Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2021 Tahap 2, Yuk Buruan Sebelum Terlambat

- 16 Desember 2021, 12:54 WIB
Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2021 Tahap 2
Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2021 Tahap 2 /Tangkap layar/pppkguru.kemendikbud.go.id

MEDIA BLORA – Sudah tahukan cara cek pengumuman hasil seleksi PPPK Guru 2021 tahap 2? Jika sudah tahu, yuk buruan dicek sebelum terlambat.

Nah, untuk Anda yang belum tahu cara cek pengumuman hasil seleksi PPPK Guru 2021 tahap 2, tenang saja. Anda sudah berada di tempat yang sangat tepat.

Pasalnya MEDIA BLORA akan berbagai link pengumuman hasil seleksi PPPK Guru 2021 tahap 2. Silahkan Anda langsung saja cek daftar nama yang lulus di link yang akan dibagikan nanti.

Hasil seleksi kompetensi PPPK Guru 2021 tahap 2 akan diumumkan melalui laman https://gurupppk.kemdikbud.go.id. Selain itu Anda juga bisa mengeceknya di https://sscasn.bkn.go.id.

Jadwal Seleksi PPPK Guru 2021 Tahap 2 Terbaru

Untuk Anda yang belum tahu jadwal seleksi PPPK Guru tahap 2 yang terbaru, berikut ini adalah jadwal lengkapnya:

Baca Juga: Simak Pengumuman Seleksi PPPK Guru 2021, Perhatikan dengan Seksama Tanggal dan Linknya

1. Pengumuman dan Pemilihan Formasi Tahap 2 (15 sampai dengan 19 November 2021)
2. Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat Seleksi PPPK Guru Tahap 2 (2 Desember 2021)
3. Cetak Kartu Peserta Seleksi PPPK Guru Tahap 2 (2 sampai dengan 5 Desember 2021)
4. Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Tahap 2 (7 sampai dengan 10 Desember 2021)
5. Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Tahap 2 (16 Desember 2021)
6. Masa Sanggah Tahap 2/Masa Pengajuan Sanggah (17 sampai dengan 19 Desember 2021)
7. Jawaban Sanggah Tahap 2/Tanggapan Sanggah (19 sampai dengan 25 Desember 2021)
8. Pengumuman Pasca Masa Sanggah Tahap 2 (30 Desember 2021)

Untuk catatan pentingnya, jadwal pengumuman hasil seleksi kompetensi PPPK Guru 2021 tahap 2 di atas bisa saja berubah sewaktu-waktu.

Halaman:

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah