PSSI Bentuk Satgas Anti Mafia Bola untuk Bersihkan Kecurangan di Sepakbola Indonesia

- 21 September 2023, 22:34 WIB
Ketua Umum PSSI Erick Thohir bentuk Tim Satgas Mafia Bola
Ketua Umum PSSI Erick Thohir bentuk Tim Satgas Mafia Bola /Dokumen PSSI

MEDIA BLORA - Setelah bertemu dengan Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) telah menginisiasi pembentukan Satgas Anti Mafia Bola.

Satgas ini terdiri dari lima anggota yang berasal dari beragam latar belakang, dipilih berdasarkan komitmen mereka terhadap kemajuan sepakbola di Tanah Air.

Anggota Satgas Anti Mafia Bola termasuk Maruarar Sirait, mantan Ketua Steering Committee Piala Presiden 2015-2019 dari partai PDI Perjuangan.

Baca Juga: Indonesia Masuk di Grup A: Hasil Lengkap Pengundian Piala Dunia U-17 2023

Adapun juga jurnalis terkemuka Najwa Shihab, mantan Ketua BPKP Ardan Adiperdana, dan Koordinator Save Our Soccer (SOS) Akmal Marhali.

Erick Thohir, dalam pernyataannya, mengungkapkan bahwa tujuan dari Satgas Anti Mafia Bola adalah untuk menghadapi dan mengatasi praktik-praktik yang merusak dalam dunia sepakbola Tanah Air, seperti pengaturan skor dan lainnya.

Dikutip MEDIA BLORA dari berbagai sumber, Ia berharap bahwa Satgas ini akan beroperasi secara efektif dalam menjalankan tugasnya.

Satgas Anti Mafia Bola dipilih karena anggotanya adalah tokoh-tokoh kuat yang memiliki komitmen kuat terhadap kemajuan sepakbola nasional.

Baca Juga: Pengundian Seru Grup Piala Dunia U-17 2023: Timnas Indonesia Bersiap Hadapi Tantangan Besar

Halaman:

Editor: Muhammad Ma`ruf

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x