Soal PAT PJOK Kelas 5 SD MI Semester 2 Tahun Ajar 2022 2023 Sesuai Kisi Kisi beserta Kunci Jawaban

- 10 April 2023, 06:04 WIB
Ilustrasi Kunci jawaban soal PAT PJOK kelas 5 SD MI semester 2 tahun ajaran 2022 2023 yang lengkap, praktis, dan mudah dipahami
Ilustrasi Kunci jawaban soal PAT PJOK kelas 5 SD MI semester 2 tahun ajaran 2022 2023 yang lengkap, praktis, dan mudah dipahami /pexels.com

MEDIA BLORA – Soal dan kunci jawaban PAT PJOK kelas 5 SD/MI semester 2 sesuai dengan Kurikulum 2013 tahun ajaran 2022/2023 yang akan kami ulas dan sajikan dalam artikel ini sangat mudah dimengerti dan dipahami.

Sehingga bagi siswa-siswi kelas 5 SD/MI yang sedang mencari referensi bahan belajar untuk mempersiapkan diri mengikuti PAT PJOK semester 2 tahun ajaran 2022/2023 dapat mempelajari ragam soal PAT PJOK kelas 5 SD/MI beserta kunci jawaban yang disajikan.

Soal PAT PJOK kelas 5 SD/MI dan kunci jawaban semester 2 tahun ajaran 2022/2023 dalam artikel ini dibuat secara sistematis agar lebih mudah dimengerti dan dipahami oleh setiap siswa-siswi yang mempelajarinya.

Baca Juga: Latihan 20 Soal PAT PJOK Kelas 5 SD MI Semester Genap Kurikulum 2013 beserta Kunci Jawaban

Harapannya soal dan kunci jawaban yang termuat dalam artikel ini dapat memudahkan siswa-siswi kelas 5 SD/MI dalam memahami ragam soal PAT PJOK kelas 5 SD/MI semester 2 tahun ajaran 2022/2023 sesuai dengan Kurikulum 2013.

Sebagaimana dirujuk MEDIA BLORA dari berbagai sumber, berikut adalah soal dan kunci jawaban PAT PJOK kelas 5 SD/MI semester 2 tahun ajaran 2022/2023 sesuai dengan Kurikulum 2013.

1. Saat mengalami diare, kita sebaiknya mengonsumsi banyak air putih karena ....
a. sebagai penambah nafsu makan
b. sangat membantu menambah gizi
c. untuk mengganti cairan yang hilang
d. untuk menetralkan racun yang ada di dalam tubuh
Jawab: c

2. Demam berdarah dapat dicegah dengan memberantas jentik-jentik nyamuk ....
a. Aedes aegypti
b. Aedes albopictus
c. Aedes cenereus
d. Anopheles gambiae
Jawab: a

Baca Juga: Contoh Soal PAT PJOK Kelas 5 SD MI K13 Semester 2 TA 2022 2023 Dilengkapi Kunci Jawaban

3. Faktor-faktor pemicu yang dapat memengaruhi peningkatan risiko hipertensi adalah ....
a. terlalu banyak berolahraga
b. mengonsumsi banyak protein
c. mengonsumsi suplemen
d. mengonsumsi banyak garam
Jawab: d

4. Gejala-gejala penyakit sebagai berikut.
(1) Mual
(2) Lemas
(3) Kesemutan
(4) Sakit kepala
(5) Gatal
(6) Aritmia
Gejala tersebut yang bukan merupakan gejala hipertensi adalah ....
a. (1), (3), (5)
b. (1), (2), (3)
c. (4), (5), (6)
d. (2), (4), (6)
Jawab: a

5. Penyakit jantung dapat dicegah dengan ....
a. mengonsumsi air putih lebih banyak dari biasanya
b. hindari makan daging kambing
c. pemberian vaksin BCG
d. mandi minimal dua kali sehari
Jawab: a

Baca Juga: 20 Prediksi Soal PAT PJOK Kelas 5 SD MI Semester 2 Tahun Ajar 2022 2023 beserta Kunci Jawaban

6. Penyakit yang terjadi karena pertumbuhan sel-sel abnormal yang tidak terkendali yang menyebabkan penyusupan dan penghancuran jaringan tubuh normal adalah ....
a. hipertensi
b. kanker
c. kudis
d. diabetes
Jawab: b

7. Berikut faktor penyebab penyakit kanker, kecuali ....
a. genetik
b. radiasi
c. hormon
d. kecelakaan
Jawab: d

8. Kanker dapat dideteksi dini dengan melakukan ....
a. pencegahan
b. pola hidup sehat
c. olahraga dengan teratur
d. pemeriksaan skrining atau cek kesehatan secara berkala
Jawab: d

9. Salah satu cara menjaga kebersihan agar terhindar dari berbagai penyakit adalah ....
a. menyapu rumah tiap minggu
b. selalu menjaga kebersihan diri dan lingkungan
c. tidak minum es terlalu banyak
d. selalu minum obat antibiotik
Jawab: b

10. Apa yang akan dirasakan oleh orang yang terkena virus influenza?
Jawab: Orang yang terkena atau tertular virus influenza akan merasakan nyeri otot, batuk, bersin, demam, sakit kepala, hidung tersumbat, dan badan lelah.

11. Bagaimana cara mengatasi sakit diare?
Jawab: Diare dapat diatasi dengan mengonsumsi sejumlah air yang cukup untuk menggantikan cairan yang hilang, lebih baik dicampur dengan garam dan gula, bisa juga minum oralit atau minum obat pencegah diare, serta pergi ke dokter.

12. Bagaimana cara mencegah agar terhindar dari penyakit kudis?
Jawab: Berikut cara mencegah agar terhindar dari penyakit kudis.
a. Selalu menjaga kebersihan badan dengan mandi minimal dua kali sehari.
b. Tidak memakai pakaian penderita penyakit kudis karena akan cepat tertular.

13. Jelaskan gejala tahap pertama pada penyakit cacar!
Jawab: Gejala tingkat I penyakit cacar, yaitu panas tinggi selama tiga sampai empat hari secara mendadak, badan lesu, sakit kepala, perut terasa mual dan muntah, dan timbul bercak-bercak merah di kulit.

14. Dimas membeli makanan di pinggir jalan. Letak pedagang tersebut tidak jauh dari tempat pembuangan sampah. Saat makan pun Dimas tidak mencuci tangan. Setelah memakan makanan tersebut, malam harinya Dimas merasa sakit perut, buang air besar terus-menerus, dan nafsu makan berkurang.
Identifikasilah penyakit yang dialami oleh Dimas!
Jawab: Dimas terkena penyakit diare karena jajan sembarangan dan tidak mencuci tangan ketika akan makan.

Nah demikianlah soal PAT PJOK kelas 5 SD/MI semester 2 tahun ajaran 2022/2023 beserta kunci jawaban sesuai Kurikulum 2013 yang dapat kami ulas dan sajikan guna memudahkan siswa-siswi dalam belajar pelajaran PJOK dari rumah.

Sebagai tambahan, bahasan soal PAT PJOK kelas 5 SD/MI dan kunci jawaban yang kami ulas dan sajikan dalam artikel ini merupakan referensi belajar yang dapat dipergunakan serta dimanfaatkan oleh siswa, guru, serta orang tua untuk mengoptimalkan pemahaman siswa terhadap materi pelajaran PJOK yang sedang dipelajari.***

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah