Update Soal PTS UTS Bahasa Indonesia Kelas 10 Semester 1 dan Kunci Jawaban Kurikulum Merdeka Tahun 2023 2024

- 23 September 2023, 17:31 WIB
Ilustrasi. Update Soal PTS UTS Bahasa Indonesia Kelas 10 Semester 1 Beserta Kunci Jawaban Kurikulum Merdeka Tahun 2023 2024.
Ilustrasi. Update Soal PTS UTS Bahasa Indonesia Kelas 10 Semester 1 Beserta Kunci Jawaban Kurikulum Merdeka Tahun 2023 2024. /tangkap layar

MEDIA BLORA - Berikut update soal PTS UTS Bahasa Indonesia kelas 10 semester 1 beserta kunci jawaban Kurikulum Merdeka Tahun 2023 2024.

Untuk kelas 10 semester 1 dapat mencoba mengerjakan update soal PTS UTS Bahasa Indonesia beserta kunci jawaban sesuai Kurikulum Merdeka Tahun 2022 2023.

Dengan adanya kunci jawaban sesuai Kurikulum Merdeka Tahun 2023 2024, kelas 10 semester 1 akan lebih mudah mempelajari update soal PTS UTS Bahasa Indonesia ini.

Baca Juga: Contoh Soal PTS PKN Kelas 10 Semester 1 Beserta Kunci Jawaban Kurikulum 2013 Tahun 2022 2023

Selain itu, siswa-siswi kelas 10 mempelajari update soal PTS UTS Bahasa Indonesia agar mempunyai lebih banyak referensi persiapan ulangan semester 1 Tahun 2023 2024.

Meski sudah ada kunci jawaban sesuai Kurikulum Merdeka Tahun 2022 2023 dari update soal PTS UTS Bahasa Indonesia, siswa-siswi kelas 10 semester 1 diharapkan untuk menjawab dengan jawabannya sendiri terlebih dahulu.

Dikutip MEDIA BLORA dari berbagai sumber. Berikut update soal PTS UTS Bahasa Indonesia kelas 10 semester 1 beserta kunci jawaban sesuai Kurikulum Merdeka Tahun 2023 2024.

1. Dikarenakan teks laporan hasil observasi merupakan laporan, maka harus menggunakan istilah ilmiah.

Hal diatas dilakukan untuk ...

a. meyakinkan pembaca tentang fakta
b. penggunaan aspek kebahasaan yang tepat
c. meyakinkan pembaca bahwa tulisan tersebut dibuat dengan menyertakan ilmu pengetahuan
d. menilai suatu karya ilmiah
e. mengetahui makna yang terkandung dalam teks tersebut

Jawaban: c

2. Yang tidak termasuk dari salah satu sifat yang harus dimiliki teks laporan hasil observasi adalah bersifat informatif adalah ...

a. teks laporan hasil observasi sesuai dengan kenyataan
b. teks laporan hasil observasi sesuai fakta
c. teks laporan hasil observasi dapat dikomunikasikan dengan siapa pun
d. teks laporan hasil observasi dapat dijadikan sebagai sumber pengalaman orang lain jika melakukan hal serupa
e. teks laporan hasil observasi menggunakan bahasa ilmiah

Jawaban: d

3. Dalam bagian penutup suatu tesis terdapat tentang struktur teks eksposisi. Penulisan teks eksposisi tersebut mengandung beberapa unsur kebahasaan sebagai ciri kebahasaan yang membedakannya. Salah satu ciri kebahasaan dalam teks eksposisi adalah ...

a. mengunakan kalimat tanya
b. menggunakan kalimat perintah
c. menggunakan titik dan koma
d. menggunakan kalimat pronomina
e. menggunakan kalimat seru

Jawaban: d

4. Pada bagian penutup dalam sebuah teks eksposisi harus dilengkapi dengan penegasan yang dikemukakan penulis dalam bentuk ...

a. sama
b. samar-samar
c. jelas
d. baik
e. berbeda

Jawaban: c

 

5. Suatu teks untuk mengusulkan pendapat pribadi mengenai suatu hal yang didalamnya terdapat argumen-argumen untuk menegaskan atau memperkuat pendapat tersebut.

Pernyataan diatas adalah pengertian dari ...

a. teks narasi
b. teks argumentasi
c. teks persuasi
d. teks eksposisi
e. teks deksripsi

Jawaban: d

6. Penjabaran suatu proses, seperti proses pembuatan suatu objek, langkah-langkah, urutan peristiwa secara lengkap.

Pernyataan diatas merupakan pengertian dari isi teks eksposisi berdasarkan jenis pengembangan ...

a. klasifikasi
b. analisis
c. perbandingan
d. argumentasi
e. definisi

Jawaban: b

7. Perhatikan teks dibawah ini!
Benca alam adalah suatu peristiwa alam yang mengakibatkan dampak besar bagi populasi manusia. Bencana alam dapat terjadi dinana pun dan kapan pun, tak terkecuali di Indonesia. Indonesia merupakan negara kepulauan yang rawan bencana alam. Itulah sebabnya Indonesia banyak mengalami bencana alam terutama gempa bumi, gunung meletus, banjir, dan tanah longsor.

Dari teks diatas yang termasuk dalam definisi umum laporan ialah ...

a. Bencana alam adalah suatu peristiwa alam yang mengakibatkan dampak besar bagi populasi manusia.
b. Bencana alam dapat terjadi di manapun dan kapan pun, tak terkecuali di Indonesia.
c. Indonesia merupakan negara kepulauan yang rawan bencana alam
d. Itulah sebabnya Indonesia banyak mengalami bencana
e. Bencana alam di Indonesia, seperti gempa bumi, gunung meletus, banjir, dan tanah longsor.

Jawaban: a

8. Objek yang diamati dalam pembuatan teks laporan hasil observasi adalah ...

a. objek
b. obje tunggal
c. subjek
d. objek ganda
e. objek campuran

Jawaban: d

9. Perhatikan teks dibawah ini!

Lingkungan RT 03 kurang bersih, karena kurangnya kesadaran masyrakatnya untuk menjaga kebersihan dan kurangnya keberadaaan fasilitas kebersihan, seperti tong sampah. Menjaga kebersihan lingkungan merupakan tanggung jawab seluruh masysrakat RT 03. Kerja sama antara pengurus RT dan masyarakat akan lebih meningkatkan upaya kebersihan lingkungan tersebut. Pengurus RT berperan dalam penyediaan fasiitas kebersihan bersinergi dengan kesadaran masyarakat dalam menjaga keberishan lingkungan.

Dari teks diatas yang termasuk dalam definisi umum hasil analisis laporan ialah ...

a. Lingkungan RT 03 kurang bersih
b. Kurangnya kesadaran masyarakatnya untuk menjaga kebersihan
c. Menjaga kebersihan lingkungan merupakan tanggung jawab seluruh masyarakat RT 03
d. Kerja sama antara pengurus RT dan masyarakat akan lebih meningkatkan upaya kebersihan lingkungan tersebut.
e. Pengurus RT berperan dalam penyediaan fasilitas kebersihan bersinergi dengan kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan.

Jawaban: a

10. Dalam bagian suatu teks eksposisi terdapat pendapat dari penulis yang dapat dipermasalahkan. Bagian ini merupakan gagasan utama tentang permasalahan teks eksposisi.

Permasalahan diatas harus dilandasi dengan ...

a. fakta
b. inisial
c. nama asli penulis
d. data lengkap
e. tujuan penulis

Jawaban: a

Baca Juga: Contoh Soal PTS Sejarah Kelas 10 Semester 1 Beserta Kunci Jawaban Kurikulum 2013 Tahun 2022 2023

11. Yang tidak termasuk dalam struktur teks eksposisi adalah ...

a. pembukaan
b. pendapat
c. argumen
d. penutup
e. rangkuman

Jawaban: e

12. Memaparkan atau menjelaskan informasi-informasi tertentu sehingga pengetahuan para pembaca bertambah.

Penjelasan diatas adalah tujuan ...

a. teks narasi
b. teks eksposisi
c. teks argumentasi
d. teks persuasi
e. teks deskripsi

Jawaban: b

13. Semua orang dapat menyusun berita baik media elektronik maupun media cetak. Salah satu contoh teks eksposisi dapat dilihat di ...

a. telepon
b. koran
c. diskusi
d. seminar
e. sidang

Jawaban: b

14. Alasan berupa bukti yang dapat mendukung tesis penulis. Berisi penjelasan secara lebih mendalam tentang pernyataan tesis (pendapat) yang diyakini kebenarannya melalui pengungkapan fakta-fakta sebagai penjelasan argumen penulis.

Hal diatas merupakan pengertian dari ...

a. narasi
b. eksposisi
c. mediasi
d. argumentasi
e. eksploitasi

Jawaban: d

15. Dalam suatu teks eksposisi bagian pembuka yagn memuat tentang pandangan awal penulis. Pandangan awal penulis tersebut bersifat opsional. Sifat dari opsional memiliki arti ...

a. wajib ada dalam suatu teks eksposisi
b. setengah ada dalam suatu teks ekspoisi
c. boleh ada dan boleh juga tidak ada dalam suatu teks eksposisi
d. topik dalam teks boleh seperti rangkuman
e. judul dalam pembuka dapat dimasukkan

Jawaban: c

16. Jenis pengembangan teks eksposisi yang rinciannya digolongkan dalam suatu objek ke dalam bagian-bagian disebut jenis pengembangan ...

a. definisi
b. verifikasi
c. klasifikasi
d. aktualisasi
e. analisis

Jawaban: c

17. Dalam membuat karangan eksposisi, penulis harus mengetahui perincian tentang suatu topik yang ingin dibahas, kemudian membagi perincian tersebut berdasarkan ...

a. urutannya
b. urutan kronologinya
c. urutan waktu
d. tempat kejadian
e. peristiwa yang terjadi

Jawaban: b

18. Kegiatan menganalisis isi dari teks eksposisi ini dapat menggunakan struktur dan kaidah kebahasaan dalam penyusunan teks eksposisi. Analisis teks eksposisi ini dapat dilakukan mulai dari mengukapkan pembukaan ...

a. tesis, vokal, dan penutup
b. analisis, argumen, dan penutup
c. tesis, isi, dan penutup
d. tesis, rangkuman, dan penutup
e. tesis, argumen, dan penutup

Jawaban: e

19. Teks eksposisi itu sendiri bisa disaksikan di beberapa media massa, seperti ...

a. koran
b. televisi
c. radio
d. siaran langsung
e. internet

Jawaban: a

20. Suatu paragraf eksposisi yang memiliki isi mengenai pengertian akan sesuatu hal.

Pernyataan diatas adalah definisi dari ...

a. eksposisi proses
b. eksposisi klasifikasi
c. eksposisi pertentangan
d. eksposisi definisi
e. eksposisi ilustrasi

Jawaban: d

Essay

1. Nilai budaya dalam novel merupakan nilai-nilai yang berkaitan dengan kebiasaan/tradisi/adat istiadat yang berlaku pada ...

Jawaban: Suatu daerah

2. Pembuatan buku yang berawal dari data yang autentik kemudian pengembangannya berdasarkan imajinasi yang ada pada umumnya dalam bentuk novel, puisi, prosa.

Pernyataan tersebut merupakan pengertian dari ...

Jawaban: Nonfiksi kreatif

3. Salah satu contoh yang termasuk buku nonfiksi yaitu ...

Jawaban: Buku motivasi

4. Novel merupakan kisah atau cerita fiksi dalam bentuk tulisan/kata-kata dan memiliki ...

Jawaban: Unsur intrinsik dan ekstrinsik

5. Karangan fiksi merupakan karangan yang berisi kisahan atau cerita yang dibuat berdasarkan ...

Jawaban: Khayalan atau imajinasi seseorang

Baca Juga: Contoh Soal PTS PAI Kelas 10 Semester 1 Beserta Kunci Jawaban Kurikulum 2013 Tahun 2022 2023

Demikian penjelasan tentang Update Soal PTS UTS Bahasa Indonesia Kelas 10 Semester 1 Beserta Kunci Jawaban Kurikulum Merdeka Tahun 2023 2024.***

*Disclaimer

1. Artikel ini dibuat untuk siswa dalam proses belajar dalam menemukan soal dan kunci jawaban.

2. Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran dari jawaban.

3. Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi siswa mengeksplorasi jawaban lain yang lebih baik.

Editor: Ahmat Arif Muzazin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah