Menu Buka Puasa: Sup Ayam Gurih dan Lezat, Pas untuk Sajian Buka Bersama Orang Tercinta

- 5 April 2022, 05:30 WIB
Resep Sup Ayam Gurih dan Lezat
Resep Sup Ayam Gurih dan Lezat /Tangkapan layar Youtube SKWAD Fitness

MEDIA BLORA – Resep sup ayam adalah salah satu sajian yang nikmat sebagai santapan bersama keluarga yang kaya akan nutrisi.

Resep sup ayam merupakan salah satu menu yang digemari oleh sebagaian masyarakat pecinta ayam.

Selain rasanya yang gurih, resep sup ayam juga tergolong masakan yang ekonomis karena hanya berbahan dasar utama ayam.

Resep sup ayam dapat menggunakan ayam negeri atau pun ayam kampung.

Resep sup ayam sangat mudah dan cepat dalam memasaknya, terbilang cukup praktis.

Oleh karenanya tidak heran jika resep sup ayam menjadi andalan emak-emak.

Cocok juga untuk menu buka dan sahur puasa.

Sup ayam tentu memiliki kandungan gizi yang tinggi, karena ayam merupakan golongan dari protein hewani.

Baca Juga: Pecinta Mie Yuk Merapat! Resep Mie Goreng & Mie Kuah Kornet, Cocok untuk Sajian Menu Pelengkap Buka Puasa

Resep sup ayam menambah daftar olahan menu makanan yang berbahan dasar ayam.

Resep sup ayam dapat menggunakan ayam petelur, ayam kampung atau ayam negeri.

Dilansir Media Blora dari kanal Youtube Devina Hermawan yang diunggah pada tanggal 21 Januari 2022 dengan judul Resep Sup Ayam Favorit Keluarga: Sehat Tetap Gurih

Berikut resep cara membuat sup ayam (untuk 8-10 porsi):

Bahan:

900 gr paha bawah ayam, potong

10 siung bawang merah, iris

3 siung bawang putih, geprek

300 gr wortel, potong

300 gr kentang, potong

200 gr kol, potong

2 batang daun bawang, potong

Baca Juga: Cemilan Enak juga Dapat Meningkatkan Hormon Bahagiamu Lo! Cobain Yuk Resep Donat Kentang ini

6 batang seledri, potong

2 buah tomat merah, potong

1 buah pala

4 buah kapulaga

½ sdt lada putih

2-3 sdm Masako Kaldu Spesial Rasa Ayam

2-3 liter air 2-3 sdm minyak

Pelengkap: Bawang goreng Jeruk limau

Langkah:

  1. Panaskan minyak, masukkan bawang merah, goreng di api sedang kecil
  2. Pisahkan sebagian bawang goreng, masukkan bawang putih dan lada putih, aduk
  3. Tambahkan batang daun bawang, besarkan api, lalu masukkan ayam, tumis hingga sedikit kecokelatan
  4. Masukkan air, masak hingga mendidih, lalu kecilkan api
  5. Masukkan kentang dan wortel, aduk, lalu tambahkan pala dan kapulaga
  6. Tambahkan masako kaldu ayam, aduk, kemudian masukkan tomat, daun bawang, seledri dan kol, masak selama kurang lebih 5 menit
  7. Sup ayam siap disajikan dengan bawang goreng dan jeruk limau sebagai pelengkap.

Demikian resep sup ayam yang bisa menjadi pilihan sajian lezat saat sayur dan buka puasa.***

 

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Sumber: Devina Hermawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah