Sangat Bahaya! Jangan Gunakan VPN Gratis Saat Mengakses Situs yang Diblokir

- 1 Agustus 2022, 13:43 WIB
Ilustrasi VPN. Sangat Bahaya! Jangan Gunakan VPN Gratis Saat Mengakses Situs yang Diblokir
Ilustrasi VPN. Sangat Bahaya! Jangan Gunakan VPN Gratis Saat Mengakses Situs yang Diblokir /Dan Nelson/Pixabay/

MEDIA BLORA - Virtual Private Network (VPN) adalah jaringan privat yang menggunakan koneksi virtual untuk menghubungkan ke internet.

VPN juga merupakan cara cepat untuk kembali mendapatkan akses ke berbagai situs internet yang diblokir.

Tidak ada batasan dan pantauan oleh provider saat menggunakan VPN gratis, maka dengan mudah mengakses situs yang sudah diblokir.

Tetapi, untuk menggunakan VPN gratis saat mengakses situs yang diblokir, akan menimbulkan bahaya yang mengerikan.

Baca Juga: Ada 7 Bahan Minuman yang Cocok Sebagai Obat Darah Rendah Secara Alami

Dikutip MEDIA BLORA dari berbagai sumber, berikut bahaya menggunakan VPN gratis saat mengakses situs yang diblokir:

1. Penipuan

Sehubungan dengan data-data pribadi yang terrekam pada VPN, hal tersebut bisa dimanfaatkan termasuk untuk melakukan penipuan.

Apalagi, di dalam ponsel terdapat data pribadi seperti alamat email, nomor ponsel pribadi, hingga data penting lainnya.

Maka, yang akan terjadi penawaran yang mencurigakan termasuk penipuan baik dari pesan sms maupun pesan email.

2. Pencurian Data

Bahaya menggunakan VPN gratis selanjutnya adalah pencurian data.

Pemilik server VPN gratis bisa melihat isi beberapa data pada perangkat pengguna yang terhubung.

Baca Juga: Tanpa Pergi ke Dokter, Berikut Obat Mual Alami Sangat Ampuh

Beberapa data yang bisa dilihat oleh pemilik server adalah, antara lain username atau password, data pesan, data keuangan, bahkan foto pribadi.

Jika hal itu berhasil dicuri, maka data yang di curi bisa berpotensi untuk dijual atau dimanfaatkan.

3. Internet Menjadi Lambat

Ketika menggunakan VPN gratis, maka arus lalu lintas data pada koneksi internet akan bertambah.

Jika sudah begitu, maka otomatis akan membuat arus lalu lintas data menjadi penuh dan berdampak pada koneksi internet.

Selain itu, biasanya penyedia layanan VPN juga membatasi besaran data yang digunakan.

Jika pengguna VPN gratis sudah melewati batas, maka koneksi akan terputus.

Baca Juga: Selain Minum Obat, Berikut Cara Menurunkan Darah Tinggi Secara Alami

4. Rawan Pembajakan

Bahaya menggunakan VPN gratis untuk mengakses situs yang diblokir selanjutnya adalah rawan pembajakan.

Saat memakai VPN gratis, maka jalur lalu lintas internet sebanarnya kurang aman dan bisa dimanfaatkan oleh berbagai pihak.

Bahayanya adalah data transaksi, data media sosial, bahkan hingga pekerjaan sangat rentan mengalami pembajakan.

5. Terkena Malware

Malware adalah istilah untuk virus berbahaya yang menyebar di internet dan bisa menyerang berbagai perangkat.

Malware bisa melakukan apa saja terhadap perangkat dan biasanya akan menyerang dengan banyak iklan yang tiba-tiba muncul.

Hal ini tentu sangat merugikan dan mengganggu aktivitas kita saat sedang menggunakan di internet.

Baca Juga: Obat Kuat Pria Alami, Cukup Konsumsi Bahan ini Setiap Pagi, dr. Zaidul Akbar: MasyaAllah Luar Biasa Khasiatnya

Saat menggunakan VPN gratis, risiko serangan malware semakin tinggi karena melemahnya sistem keamanan pada internet.

Demikian penjelasan tentang Sangat Bahaya! Jangan Gunakan VPN Gratis Saat Mengakses Situs yang Diblokir.***

Editor: Ahmat Arif Muzazin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah