Latihan Soal PAT Bahasa Indonesia Kelas 6 SD MI Terbaru Semester 2 TA 2022 2023 dan Kunci Jawaban

31 Maret 2023, 09:28 WIB
Ilustrasi latihan soal terbaru dan kunci jawaban PAT Bahasa Indonesia kelas 6 SD MI semester 2 TA 2022 2023 Kurikulum 2013 /pexels.com

MEDIA BLORA – Berikut ini kami sajikan beragam latihan soal terbaru PAT Bahasa Indonesia kelas 6 SD/MI semester 2 tahun ajaran 2022/2023 sesuai Kurikulum 2013 dilengkapi dengan pembahasan kunci jawaban yang sangat mudah dipahami.

Untuk kamu yang merupakan siswa-siswi kelas 6 SD/MI dan sedang mempersiapkan diri untuk mengikuti PAT Bahasa Indonesia semester 2 tahun ajaran 2022/2023, kamu dapat belajar dengan latihan soal terbaru PAT Bahasa Indonesia kelas 6 yang kami sajikan.

Varian latihan soal terbaru PAT Bahasa Indonesia kelas 6 SD/MI yang kami sajikan dalam artikel ini sudah dilengkapi dengan pembahasan kunci jawaban, sehingga akan memudahkan kamu dalam belajar serta memahami latihan soal terbaru PAT Bahasa Indonesia semester 2 yang sesuai dengan Kurikulum 2013.

Baca Juga: Pembahasan Kumpulan Soal dan Kunci Jawaban PAT Bahasa Indonesia Kelas 6 SD MI Semester 2 TA 2022 2023

Dikutip MEDIA BLORA dari berbagai sumber, berikut adalah latihan soal terbaru PAT Bahasa Indonesia kelas 6 SD/MI semester 2 tahun ajaran 2022/2023 yang sesuai dengan Kurikulum 2013.

Perhatikan teks di bawah ini untuk menjawab soal nomor 1-3!
Rina tampak gelisah sebentar-sebentar ia melihat ke luar. Ia mengharap adiknya cepat pulang. Ia tidak sabar, ingin segera menjenguk ibunya di rumah sakit.

1. Inti cuplikan cerita di atas adalah ....
a. Rina mengharap adiknya cepat pulang.
b. Adik Rina belum pulang.
c. Rina ingin segera pergi menjenguk ibunya.
d. Ibunya dirawat di rumah sakit.
Jawab: d. Ibunya dirawat di rumah sakit.

2. Latar suasana dalam cerita fiksi di atas adalah ...
Jawab: cemas

Baca Juga: BARU, Update Pembahasan Soal dan Kunci Jawaban PAT IPS Kelas 6 SD MI Semester Genap K13 TP 2022 2023

3. Bagaimana sikap Rina dalam kutipan cerita di atas?
Jawab: Rina memiliki sikap yang perhatian.

4. Pesan yang ingin disampaikan oleh pengarang berdasarkan ....
a. tokoh dan isi cerita
b. tokoh dan tema
c. tema dan tujuan
d. tokoh dan tujuan
Jawab: c. tema dan tujuan

Bacalah kutipan cerita fiksi berikut untuk menjawab soal nomor 5 dan 6!
Meli sedang duduk di gazebo yang ada di samping rumahnya. Dia sedang mengerjakan PR di situ. Bulan begitu terang karena sedang purnama. Bintang-bintang bertaburan di langit, indah sekali. Meli memandang ke atas dan melihat semua itu.

5. Latar waktu dalam kutipan cerpen tersebut adalah ...
Jawab: malam

Baca Juga: Update Kumpulan Soal dan Kunci Jawaban PAT IPS Kelas 6 SD MI Semester Genap TP 2022 2023 Kurikulum 2013

6. Apa yang sedang dilakukan oleh Meli di gazebo?
Jawab: mengerjakan PR

Bacalah kutipan cerita fiksi berikut untuk menjawab soal nomor 7 dan 8!
Ketika malam datang menghampiri Bumi. Gelapnya langit turut menghiasi. Bintang-bintang menari diselingi canda tawa. Kemudian, Bulan menghampiri dan berkata, “Wahai para penghias langit! Bagaimana bisa kalian tertawa disaat sahabat kita, Bumi, sedang sakit dan menderita?”
Kemudian para Bintang menjawab, “Wahai Bulan! Jika ada yang bisa kami bantu, akan kami lakukan! Namun, kami pun tidak dapat melakukan apa-apa.”

7. Tokoh yang tidak terdapat pada kutipan cerita fiksi di atas adalah ....
a. Bintang
b. Bulan
c. Bumi
d. Matahari
Jawab: d. Matahari

8. Latar waktu cerita di atas adalah ...
Jawab: malam

9. Jelaskan yang dimaksud dengan alur/plot pada suatu cerita!
Jawab: Alur/plot yaitu urutan kejadian dalam cerita.

Bacalah cerita berikut untuk menjawab nomor 10 dan 11!
Suatu hari, kapas diletakkan pada punggung keledai. Petani tidak memberitahukan bahwa yang dibawa bukanlah garam melainkan kapas. Hal ini untuk memberikan pelajaran kepada keledai yang suka mengeluh padahal sudah sangat dikasihi petani. Setiba di jembatan, keledai tersebut tanpa menunda waktu langsung menjatuhkan diri ke dalam sungai dan kapas kemudian menyerap air sungai. Bukannya semakin ringan, tetapi karung yang dibawa keledai semakin berat hingga keledai kesulitan berjalan. Keledai tersebut terus melangkahkan kakinya sembari bertanya kepada tuannya. “Tuanku, mengapa garamnya semakin berat ketika terkena air, padahal biasanya akan semakin ringan. Aku sungguh tidak bisa berjalan jika harus membawa beban seberat ini ke kota.” Petani kemudian menjawab dengan bijaksana, “Keledaiku, sungguh yang kau bawa bukanlah garam melainkan kapas yang menyerap air. Aku tahu kau hanya berpura-pura terjatuh agar bebanmu tidak berat akan tetapi perbuatanmu sungguh merugikan.” Keledai tersebut kemudian sangat malu karena selama ini ia seperti tidak tahu diri dan tidak tahu terima kasih kepada petani.

10. Sebutkan tokoh yang ada di dalam penggalan cerita tersebut!
Jawab: Tokoh yang terdapat pada cerita adalah petani garam dan keledai.

11. Apa sifat yang dimiliki oleh keledai?
Jawab: Sifat yang dimiliki oleh kedelai yaitu tidak tahu diri dan tidak tahu berterima kasih.

Itulah latihan soal terbaru PAT Bahasa Indonesia kelas 6 SD/MI semester 2 tahun ajaran 2022/2023 sesuai dengan Kurikulum 2013 yang dapat kami sajikan guna memudahkan kamu dalam belajar Bahasa Indonesia di rumah.

Sebagai tambahan, bahasan latihan soal terbaru PAT Bahasa Indonesia kelas 6 SD/MI lengkap dengan kunci jawaban yang kami sajikan dalam artikel ini merupakan referensi belajar tambahan yang dapat dipergunakan oleh siswa, guru, maupun orang tua untuk memaksimalkan pemahaman siswa terhadap materi Bahasa Indonesia yang telah dipelajari.***

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Tags

Terkini

Terpopuler