Rekomendasi Tempat Wisata di Rembang, Nomor 7 Harus Banget Dikunjungi

14 Februari 2023, 21:03 WIB
Rekomendasi Tempat Wisata di Rembang /Instagram @karangjahe_beach

MEDIA BLORA – Menemukan destinasi tempat wisata di Rembang yang tepat untuk dikunjungi itu memang gampang-gampang susah, terlebih jika kamu belum pernah berkunjung ke daerah Rembang sebelumnya. 

Namun jangan khawatir, pada kesempatan kali ini kami akan memberikan beberapa daftar destinasi tempat wisata yang sangat menarik dan instagramable yang harus kamu kunjungi saat berlibur di Rembang.

Kabupaten Rembang yang berlokasi di provinsi Jawa Tengah merupakan salah satu kota di daerah pesisir pantai utara Jawa Indonesia yang memiliki banyak tempat wisata yang memukau dan sangat menarik untuk dikunjungi.

Berkenaan dengan ini, tempat wisata yang terdapat di Rembang itu sangatlah beragam, mulai dari wisata budaya, religi, sejarah, kuliner hingga wisata alam yang sangat indah dan dapat memanjakan mata.

Selain itu, tempat wisata yang ada di Rembang juga sangat cocok untuk kamu jadikan sebagai tujuan quality time bersama teman, sahabat, pasangan, serta keluarga tercinta.

Berikut ini adalah 8 rekomendasi tempat wisata di Rembang yang telah kami rangkum dari berbagai sumber untuk memudahkan kamu saat mencari referensi tempat wisata yang instagramable, simak ulasannya sampai habis ya.

 Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Tuban, Pesonanya Hits Banget

1. Kawasan Hutan Mangrove Rembang

Kawasan Hutan Mangrove Pasar Banggi atau yang biasa disebut oleh masyarakat sekitar dengan nama Jembatan Merah Rembang merupakan salah satu tempat wisata yang terletak di bibir pantai Pantura desa Pasar Banggi Kecamatan Rembang.

Destinasi tempat wisata ini sangat mudah dijangkau, karena hanya membutuhkan waktu sekitar 10-20 menit dari alun-alun kota Rembang.

Di tempat wisata ini, kamu dapat menikmati keindahan alam hutan mangrove yang masih asri.

Kawasan ini memiliki banyak jembatan kayu yang melintasi hutan mangrove sehingga kamu bisa menikmati keindahan alam dari atas jembatan.

Selain itu, kamu juga bisa berjalan-jalan di sekitar kawasan hutan mangrove untuk menikmati udara segar dan keindahan alamnya.

Kawasan Hutan Mangrove Pasar Banggi juga memiliki beberapa spot foto yang instagramable yang bisa kamu manfaatkan untuk berfoto.

Di samping itu, di tempat wisata ini juga terdapat warung makanan yang menyediakan makanan khas daerah Rembang yang bisa kamu cicipi.

 Baca Juga: 7 Rekomendasi Tempat Wisata Terbaru di Malang, Hati-Hati Nggak Mau Pulang

2. Wisata Pantai Binangun, Destinasi Populer di Rembang

Destinasi tempat wisata pantai Binangun adalah tempat wisata yang selalu ramai dikunjungi oleh para wisatawan.

Tempat wisata ini sangat indah dan bisa memberikan sensasi yang berbeda dengan aktivitas kita sehari-hari.

Pantai Binangun memiliki pesona keindahan yang sangat menarik untuk dikunjungi. Tidak hanya itu, pantai ini juga cocok untuk berbagai aktivitas seperti berenang, berjemur, atau bermain di pasir pantai.

Jika kamu sedang berada di kota Rembang, sangat disayangkan jika tidak menyempatkan diri untuk mengunjungi tempat wisata pantai yang satu ini.

Jangan lewatkan kesempatan untuk menikmati keindahan alam dan berbagai aktivitas yang tersedia di pantai Binangun.

3. Pantai Jatisari Rembang

Pantai Jatisari merupakan salah satu pantai di Rembang yang menawarkan keindahan pasir putih dan air yang jernih.

 Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata Hits di Purbalingga, Nomor 4 Masih Menjadi Primadona

Pantai ini terkenal karena memiliki suasana alam yang masih sangat alami, sehingga banyak wisatawan yang datang untuk menikmati keindahan alamnya.

Pantai Jatisari terletak di tepi pantai dengan banyak bebatuan dan pepohonan yang menambah keindahan pantai ini.

Air di pantai ini sangat jernih dan cocok untuk berenang. Selain itu, di pantai ini juga terdapat tempat yang menyewakan pelampung dengan harga yang cukup terjangkau.

4. Pantai Wates Rembang

Pantai Wates terkenal memiliki hamparan pasir putih yang indah dan bersih. Deburan ombak yang tenang akan membuat kamu merasa nyaman dan tentram, dan dapat melupakan semua rutinitas yang membuat penat.

Selain itu, di Pantai Wates terdapat hutan cemara yang menyejukkan dan berbagai spot foto yang siap memanjakan kamu saat berkunjung ke pantai ini.

5. Waduk Panohan Rembang

Waduk Panohan terletak di Desa Gunem, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah. Waduk ini merupakan salah satu dari beberapa waduk di Rembang yang menyajikan pesona keindahan alam di dalamnya.

 Baca Juga: 7 Rekomendasi Tempat Wisata Terbaru di Jogja, Suguhkan Keindahan Alam serta Pesona yang Menawan

Lanskap Waduk Panohan yang dikelilingi oleh daerah perbukitan menambah keindahan dari waduk ini.

Selain berfungsi sebagai waduk, waduk Panohan juga biasa didatangi pengunjung lokal sebagai tempat berfoto.

6. Bukit Cendana Rembang

Bukit Cendana merupakan destinasi tempat wisata alam baru di Kabupaten Rembang. tempat wisata ini menawarkan pemandangan perbukitan yang hijau dan terletak dekat dengan pegunungan, sehingga suasana di sini terasa sangat menyejukkan.

Selain itu, ada banyak spot foto yang instagramable dan sangat menarik yang bisa kamu nikmati saat berkunjung ke tempat wisata ini.

7. Pulau Gede Rembang

Pulau Gede merupakan pulau kecil yang tak berpenghuni, meski begitu pulau ini menyimpan banyak pesona alam yang memukau.

Meskipun kecil, pulau ini memiliki keindahan alam yang luar biasa, seperti pantai berpasir putih yang bersih dan air laut yang masih jernih.

Itulah yang menjadikan pulau ini menjadi salah satu destinasi tempat wisata favorit masyarakat Rembang dan sekitarnya.

Jika kamu berkunjung ke Rembang, jangan lewatkan untuk berkunjung ke Pulau Gede untuk mengabadikan pengalaman dan petualangan seru yang tak terlupakan, terlebih jika dilakukan bersama teman, sahabat, pasangan, atau keluarga tercinta.

8. Kota Pusaka Lasem Rembang

Kota Pusaka Lasem merupakan kota budaya sekaligus tempat wisata yang sangat menarik untuk kamu kunjungi saat di Rembang.

Selaras dengan lingkungan yang tetap mempertahankan kearifan lokal. Tempat ini sangat cocok untuk dinikmati oleh semua kalangan usia.

Di samping itu, kota pusaka Lasem juga memiliki lingkungan yang estetik sehingga akan menjadikan kamu merasa betah dan nyaman.

Kota Lasem juga dikenal sebagai pusat kerajinan tenun batik yang terkenal dengan keindahan dan keunikannya.

Banyak wisatawan yang datang untuk melihat langsung bagaimana proses pembuatan kain tenun yang indah dan khas dari Lasem.

Selain itu, kota ini juga memiliki banyak bangunan bersejarah yang menarik untuk dikunjungi.

Demikianlah 8 rekomendasi tempat wisata di Rembang yang telah kami rangkum untuk memudahkan kamu saat mencari referensi tempat wisata yang instagramable di Rembang.***

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Tags

Terkini

Terpopuler