelompok Pangeran Abdullah

kunci jawaban: D

3.Mahatma Ghandi adalah Bapak Kemerdekaan India mencetuskan beberapa asas yang mendorong rakyat India menuju kemerdekaan. Salah satu asasnya adalah bersikap nonkooperatif dengan Inggris yang disebutkan sebagai asas...

A.Ahimsa

B.Hartal

C.Satyagraha

D.Swadesi

E.Santiniketan

kunci jawaban: C

4.Awal pergerakan Nasional ditandai berdirinya Budi Utomo diikuti organisasi-organisasi kepemudaan lainnya, seperti SDI yang akhirnya diubah menjadi SI. Adapun tujuan awal dibentuknya SDI adalah...

A.Menjalankan usaha dagang pribumi tanpa campu tangan kompeni

B.Membela kepentingan pedagang Indonesia dari ancaman persaingan dagang Cina

C.Membantu pedagang Indonesia yang kesulitan berusaha

D.Memperbaiki cara dagang pribumi yang keliru

E.Memajukan perdagangan yang dapat meningkatkan derajat bangsa

kunci jawaban: B

5.Perhatikan pernyataan berikut!

1).Menjadikan Indonesia sebagai sumber pemasok bahan mentah untuk industri dan mesin perang

2).Mendapatkan rempah-rempah yang melimpah dari Indonesia dan menguasainya

3).Menggalang rakyat Indonesia menjadi bagian kekuatan membendung gempuran pasukan Sekutu

4).Memperkaya negara Jepang dengan memonopali dagang luar negeri melalui penguasaan negara Indonesia

Berdasarkan keterangan-keterangan di atas, yang merupakan tujuan pendudukan Jepang di Indonesia adalah terdapat pada nomor...

  1. 1 dan 2
  2. 2 dan 3
  3. 1 dan 3
  4. 1 dan 4
  5. 3 dan 4

kunci jawaban: C

Baca Juga: Shin Hye Sun, Artis Korea Berbakat Bakal Menyapa Penggemarnya dengan Drama Terbarunya di Tahun Ini

6.Pemerintah militer Jepang melakukan peningkatan penataan pemerintahan dengan dikeluarkannya UU No. 28 tentang aturan pemerintahan sipil Jepang untuk seluruh pulau Jawa dan Madura kecuali 2 daerah istimewa (Kochi), yaitu...

A.Surabaya dan Surakarta

B.Surakarta dan Yogyakarta

C.Jayakarta dan Yogyakarta

D.Aceh dan Surakarta

E.Surabaya dan Aceh

kunci jawaban: B

7.Masa pendudukan Jepang, dampak positif bangsa Indonesia adalah dapat berorganisasi dan  menanamkan kesadaran kebangsaan. Salah satu organisasi bentukan Jepang adalah gerakan tiga A yang merupakan singkatan dari semboyan propraganda Jepang, yaitu...

A.Jepang Kekuatan Asia, Jepang Pembela Asia, dan Jepang Pemimpin Asia

B.Jepang Cahaya Asia, Jepang Pelindung Asia, dan Jepang Pembela Asia

C.Jepang Pemimpin Asia, Jepang Pelindung Asia, dan Jepang Pembela Asia

D.Jepang Cahaya Asia, Jepang Kekuatan Asia, dan Jepang Pemimpin Asia

E.Jepang Cahaya Asia, Jepang Pelindung Asia, dan Jepang Pemimpin Asia

kunci jawaban: E

8.Jepang mewajibkan penggunaan bahasa Jepang dan Indonesia yang berujuan untuk mencetak kader-kader yang akan mendukung kemenangan Jepang dalam perang Asia Timur Raya. Hal ini merupakan kebijakan Jepang dalam bidang...

A.Ketenagakerjaan

B.Sosial

C.Pendidikan

D.Bahasa Indonesia

E.Kebudayaan

kunci jawaban: C

9.Organisasi-organisasi bentukan Jepang dimanfaatkan para pemimpin Indonesia sebagai alat untuk mempersiapkan kemerdekaan. Organisasi yang dimanfaatkan untuk menggembleng kedisiplinan adalah...

A.Chuo Sangi In

B.Putera

C.Barisan Pelopor

D.Jawa Hokokai

E.Seinendan

kunci jawaban: A

Baca Juga: Asam Lambung dapat Teratasi dengan Konsumsi Jambu Biji. Simak Manfaat Lainnya dari Buah Berbiji Ini

10.Dibalik kepatuhannya terhadap Jepang, pejuang Indonesia secara sembunyi-sembunyi melakukan kegiatan-kegiatan yang bertujuan menghimpun dan mempersatukan rakyat. Perjuangan yang dimaksud adalah...

A.Gerakan tertutup

B.Gerakan gerilya

C.Gerakan siluman

D.Gerakan bawah tanah

E.Gerakan terselubung

kunci jawaban: D

Itulah beberapa soal yang dapat digunakan untuk belajar para siswa kelas sebelas jenjang sekolah menengah atas pada mata pelajaran sejarah.***

Editor: Muhammad Ma`ruf


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah