Update Soal PTS PPKn Kelas 5 SD MI Semester 2, Lengkap dengan Kunci Jawaban

- 17 Februari 2023, 06:35 WIB
Update Soal PTS PPKn Kelas 5 SD MI Semester 2, Lengkap dengan Kunci Jawaban
Update Soal PTS PPKn Kelas 5 SD MI Semester 2, Lengkap dengan Kunci Jawaban /Pixabay/StartupStockPhotos/

MEDIA BLORA – Pada kesempatan kali ini, kami akan menyajikan beragam soal PTS PPKn kelas 5 SD/MI semester 2 yang sesuai dengan Kurikulum 2013 tahun pelajaran 2022 2023 disertai dengan pembahasan kunci jawaban.

Jika kamu merupakan siswa-siswi kelas 5 SD/MI yang sedang mempersiapkan diri untuk mengikuti PTS PPKn semester 2 tahun pelajaran 2022 2023, kamu bisa mencoba belajar dengan prediksi soal PTS PPKn yang kami sajikan.

Ragam soal PTS PPKn kelas 5 SD/MI yang kami sajikan ini sudah disertai dengan pembahasan kunci jawaban, sehingga dapat memudahkan kamu dalam belajar dan memahami soal PTS PPKn Semester 2 tahun pelajaran 2022 2023.

Sebagaimana dikutip MEDIA BLORA dari berbagai sumber, berikut beberapa soal PTS PPKn kelas 5 SD/MI semester 2 yang sesuai dengan Kurikulum 2013 tahun pelajaran 2022 2023.

1. Hampir semua suku di Indonesia mempunyai bahasa daerah masing-masing. Perbedaan bahasa tersebut kemudian disatukan dengan bahasa … sebagai bahasa nasional.

a. Indonesia

b. Melayu

c. Jawa

d. Sanskerta

Jawab: a

2. Sistem kesenian adalah salah satu unsur budaya. Secara garis besar, bentuk seni rupa dapat dipetakan sebagai berikut, kecuali seni ....

a. pertunjukan

b. rupa

c. suara

d. tari

Jawab: a

 Baca Juga: Kumpulan Soal PTS PPKn Kelas 5 SD MI Semester 2, Lengkap dengan Kunci Jawaban

3. Kemajuan alat transportasi saat ini juga memengaruhi keberagaman budaya Indonesia. Alat transportasi merupakan unsur budaya yang berupa ….

a. bahasa

b. sistem pengetahuan

c. sistem kemasyarakatan atau organisasi sosial

d. sistem peralatan hidup dan teknologi

Jawab: d

4. Segala bentuk peraturan yang ada di Indonesia harus berlandaskan ….

a. adat istiadat

b. nilai-nilai daerah

c. undang-undang

d. Pancasila

Jawab: d

5. Keberagaman yang ada di sekitar kita harus disikapi dengan ….

a. toleransi

b. rendah diri

c. apatis

d. tanggung jawab

Jawab: a

6. Sikap berikut yang menunjukkan sikap menghargai perbedaan adalah ....

a. tidak mengganggu teman yang sedang melaksanakan ibadah

b. menjauhi teman yang mempunyai kebudayaan yang berbeda

c. berteman dengan teman yang berasal dari daerah yang sama

d. memilih-milih teman

Jawab: a

 Baca Juga: Prediksi Soal PTS PPKn Kelas 5 SD MI Semester 2, Lengkap dengan Kunci Jawaban

7. Berikut ini merupakan salah satu bentuk rasa bangga menjadi warga Indonesia, yaitu ....

a. memilih-milih dalam berteman

b. menggunakan produk luar negeri

c. jarang mengikuti upacara bendera

d. mempelajari kebudayaan-kebudayaan dari berbagai daerah

Jawab: d

8. Perhatikan ilustrasi berikut!

Ibu guru mengajari para siswa cara menari tari piring. Murid-murid tampak antusias mengikuti gerakan-gerakan yang dicontohkan oleh ibu guru.

Hal yang dilakukan oleh ibu guru adalah cara mengembangkan dan melestarikan budaya dengan ....

a. tidak mudah terpengaruh budaya lain

b. mengajarkan budaya kepada orang lain

c. memperkenalkan budaya ke luar negeri

d. mengenali budaya

Jawab: b

9. Berikut ini merupakan salah satu cara menjaga keberagaman bangsa, yaitu dengan ....

a. menganggap budaya daerah yang paling tinggi

b. menerapkan semboyan bhinneka tunggal ika

c. mementingkan kepentingan kelompok atau suku

d. menumbuhkan sikap egois

Jawab: b

10. Berikut ini adalah manfaat mempelajari budaya Indonesia, kecuali ....

a. memahami dan mencintai budaya sendiri

b. meningkatkan nasionalisme

c. dapat diwariskan kepada generasi mendatang

d. menimbulkan perpecahan dan konflik di masyarakat

Jawab: d

 Baca Juga: Latihan soal PTS PPKn Kelas 5 SD MI Semester 2, Lengkap dengan Kunci Jawaban

11. Jelaskan letak strategis wilayah Indonesia yang menjadi penyebab keberagaman bangsa Indonesia!

Jawab: Letak Indonesia yang strategis, yaitu di antara Samudra Pasifik dan Samudra Hindia, serta dua benua, Asia dan Australia, mengakibatkan wilayah Indonesia menjadi jalur perdagangan internasional. Lalu lintas perdagangan tidak hanya membawa komoditas dagang, namun juga pengaruh kebudayaan mereka terhadap budaya Indonesia. Kedatangan bangsa asing yang berbeda ras, kemudian menetap di Indonesia mengakibatkan kemajemukan ras, agama, dan bahasa.

12. Sebutkan tiga (3) faktor yang menyebabkan keberagaman masyarakat di Indonesia!

Jawab: Berikut faktor yang menyatakan keberagaman masyarakat di Indonesia.

- Letak strategis wilayah Indonesia.

- Faktor keturunan.

- Perbedaan kondisi alam.

- Keadaan transportasi dan komunikasi.

- Penerimaan masyarakat terhadap perubahan.

13. Bagaimana cara menyatukan perbedaan bahasa yang ada di Indonesia?

Jawab: Cara menyatukan perbedaan bahasa di Indonesia adalah dengan menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional.

14. Apa saja usaha yang dilakukan untuk mengenali budaya sendiri?

Jawab: Kreativitas siswa, misalnya mencari tahu tentang budaya Indonesia, mempelajari budaya Indonesia, dan mengikuti kegiatan atau komunitas budaya.

15. Sebutkan ciri khas yang menjadi pembeda suku-suku bangsa di Indonesia!

Jawab: Bahasa, logat bahasa, ciri fisik, dan adat istiadat.

Demikianlah pembahasan beberapa soal PTS PPKn kelas 5 SD/MI semester 2 tahun pelajaran 2022 2023 yang sesuai dengan Kurikulum 2013 yang dapat kami sajikan untuk memudahkan kamu dalam belajar.***

 

Editor: M. In`Amul Muttaqin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah