Resep Sop Konro Khas Sulawesi, Mudah Cara Membuatnya Anda Perlu Mencobanya

6 Februari 2022, 19:01 WIB
Resep Sop Konro. /Tangkapan layar kanal youtube.com/Dapur Nyonya

 

MEDIA BLORA - resep sop konro adalah masakan berbahan dasar dari daging sapi yang di masak super kuat sop pada umumnya, hanya ada tambahan dalam bumbu.

Menu sop konro adalah salah satu hidangan wajib warga Sulawesi saat mengadakan suatu acara.

Saat warga Sulawesi mengadakan acara seprti hajatan, pernikahan, atau pesta adat lainnya kita pasti menemukan sop konro.

Baca Juga: Resep Ayam Rica-rica Kemangi Simple dan Sederhana, Anda Pasti Bisa Mencobanya di Rumah

Perbedaan antara sop konro dan sop pada umumnya terletak pada kuahnya. Kuah konro lebih kental.

Dibawah ini bahan-bahan dan cara membuat sop konro yang mudah.

Bahan:

- 250 gr daging sapi

- 1 cm lengkuas, geprek

- 1 lembar daun salam

- 2 lembar daun jeruk

- 2 butir cengkeh

- 1 butir kapulaga

- Garam secukupnya

- Gula pasir secukupnya

Bumbu halus:

- 3 buah keluwek ambil isi nya

- 2 siung bawang putih

- 4 siung bawang merah

- 2 cm kunyit

- 1 cm jahe

- 1 sdm ketumbar sangrai

- 1/2 sdm jintan sangrai

- 6 btr kemiri sangrai

- 1 sdt merica butiran

- 1 sdt asam jawa

Cara pembuatan:

1. Rebus daging sapi sampai matang dan empuk, lalu angkat, tiriskan dan potong-potong.

2. Panaskan minyak. Tumis semua bumbu halus, masukkan cengkeh, daun salam, daun jeruk, lengkuas dan kapulaga hingga harum.

3. Setelah harum, masukan daging sapi yang sudah dipotong-potong, aduk sebentar sampai bumbu meresap.

4. Setelah meresap, tambahkan kaldu sisa rebusan kurang lebih 250ml, tambahkan air putih sebanyak 300ml, aduk rata dan tunggu hingga mendidih dan matang.

5. Angkat, lalu tuang ke mangkok, beri taburan bawang goreng, kerupuk emping perasan jeruk nipis dan sambal sesuai selera.

6. Sajikan.***

Editor: Moh. Ali Ridlo

Tags

Terkini

Terpopuler