Hemat Uang Belanja! Begini Cara Memutihkan Wajah Secara Alami dengan Tanaman Lidah Buaya

22 Juni 2024, 14:51 WIB
Ilustrasi - manfaat lidah buaya untuk kecantikan kulit wajah /

MEDIA BLORA - Artikel ini menyajikan informasi tentang cara alami memutihkan wajah dengan menggunakan tanaman lidah buaya, sebuah tanaman yang terkenal dengan nama aloe vera.

Lidah buaya sudah lama dikenal mempunyai manfaat bagi kesehatan kulit, termasuk membuat kulit wajah lebih cerah, putih, dan tampak muda.

Gel lidah buaya memiliki tekstur yang mirip dengan gel, kaya akan air, nutrisi, antioksidan, serta mempunyai sifat antiradang dan antibakteri.

Banyak produk kecantikan memakai gel lidah buaya sebagai bahan dasarnya, seperti pelembab, tabir surya, sabun, sampo, dan serum wajah, karena kandungannya yang kaya nutrisi.

Baca Juga: Senangnya! Cukup Gunakan Daun Sirih, Rasa Nyeri Akibat Sakit Gigi Berlubang Langsung Hilang Secara Alami

Tidak hanya memutihkan kulit, lidah buaya juga dikenal memiliki kemampuan mengobati luka dan jerawat, melembapkan kulit, mengatasi iritasi kulit, serta mencegah penuaan dini di wajah.

Sebagaimana MEDIA BLORA merangkum berbagai cara memutihkan wajah dengan menggunakan bahan alami lidah buaya.

Berikut adalah beberapa di antaranya:

1. Mengoleskan gel lidah buaya segar langsung pada kulit wajah.

Caranya adalah dengan mencuci, mengupas, dan menghaluskan daging lidah buaya, lalu mengoleskannya pada wajah.

2. Membuat masker wajah dengan campuran jus lidah buaya dan jus lemon.

Baca Juga: Bikin Heboh! Cukup Pakai 3 Lembar Daun Salam, Karang Gigi Langsung Rontok Secara Alami, Ini Caranya

Campuran ini membantu membersihkan pori-pori, mengangkat kotoran, dan sel-sel kulit mati, serta merangsang produksi kolagen untuk kulit yang lebih cerah, bersih, dan kencang.

Langkah-langkah dalam membuat masker wajah dengan dengan lidah buaya dan jus lemon pun cukup mudah, yaitu:

Campurkan sekitar ½ sendok teh jus lemon dan tambahkan 2 sendok makan jus lidah buaya segar.

Kemudian oleskan campuran masker tersebut pada wajah.

Diamkan masker di wajah kurang lebih selama 10–15 menit, lalu bilas.

Perlu diingat bahwa memutihkan wajah dengan bahan alami tentu membutuhkan waktu yang tidak sebentar.

Baca Juga: 6 Manfaat Daun Kelor Daun Kelor Untuk Kesehatan dan Kecantikan yang Jarang Diketahui

Maka dari itu, lakukanlah cara-cara memutihkan wajah dengan lidah buaya di atas secara konsisten, teratur, dan sabar.

Demikianlah informasi mengenai cara alami memutihkan wajah dengan menggunakan tanaman lidah buaya.***

Editor: M. In`Amul Muttaqin

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler