Biodata Oddie Agam Musisi Pencipta Lagu Surat Cinta, Bahasa Cinta dan Lagu Populer Antara Anyer dan Jakarta

- 27 Oktober 2021, 12:56 WIB
Kabar Oddie Agam Meninggal Dunia diposting Stanley Tulung di akun Instagramnya.
Kabar Oddie Agam Meninggal Dunia diposting Stanley Tulung di akun Instagramnya. /Instagram @stanleytulung

MEDIA BLORA - Berikut ini adalah Biodata Oddie Agam Musisi pencipta lagu surat cinta, bahasa cinta dan Lagu Populer Antara Anyer dan Jakarta.

Kabar duka datang dari musisi indonesia, Musisi Oddie Agam meninggal dunia pada Rabu 27 Oktober 2021.

Mengenai kabar duka Oddie Agam dikonfirmasi pengamat musik Stanley Tulung lewat akun Instagramnya.

"Innalillahi wainnailaihi rojiun. Selamat jalan Bang Oddie Agam yg berpulang 27 Oktober 2021 jam 11.00.Semoga tenang disana," tulis Stanley Tulung.

Oddie Agam diketahui sudah menderita stroke sejak tahun 2017.

Baca Juga: Lirik Lagu Buih Jadi Permadani, Oh mungkinkah diri ini, dapat merubah buih yang memutih, Menjadi permadani

Oddie Agam atau Imran Madjid lahir 19 Maret 1953  seorang penyanyi dan pencipta lagu Indonesia yang terkenal pada tahun 1980-an.

Lagu-lagu yang diciptakan  Oddie Agam banyak yang menjadi hits, antara lain "Wow", "surat cinta", "bahasa cinta", "Logika" dan "Tamu Istimewa" dipopulerkan oleh diva pop Vina Panduwinata serta "Antara Anyer dan Jakarta oleh Sheila Majid (penyanyi Malaysia).

Oddie Agam menikah dengan Chintami Atmanegara pada 10 Desember 1988.

Halaman:

Editor: Ahmat Arif Muzazin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah