Camilan Terenak ! Telur Gulung: Seperti ini Cara Membuatnya, Dijamin Berhasil

25 April 2022, 11:30 WIB
Resep telur gulung ala Rudy Choirudin. /Tangkapan layar YouTube/Rudy Sahabat TV.

MEDIA BLORA - Telur merupakan bahan makanan hewani yang dikonsumsi sehari -hari sebagai pendamping makan nasi atau sekedar sebagai camilan.

Telur merupakan bahan pangan sumber protein yang bernilai gizi tinggi.

Banyak kreasi masakan yang dapat diolah dari bahan telur.

Ada telur gulung, telur geprek, telur santan, telur balado, telur ceplok, telur dadar atau pun omelet telur.

Salah satu masakan telur favorit untuk anak-anak adalah telur gulung.

Dijamin bikin ketagihan dengan kegurihannya.

Telur gulung selain cara masaknya gampang juga sangat ekonomis.

Dilansir Media Blora dari kanal youtube Rudy dan Sahabat TV yang diunggah pada tanggal 8 Februari 2019 dengan judul “Rudy & Sahabat - Telur Gulung.”

Baca Juga: Obat Lapar dan Sehat! Tumis Pare Teri: Sajian Nikmat Wajib Dicoba, Berikut Resep dan Cara Agar tidak Pahit

Berikut resep telur gulung ala Rudy Choirudin.

Bahan 1:

  • 4 butir telur
  • 1 siung bawang putih, dihaluskan
  • ¾ sdt tepung sagu/tapioka, dilarutkan dengan 4 sdm air • ½ sdt garam • ¼ sdt Ladaku Merica Bubuk • ¼ sdt Desaku Ketumbar Bubuk • ¼ sdt Desaku Kunyit Bubuk

Bahan 2:

  • 2 sdm saus cabai
  • 3 sdm saus tomat
  • 1 sdt ikan teri, digoreng dan dihaluskan
  • 1 sdm gula
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt cuka
  • 5 sdm air panas

Bahan 3:

  • 15 tusuk sate
  • 700 ml minyak goreng

Baca Juga: Bandeng Bumbu Bali dan Terong : Sajian Nikmat yang Wajib Dicoba! Berikut Resep dan Cara Masaknya

Cara Membuat:

  1.  Campur bahan 1 dengan whisk, kocok adonan telur ini hingga rata.
  2. Panaskan minyak hingga cukup panas.
  3. Masukkan 4 sdm adonan telur ke dalam wajan agak cepat, agar adonan telur bisa menyebar, diamkan selama 10 detik.
  4. Ambil tusuk sate kemudian gulung telur.
  5. Angkat dan tiriskan.
  6. Lakukan hingga semua adonan habis, dan pastikan untuk selalu mengocok adonan sebelum digoreng.
  7. Untuk sausnya, campur bahan 2, aduk rata.
  8. Sajikan telur gulung beserta sausnya.

Demikian resep telur gulung ala Rudy Choirudin yang sangat lezat dan nikmat.

Selamat mencoba, happy cooking.***

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Sumber: YouTube Rudy dan Sahabat TV

Tags

Terkini

Terpopuler