Sekolah Kedinasan SKD : Sekolah Gratis Lulus Langsung Jadi Pegawai Negeri

- 10 Juni 2023, 15:54 WIB
Sekolah Kedinasan SKD : Sekolah Gratis Lulus Langsung Jadi Pegawai Negeri
Sekolah Kedinasan SKD : Sekolah Gratis Lulus Langsung Jadi Pegawai Negeri /YouTube/Kementerian Hukum dan HAM Jatim/

MEDIA BLORA – Sekolah Kedinasan atau perguruan tinggi kedinasan adalah perguruan tinggi yang bernaung di bawah lembaga pemerintahan kementerian sebagai penyelenggara pendidikan dengan pola ikatan dinas atau mencari bibit yang di persiapkan ketika lulus langsung menjalani ikatan dinas.

Lembaga pemerintahan tersebut meliputi Kementerian Keuangan, Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Hukum dan HAM, Kementerian Perhubungan, Badan Pusat Statistik, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika, Badan Intelijen Negara, Badan Siber dan Sandi Negara. Selama kuliah, mahasiswa akan mempelajari bidang-bidang spesifik sesuai lembaga pemerintahan dimana perguruan tinggi tersebut berada.

Dalam penerimaan mahasiswa baru, terdapat seleksi yang harus diikut, dengan rangkaian tes yang panjang dan ketat untuk mendapatkan mahasiswa dengan kualifikasi yang sesuai dan kemampuan yang mumpuni. Adapun tahapannya meliputi: pendaftaran, seleksi administrasi, seleksi kompetensi dasar, seleksi lanjutan, dan pengumuman akhir. Pada Seleksi Kompetensi Dasar, peserta akan mengerjakan soal yang mencakup materi Tes Karakteristik Pribadi, Tes Intelegensi Umum, dan Tes Wawasan Kebangsaan.

Umumnya, sekolah kedinasan ini menyediakan kuliah gratis dengan seleksi masuk mulai dari administrasi, wawancara, psikologi, mata pelajaran, hingga fisik.

Berdasarkan kampus yang bergabung dalam sistem seleksi sekolah kedinasan 2022, berikut sejumlah sekolah kedinasan yang menyediakan kuliah gratis:

1. STIS (Politeknik Statistika)

Alamat : Jl. Otto Iskandardinata No. 64C, Jakarta

Website : www.stis.ac.id

Email : [email protected]

Halaman:

Editor: M. In`Amul Muttaqin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x