MUI Buka Suara Soal Kabar yang Beredar Minta KPI Hentikan Program TV yang Dipandu Ayu Ting Ting

- 24 Maret 2022, 11:05 WIB
MUI Buka Suara Soal Kabar yang Beredar Minta KPI Hentikan Program TV yang Dipandu Ayu Ting Ting
MUI Buka Suara Soal Kabar yang Beredar Minta KPI Hentikan Program TV yang Dipandu Ayu Ting Ting /

MEDIA BLORA - Sempat hangat tentang kabar jika Majelis Ulama Indonesia (MUI) minta Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) hentikan program TV yang dipandu oleh Ayu Ting Ting.

Berita tentang MUI minta KPI hentikan program TV yang dipandu oleh Ayu Ting Ting tersebut sempat viral.

Menanggapi berita tersebut, MUI segera memberikan klarifikasi terkait berita meminta ke KPI untuk hentikan program TV yang dipandu oleh Ayu Ting Ting.

Pengurus Komisi Infokom MUI, Elvi Hudhriyah memastikan bahwa itu adalah berita bohong atau hoaks.

Elvi Hudhriyah menjelaskan bahwa setiap bulan Ramadan, MUI bersama KPI melakukan kegiatan pemantauan program televisi.

Baca Juga: Profil Putra Siregar, Pria yang Dilaporkan Pengusaha Produk Kecantikan MS Glow, Shandy Purnamasari

Hal ini merupakan upaya yang dilakukan untuk memberikan apresiasi kepada program yang positif serta memberikan evaluasi dan kritik terhadap program yang tidak sejalan dengan semangat Ramadan.

Ia mengatakan pemberitaan yang beredar belakangan ini merupakan diskusi yang berkembang dalam rilis kegiatan pada hari ke-10 Ramadan 1441 H atau 2019 lalu.

Menurutnya, kegiatan ini sudah lewat beberapa tahun silam, namun terkesan seakan-akan baru terjadi pada Maret 2022.

Halaman:

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Sumber: situs resmi MUI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah