Doa Setelah Sholat Hajat Lengkap Beserta Artinya, Jadi Mudah di Pahami

- 25 Oktober 2022, 00:43 WIB
Ilustrasi Doa Setelah Sholat Hajat Lengkap Beserta Artinya, Jadi Mudah di Pahami
Ilustrasi Doa Setelah Sholat Hajat Lengkap Beserta Artinya, Jadi Mudah di Pahami /Pixabay / PublicDomainPictures//
 
MEDIA BLORA - Dalam artikel ini akan dijelaskan terkait doa setelah sholat hajat lengkap beserta artinya, jadi lebih mudah untuk memahaminya.
 
Sebelum membaca doa setelah sholat hajat, alangkah baiknya untuk melakukan dzikir atau wirid terlebih dahulu.
 
Wirid sebelum membaca doa setelah sholat hajat tersebut adalah berIstighfar 32 - 100  kali, sholawat nabi 32-100 kali, tasbih 21-32 kali, tahlil 21-32 kali.
 
 
Untuk diketahui, sholat hajat adalah shalat sunnah yang dikerjakan dengan maksud khusus memohon kepada Allah Subhanahu wa Ta'ala.
 
Maksud tersebut adalah untuk mengabulkan hajat, seperti kebutuhan atau keperluannya yang melakukan sholat hajat.

Setiap orang pasti memiliki hajat yang berbeda-beda, terkadang, keperluan itu sifatnya ringan dan biasa. Misalnya kesehatan bagi orang yang sehat dan kebutuhan sehari-hari.
 

Dikutip MEDIA BLORA dari berbagai sumber. Berikut doa setelah sholat hajat lengkap beserta artinya:

Doa Setelah Sholat Hajat


لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ الْحَلِيْمُ الْكَرِيْمُ سُبْحَانَ اللهِ رَبُّ الْعَرْشِ الْعَظِيْمِ .اَلْحَمْدُ ِللهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ. اَسْأَلُكَ مُوْجِبَاتِ رَحْمَتِكَ وَعَزَائِمَ مَغْفِرَتِكَ وَالْعِصْمَةَ مِنْ كُلِّ ذَنْبٍ وَّالْغَنِيْمَةَ مِنْ كُلِّ بِرٍّ وَّالسَّلاَمَةَ مِنْ كُلِّ إِثْمٍ لَاتَدَعْ لِيْ ذَنْبًا إِلاَّ غَفَرْتَهُ وَلاَ هَمًّا إِلاَّ فَرَّجْتَهُ وَلاَ حَاجَةً هِيَ لَكَ رِضًا إِلاَّ قَضَيْتَهَا يَا أَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ

Laa ilaaha illallaahul-haliimul-karim, subhanallahi rabbil arsyil-'adzim. Al-hamdu lillaahi rabbil-'aalamiin. As Aluka mujibati rahmatika wa 'azaaima maghfiratika wal -'ismata min kulli dzanbin wa-ganiimata min kulli birrin wassalamata min kulli itsmin, laa tada' li dzanban illaa ghafartahu walaa hamman illa farajtahu walaa haajatan hiya laka ridhon illaa qadaitahaa yaa arhamar-raahimiin.
 
Baca Juga: Tata Cara Mandi Wajib Setelah Haid yang Baik dan Benar untuk di Praktekkan

Artinya: "Tiada Tuhan yang berhak disembah selain Allah Yang Maha Penyantun lagi Maha Mulia, Maha Suci Allah Tuhan yang memiliki Arsy yang besar. Segala puji bagi Allah Tuhan semesta alam.
Aku memohon kepada-Mu hal-hal yang mendatangkan rahmat-Mu dan hal-hal yang memastikan ampunan-Mu, dan terpelihara dari semua dosa yang menjarah setiap kebaikan dan selamat dari semua dosa. Janganlah Engkau tinggalkan suatu dosa pun bagiku, melainkan Engkau mengampuninya, dan tidak pula kesusahan melainkan Engkau berikan penawar kepadanya dan tidak pula suatu keperluan yang diridhai oleh-Mu melainkan Engkau memastikan buatku, wahai Yang Maha Penyayang diantara para penyayang."

Demikian penjelasan tentang Doa Setelah Sholat Hajat Lengkap Beserta Artinya, Jadi Mudah di Pahami.***

Editor: Ahmat Arif Muzazin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x