Siapa Bilang Belajar Kimia Sulit? Ini Tipsnya yang Bisa Dicoba

- 24 Juli 2022, 20:10 WIB
Ilustrasi: Tips Belajar Kimia
Ilustrasi: Tips Belajar Kimia /Pixabay / dariuszSankowski.
  • Pokok bahasan kesetimbangan kimia syaratnya sudah menguasai pokok bahasan laju reaksi.
  • Pokok bahasan ikatan kimia syaratnya sudah menguasai tentang struktur atom, konfigurasi elektron.
  • Pokok bahasan bentuk molekul syaratnya adalah menguasai ikatan kimia.
  • Sebelum belajar tentang materi hitungan pastikan paham betul tentang operasi hitung dasar serta konsep matematika lainnya.

Memahami betul istilah atau definisi dalam setiap pokok bahasan

Dalam pelajaran kimia selalu dijumpai istilah-istilah yang relatif baru. Paham istilah akan memperlancar menghubungkan satu topik bahasan ke topik bahasan yang lain.

Kemampuan menghubungkan antar topik ini akan menjadi ciri bahwa pelajar menguasai betul pelajaran yang sedang dihadapi.

Dalam kimia sifat-sifat periodik unsur sangat perlu dipahami, mulai sifat jari-jari atom, energi ionisasi, keelektronegatifan, afinitas elektron. Banyak materi semuanya berdasar sifat periodik ini.

Sesegera mungkin bertanya bila ada hal yang tidak dimengerti

 Bertanya segera apabila tidak mengerti suatu istilah, proses hitung, contoh-contoh, maupun gejala peristiwa dalam demonstrasi atau praktikum.

Bila menahan untuk tidak bertanya biasanya akan menimbulkan masalah kebagian berikutnya. Hilangkan perasaan takut dalam bertanya.

Selalu mempersiapkan diri untuk bahasan keesokan harinya

Setidaknya membaca pokok bahasan yang pertemuan lalu dan membaca materi yang akan dipelajari besok hari saat pelajaran kimia berlangsung.

Membaca materi yang akan dipelajari agar dapat membuat catatan kecil, poin-poin penting berupa pertanyaan mengapa begini begitu ketika ada hal yang dirasa tidak dimengerti. Lakukan hal ini seolah berbicara dengan teks pada buku pelajaran.

Halaman:

Editor: Muhammad Ma`ruf


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah