Real Madrid Pesta Gol ke Gawang Mallorca, Berikut Hasil Liga Spanyol: Benzema dan Marco Asensio Menggelora

- 23 September 2021, 06:39 WIB
Prediksi dan Link Live Streaming Real Madrid vs Mallorca
Prediksi dan Link Live Streaming Real Madrid vs Mallorca /mediapurwodadi/Tri/

MEDIA BLORA - Real Madrid berjaya saat menghadapi Real Mallorca dalam lanjutan Liga Spanyol 2021.

Pada hari Kamis dini hari 23 September 2021, Los Blancos menang telak 6-1 saat bermain di Santiago Bernabeu.

Pemain Real Madrid Rodrygo duel dengan pemain RCD Mallorca Lago Junior saat bertanding di Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol.

Baca Juga: Profil dan Biodata Enea Bastianini, Pembalap Italia yang tidak Mau Gabung Team Rossi

Pesta Gol Madrid dini hari tadi dicetak oleh siapa saja?

inilah pencetak Gol dari team Real Madrid.

2 Gol dari Karim Benzema pada menit 3 dan 78,

3 Gol oleh Marco Asensio pada menit ke 24, 29 dan 55

dan 1 Gol penutup yang  dicetak oleh Isco pada menit ke 84.

Sementara gol dari Mallorca dicetak oleh Lee Kang-In pada menit ke 25.

Baca Juga: Biodata dan Profil F. Bagnaia, Salah satu Murid Rossi, Berikut Kisahnya Awal Karier Hingga Sampai Ke Moto GP

Kemenangan ini membuat Madrid semakin menggilang di puncak klasemen dengan 16 poin. Sementara Mallorca ada di nomor 10 dengan delapan poin.

Dilansir MEDIA BLORA dari beberapa Sumber berikut susunan pemain dari kedua tim.

dari Real Madrid dengan formasi (4-3-3): Thibaut Courtois; Nacho, Eder Militao, David Alaba, Miguel Gutierrez; Marco Asensio, Eduardo Camavinga, Federico Valverde; Rodrygo, Karim Benzema, Vinicius Junior.

dari Mallorca dengan formasi (4-4-2): Manolo Reina; Joan Sastre, Martin Valjent, Brian Olivan, Josep Gaya; Takefusa Kubo, Aleix Febas, Rodrigo, Battaglia, Lee Kang-In; Laga Junior, Matthew Hoppe.

Baca Juga: Teks Maulid Simtudduror Habib Ali bin Muhammad Al Habsyi, Full dari Awal Sampai Akhir

Madrid mendominasi babak pertama. Benzema mencetak gol kilat di menit ketiga.

Gol itu bermula dari kesalahan Josep Gaya saat menerima operan dari Martin Valjent.

Bola bisa dikuasai Benzema yang tanpa kesulitan mengalahkan kiper Reina.

Di pertengahan babak pertama, Madrid kembali menambah keunggulan. Marco Asensio berhasil membobol gawang tim tamu di menit 24 setelah mendapat bola hasil tepisan tendangan Rodrygo.

Walau begitu, Madrid bisa menutup babak pertama dengan keunggulan lumayan. Di menit 29, Asensio kembali mencetak gol. Kali ini, ada peran Benzema untuk gol tendangan kaki kiri itu. Skor 3-1 untuk Madrid bertahan sampai turun minum.

 

Mallorca tampak menyerah di markas Madrid. Skor 6-1 untuk Madrid bertahan sampai laga selesai.

Editor: Muhammad Ma`ruf

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah