Info Bansos Terbaru: 8 Bantuan dari Pemerintah Cair Lagi Pada Bulan Desember 2022, KPM Wajib Tahu

- 29 November 2022, 06:55 WIB
Ilustrasi, 8 Bansos Cair Pada Bulan Desember 2022
Ilustrasi, 8 Bansos Cair Pada Bulan Desember 2022 /PIXABAY/@Emaji

MEDIA BLORA - Pada Penghujung Tahun 2022, tepatnya pada bulan Desember ini pemerintah akan memberikan beberapa bantuan kepada para KPM.

Bahkan pada bulan Desember nanti akan ada dua bansos terbaru dari Kemensos dan juga ada 3 bantuan yang dicairkan secara bersamaan.

Bantuan apa sajakah yang akan dicairkan pada bulan Desember 2022?

Simak informasinya berikut ini agar para penerima manfaat atau KPM tahu info bansos terbaru di tahun 2022 ini.

Dikutip MEDIA BLORA dari berbagai sumber, Berikut ini 8 bantuan pemerintah cair lagi pada Desember Tahun 2022.

Baca Juga: Bansos PKH, BPNT dan BLT BBM Cair Melalui Kantor Pos, Lalu Apakah Kartu KKS Masih Berlaku? Ini Penjelasannya

1. Bantuan permakanan

Perlu diketahui bahwa Kemensos telah resmi akan mulai mencairkan bantuan permakanan pada awal Desember Tahun 2022.

Dimana penerima manfaat ini akan mendapatkan bantuan sebesar 21.000 per hari yang berbentuk makanan.

Jadi jika di total bantuan yang didapatkan dari bantuan permakanan ini yaitu sebesar 630.000 per bulannya.

Namun bantuan ini tidak disalurkan berupa uang tunai, melainkan berupa makanan siap saji yang akan diantarkan ke rumah KPM masing-masing.

Tidak semua KPM bisa mendapatkan bantuan ini, Tetapi hanya untuk dua golongan saja yaitu KPM lansia tunggal dan juga disabilitas tunggal.

2. Bantuan atensi anak yatim piatu

Bantuan sosial atensi anak yatim piatu ini juga sering disebut dengan bantuan YAPI.

Baru-baru ini pendamping sosial yang ada di seluruh Indonesia juga sudah ditugaskan untuk turun ke lapangan untuk memverifikasi calon penerima YAPI tersebut.

Berdasarkan informasi yang kami dapatkan jenis bantuan dalam waktu dekat ini, paling tidak pada bulan Desember 2022.

Beberapa wilayah ternyata sudah ada yang tersalurkan untuk bantuan sosial anak yatim piatu ini.

Adapun target penerima bantuan sosial anak yatim piatu ini yaitu sebesar 948.863 orang atau KPM yang saat ini sudah berjalan di beberapa daerah.

Kemungkinan besar pada bulan Desember ini juga akan sekaligus disalurkan kepada para penerima tersebut yaitu sebesar 200.000 orang.

Dengan bantuan tersebut diharapkan anak-anak YAPI ini dapat melanjutkan sekolahnya di pendidikan dasarnya, minimal sampai dengan SMA.

3. PKH tahap 4

Program keluarga harapan atau yang sering disebut PKH merupakan program bantuan yang berasal dari Kemensos.

Dimana untuk saat ini PKH tahap 4 sudah memasuki tahap yang terakhir yaitu untuk tahap yang keempat alokasi Oktober, November, dan Desember.

Namun pada pencairan tahap-tahap yang keempat ini ada perbedaan dari pencairan tahap-tahap yang sebelumnya.

Dimana bantuan PKH tahap 4 ini akan dicairkan secara tunai melalui Kantor Pos Indonesia di wilayah masing-masing.

Bahkan pihak Kantor Pos sudah mengumumkan, bahwa pencairan PKH ini akan dimulai pada tanggal 19 november hingga tanggal 15 Desember 2022.

Perlu diketahui juga bahwa pencairannya ini tidak serentak, jadi setiap wilayah akan berbeda-beda jadwalnya.

4 BPNT 

BPNT atau yang sering disebut dengan bantuan sembako saat ini resmi akan segera dicairkan.

Untuk bantuan BPNT yang akan dicairkan ini merupakan untuk 3 tahap yang dirapel yaitu tahap 10, 11, dan juga 12.

Bantuan BPNT untuk pencairan 3 bulan sekaligus ini akan dicairkan melalui Kantor Pos Indonesia secara tunai sebesar Rp 600.000.

Jadi nanti KPM akan mendapatkan bantuan sebesar Rp 600.000 untuk alokasi 3 bulan yang dirapel sekaligus.

Untuk jadwal pencairan bantuan ini akan disalurkan bersamaan dengan pencairan PKH tahap 4.

5. BLT BBM tahap 2

Bantuan langsung tunai atau BLT BBM saat ini sudah memasuki pencairan untuk tahap yang kedua.

Dimana bantuan BLT BBM tahap 2 ini akan dicairkan secara tunai melalui Kantor Pos sebesar Rp 300.000 untuk alokasi November dan Desember.

Untuk jadwal pencairannya juga sama akan dicairkan bersamaan dengan penyaluran PKH dan BPNT, mulai tanggal 19 november hingga tanggal 15 Desember 2022.

Baca Juga: Khusus Pemilik ATM KKS Merah Putih, Ada Informasi Penting Terkait Penyaluran Bansos di Akhir Tahun 2022

6. BSU

dalam rangka membantu Masyarakat khususnya para pekerja yang bergaji di bawah 3,5 juta, pemerintah kembali menyalurkan bantuan subsidi upah atau BSU dengan nilai besaran adalah sebesar Rp 600.000.

Untuk informasi penyaluran bantuan subsidi upah atau BSU per hari ini seperti yang disampaikan oleh Presiden Jokowi bantuan ini sudah disalurkan sebanyak 7.077.550 penerima atau sudah mencapai target 48,3 4%.

Presiden Jokowi menyebut bahwa menteri Ketenagakerjaan Ida Fauzia juga bakal mempercepat proses pencairan.

7. Program Indonesia Pintar

Perlu diketahui bahwa saat ini bantuan program Indonesia pintar atau yang sering disebut PIP anak sekolah sudah mulai dicairkan.

Maka dari itu bagi penerima manfaat PIP anak sekolah saat ini sudah bisa dicek saldo bantuannya.

Untuk besaran bantuan ini berbeda-beda, untuk anak SD sederajat akan mendapatkan bantuan sebesar Rp 225.000 per semester atau 500 ribu per tahun.

Sementara untuk anak SMP sederajat sebesar Rp 375.000 per semester atau Rp 750.000 per tahun.

Kemudian untuk anak SMA sederajat akan mendapatkan bantuan sebesar Rp 500.000 per semester atau satu juta Rupiah per tahunnya.

Bantuan ini bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia dan juga untuk membantu peserta didik yang kurang mampu.

8. Bantuan Set Top Box gratis

Masyarakat Indonesia yang perekonomiannya menengah kebawah akan mendapatkan bantuan berupa Set Top Box gratis.

Sebelumnya perlu diketahui bahwa saat ini Pemerintah bersama Kominfo sedang melakukan program transmigrasi TV analog ke TV digital.

Dimana untuk proses transmigrasi tersebut membutuhkan alat tambahan yaitu Set Top Box, guna untuk merubah TV analog ke TV digital.

Baca Juga: Kabar Baik, 5 Jenis Bansos Sudah Cair Mulai Hari Ini 27 - 30 November 2022 di Kantor Pos

Untuk mendukung program tersebut pemerintah akan membagikan Set Top Box gratis untuk masyarakat kurang mampu atau rentan miskin.

Demikianlah 8 bantuan pemerintah yang akan dicairkan lagi di bulan Desember 2022.***

Editor: Muhammad Ma`ruf


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah