Cara Menghilangkan Panu di Wajah Secara Alami dan Permanen

31 Oktober 2021, 17:00 WIB
Ilustrasi cara menghilangkan panu di wajah /Pixabay/Kjerstin_Michaela

MEDIA BLORA - Anda mengeluhkan panu di area wajah? Lantas, sudahkah Anda mengaplikasikan cara menghilangkan panu di wajah?

Penanganan terhadap panu di area wajah seharusnya dilakukan secara hati-hati. Penggunaan jenis obatnya harus sesuai.

Alasannya, kulit wajah lebih sensitif ketimbang kulit lainnya. Keliru menentukan jenis obat, kulit wajah bisa terancam.

Jika Anda belum mengetahuinya, cara menghilangkan panu di wajah tanpa efek samping ini bisa diaplikasikan. Karena, pengobatannya jauh lebih aman dan hasilnya permanen.

Manfaatkan Belimbing Wuluh

Ini merupakan bahan alami yang cukup menjanjikan. Menawarkan kemampuan dalam menuntaskan masalah jamur dan bakteri yang menempel pada kulit wajah.

Sifat dari belimbing wuluh ini ialah anti jamur. Artinya, senyawa yang masuk ke dalam kulit wajah ini dapat menyingkirkan jamur secara maksimal.

Menariknya, senyawa tersebut pun dapat menghambat pertumbuhan jamur. Otomatis, kulit wajah akan terbebas dari serangan panu yang menjengkelkan.

Baca Juga: Pantangan Makanan Penyakit Panu Diabaikan, Siap-Siap Masalahnya Meluas!

Cara menggunakannya pun lebih mudah. Anda cukup memotong bahan ini menjadi potongan kecil.

Setelah itu, tempelkan pada wajah yang panuan. Sembari itu, pijat dan usapkan selama 5 menit.

Selesai mengusap, diamkan beberapa menit supaya senyawa dapat bereaksi. Ketika sudah mengering, bilas dengan memanfaatkan air hangat.

Maksimalkan Lidah Buaya

Lidah buaya sudah menjadi bahan utama untuk mendukung Kesehatan kulit wajah. Tercatat jika bahan alami ini sering diformulasikan dalam produk kecantikan.

Ini sekaligus menggambarkan bahwa lidah buaya sangat aman bagi kulit. Makanya, Anda tidak perlu khawatir ketika mengaplikasikannya sebagai penuntas panu di wajah.

Nah, bahan alami ini memiliki kemampuan utama dalam menghentikan pertumbuhan jamur. Di samping itu, punya anti inflamasi serta dapat mengurangi penyebaran pada keringat.

Begitu pula, lidah buaya pun sangat baik untuk mengecilkan pori-pori. Tak ayal jika bahan ini dapat membuat kulit wajah tampak lebih kencang.

Untuk mendapatkan manfaatnya, Anda disarankan untuk menghaluskan lidah buaya. Tentunya, manfaat dagingnya sebagai bahan oles.

Gel tersebut bisa dioleskan pada area yang panuan. Oles sampai merata dan diamkan sekitar 10 menitan. Setelah itu, bilas dengan air bersih dan hangat.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Panu Sampai ke Akarnya dengan Bahan Alami

Supaya mendapatkan hasil maksimal, aplikasikan lidah buaya sebagai pengobatan panu alami di wajah 2 kali dalam seminggu.

Lakukan secara rutin, maka hasilnya akan segera terlihat. Kulit wajah akan bebas dari panu. Menariknya, wajah akan lebih bercahaya.

Untuk meminimalkan kambuhnya panu, iringi dengan rajin cuci muka di tiap harinya. Perawatan harian inilah yang akan menjauhkan kulit dari jamur dan kuman penyebab gangguan Kesehatan kulit wajah.***

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Sumber: Beragam Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler