Syekh Ali Jaber, Keutamaan Amalan Ini di Waktu Subuh, Bisa Dimudahkan Rezeki Sepanjang Hari

- 22 Januari 2022, 05:57 WIB
Almarhum Syekh Ali Jaber jelaskan amalan pendatang rezeki
Almarhum Syekh Ali Jaber jelaskan amalan pendatang rezeki /Tangkap Layar YouTube/YouTube Syekh Ali Jaber

MEDIA BLORA – Syekh Ali Jaber menjelaskan bahwa ada sebuah amalan yang bisa digunakan sebagai wasilah agar segala hajat kita dikabulkan Allah SWT.

Ada amalan itu harus dikerjakan diwaktu subuh, sebelum kita mulai beraktifitas mengerjakan hal yang lain.

Kehebatan amalan ini tidak sebatas masalah kemudahan rezeki. Namun, segala hajat kita baik terkait anak, jodoh, penyakit, pekerjaan, dan lainnya akan bisa dikabulkan dengan mengerjakan amalan ini.

Baca Juga: Syekh Ali Jaber Ungkap Rahasia Sedekah, Ternyata Ada Hal Luar Biasa Termasuk Rezeki Melimpah Tak Terbendung

Amalan ini tidaklah sulit, hanya saja waktu pengerjaannya harus dilakukan pada waktu subuh. Sebab menurut syekh Ali Jaber Allah menurunkan Malaikat di waktu subuh untuk mendoakan orang-orang yang mengerjakan amalan ini.

Dilansir MEDIA BLORA dari channel You Tube TAMAN SURGA. NET yang di unggah tanggal n1 Februari 2021, berikut amalan diwaktu subuh yang menurut Syekh Ali Jaber.

Syekh Ali Jaber mengatakan amalan yang utama dilakukan di waktu subuh yaitu memberikan sedekah. Waktu subuh adalah waktu yang spesial untuk memberikan sedekah melebihi waktu-waktu yang lain.

Syekh Ali Jaber menjelaskan bahwa manfaat sedekah di waktu subuh sangat banyak sekali. Sebab, selain untuk mendatangkan rezeki, berkah sedekah apabila disertai doa juga bisa membuat segala hajat kita dikabulkan oleh Allah SWT.

Caranya kita masukkan uang sedekah kita ke dalam kaleng atau tempat sedekah, lalu kita berdoa kepada Allah segala hajat kita.

Halaman:

Editor: Moh. Ali Ridlo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah