Obat Diabetes hingga Rematik, Berikut 5 Khasiat Daun Kelor untuk Kesehatan

- 21 Februari 2022, 13:35 WIB
Khasiat Daun Kelor untuk Kesehatan
Khasiat Daun Kelor untuk Kesehatan /Pixabay/iskandar63/

MEDIA BLORA – Salah satu tanaman obat yang banyak sekali manfaatnya untuk kesehatan adalah daun kelor.

Ada cukup banyak permasalahan kesehatan yang bisa diobati dengan menggunakan daun kelor.

Penyakit diabetes dan rematik hanya contoh kecilnya saja. Artinya masih ada cukup banyak jenis penyakit yang bisa diobati dengan daun kelor.

Daun kelor sering dijumpai di pekarangan rumah. Pohonnya setinggi 7-11 meter dan memiliki daun yang berbentuk bulat telur.

Dilansir MEDIA BLORA dari berbagai sumber, daun kelor memiliki potensi besar sebagai obat herbal yang baik untuk kesehatan.

Baca Juga: Vaksin Booster Pertama Covid-19 Saja Belum, Kini Sudah Muncul Vaksin Booster Kedua

Di dalam daun kelor mengandung protein, zat besi, dan Vitamin C. Selain itu ada ada juga unsur flavonoid yang manfaatnya membantu ibu menyusui menghasilkan ASI lebih banyak. Kandungan protein membuat ASI berkualitas.

Kandungan zat besi pada daun kelor 25 kali lebih tinggi dibanding bayam. Hal itulah yang membuat sayuran ini baik dikonsumsi anak-anak.

Cara mengolah daun kelor untuk dimanfaatkan sebagai obat adalah dengan merebusnya.

Halaman:

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah